Sekjen PDIP Nilai Mahasiswa Sudah Gelisah Masalah Intoleransi
Merdeka.com - Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memberikan kuliah umum di Universitas Unika Soegijapranata Semarang, Jawa Tengah. Dalam kuliah umum bertajuk Pancasila Sebagai Pesan/Isu Utama Komunikasi Politik Indonesia itu, Hasto banyak bicara terkait masalah intoleransi di Indonesia.
Hasto mengaku menangkap kegelisahan para mahasiswa tentang masalah intoleransi terjadi di Indonesia.
"Universitas sebagai persemaian semangat kebangsaan bagi anak muda tanpa membedakan yang sifatnya fundamental suku agama yang semuanya sudah selesai untuk itu kegelisahan para mahasiswa ditangkap PDI Perjuangan," ujar Hasto saat memberikan kuliah umum, Selasa (19/11).
-
Apa yang dikatakan Hasto? “Sekali merah tetap merah, “ tegas Hasto.
-
Siapa pendiri Himpunan Mahasiswa Indonesia? Lafran Pane dikenal sebagai pendiri Himpunan Mahasiswa Indonesia dan telah menyandang gelar Pahlawan Nasional Indonesia.
-
Apa tuntutan mahasiswa saat itu? Lahirlah apa yang dinamakan TRITURA. Tritura atau Tri Tuntutan Rakyat 1. Bubarkan PKI dan ormas-ormasnya 2. Rombak Kabinet Dwikora 3. Turunkan Harga-Harga
-
Siapa yang mengungkapkan kekhawatiran soal demokrasi di Indonesia? Sama halnya dengan Omi, Koordinator Pertemuan Alif Iman Nurlambang mengaku dengan situasi terkini yang menyebut demokrasi Indonesia sedang diontang-anting. Ia mengatakan bahwa sesuai temuan Majelis Kehormatan Mahkamah Konstitusi (MKMK) diduga ada intervensi dari lembaga eksekutif ke lembaga yudikatif.
-
Apa yang dikatakan Hasto soal Jokowi? Lebih lanjut Hasto menyatakan, Jokowi ingin mempertahankan kekuatan politik dengan menguasai parpol. Tidak hanya PDIP namun juga Partai Golkar pimpinan Airlangga Hartarto, salah satu pembantunya di Kabinet Indonesia Maju.
-
Apa yang Hasto Kristiyanto maksud dengan generasi perintis? Menurut Hasto, generasi perintis bukan mendapat fasilitas dari ayah dan pamannya.
Dalam kuliah umum ini, seorang mahasiswi bernama Anastasya menyampaikan kegelisahannya terkait praktik intoleransi. Menurut Hasto, masalah tersebut harus diatasi bersama dengan mengamalkan Pancasila.
"Itu harus diatasi bersama untuk menciptakan kehidupan berdamai rukun ber-Pancasila menghormati semua agama dan kepercayaan untuk punya hak untuk hidup di negara Pancasila ini," kata dia.
Hasto memaparkan banyak hal terkait ideologi bangsa Pancasila sebagai tujuan bernegara dan pedoman hidup dalam bangsa yang toleran.
"Kami sampaikan kepada seluruh mahasiswa karena kita perlu di tengah berbagai hiruk pikuk politik akibat noise dalam komunikasi politik yang mengganggu peradaban kita," kata Hasto.
"Itu harus diganti dengan politik komunikasi yang membangun peradaban kita, yang mencerdaskan yang mengedepankan kesetaraan di warga bangsa punya cita-cita mulia untuk membangun kultur positif bagi bangsa dan negara," jelas Hasto.
Kuliah umum ini digagas oleh Prodi Komunikasi Fakultas Hukum dan Komunikasi Unika Soegijapranata Semarang. Turut hadir civitas Unika hingga Dekan Fakultas Hukum dan Komunikasi Marcella Simanjuntak.
(mdk/gil)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Para mahasiswa di Ibu kota tersebut menyatakan siap adu argumentasi dengan Prabowo
Baca SelengkapnyaHasto menantang mahasiswa untuk menggelar konfrensi Mahasiswa Asia-Afrika.
Baca SelengkapnyaPihak Istana mewacanakan pertemuan antara Presiden Jokowi dan Megawati Soekarnoputri.
Baca SelengkapnyaDi depan Ganjar, Mahasiswi Unpar bicara soal penguasa seenak jidat yang dianggap sering bersikap semena-mena.
Baca SelengkapnyaAwalnya Hasto menjelaskan soal acara para capres di berbagai universitas, seperti Universitas Indonesia dan Universitas Gadjah Mada
Baca SelengkapnyaGanjar Pranowo merasa terganggu dengan celetukan mahasiswa yang menanyakan soal utang negara .
Baca SelengkapnyaSekjen Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Hasto Kristiyanto menjalani sidang Doktor di Universitas Indonesia pada Jumat, 18 Oktober 2024.
Baca SelengkapnyaMundurnya Mahfud MD dari jabatan Menko Polhukam disambut kuat oleh gerakan pro demokrasi.
Baca SelengkapnyaHasto mengatakan, perguruan tinggi merupakan cerminan dari kekuatan moral.
Baca SelengkapnyaHasto juga mengaku ditertawai oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Baca SelengkapnyaCapres Anies Baswedan berbicara soal pergerakan sejumlah kampus yang miris melihat demokrasi di negeri ini.
Baca SelengkapnyaSekjen PDIP membela Anies Baswedan yang dilaporkan pendukung Prabowo ke Bawaslu usai Debat Capres.
Baca Selengkapnya