Sindir Jokowi soal dana parpol, Fahri sebut pemerintah grabak-grubuk
Merdeka.com - Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah kembali bersuara keras terkait penolakan pemerintah untuk menaikkan dana bagi partai politik. Fahri menilai, pemerintah tidak punya konsep. Menurut dia, untuk menghilangkan korupsi, aktivitas parpol perlu dibiayai negara.
"Memang pemerintah enggak pernah menggunakan konsep. DPR yang diperhatikan dengan political funding. Pemerintah harusnya jangan grabak-grubuk," kata Fahri saat menghadiri buka puasa bersama di kantor DPP Partai Perindo, Jalan Diponegoro nomor 29, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (27/6).
Dia juga mengungkapkan jika hal sederhana untuk menghilangkan korupsi politik, semua negara menggunakan pembiayaan politik sebagai kunci. Pembiayaan tersebut pun bisa dari negara ataupun pihak swasta.
-
Bagaimana dampak korupsi bagi negara? 'Tambang ilegal misalnya, selain kerugian negara secara materil, juga ada hutan yang dibabat habis di sana. Ada tanah negara yang rusak di sana. Ada masyarakat yang tercemar polusi dan terganggu kesehatannya di sana.'
-
Apa itu politik uang? Politik uang (money politic) adalah sebuah upaya memengaruhi pilihan pemilih (voters) atau penyelenggara pemilu dengan imbalan materi atau yang lainnya. Dari pemahaman tersebut, politik uang adalah salah satu bentuk suap.
-
Kenapa politik uang merusak demokrasi? Politik uang menghambat partisipasi politik masyarakat. Politik uang dapat membuat masyarakat enggan berpartisipasi dalam politik, karena mereka merasa bahwa suara mereka tidak akan berpengaruh. Hal ini karena mereka merasa sudah terbeli dengan uang politik.
-
Kenapa OJK berusaha hilangkan korupsi? 'Korupsi menimbulkan ketidakstabilan, memperlambat pembangunan dan pertumbuhan ekonomi, bahkan menggerogoti kepercayaan dan integritas serta kredibilitas dari suatu bangsa dan negara.' 'Sehingga, korupsi dianggap sebagai kejahatan luar biasa yang harus dicegah dan dilawan di seluruh dunia,' kata Mahendra.
-
Mengapa kampanye uang di Indonesia harus dilarang? Karena itu melarang adanya kampanye uang dan menghindarinya menjadi satu cara untuk memajukan sistem politik Indonesia.
-
Apa inti dari politik? Inti dari politik adalah manusia dan tatanan hidupnya.
"Negara manapun kalau mau korupsi politik hilang, sederhana. Kuncinya bagaimana biayai politik. Caranya bisa pakai APBN atau swasta, tapi keduanya perlu regulasi detail. Jangan ngomong APBN mau dipotong sekian nanti orang ngamuk karena enggak dibahas konsepnya. Kalau punya konsep, kerjakan, bikin regulasi teknisnya. Semua ada konsekuensinya," jelas Fahri.
Sedangkan, Ketua MPR Zulkifli Hasan, saat ditanyai hal yang sama terkait dana parpol, dia enggan menjawab. "Sekarang kita lagi sulit, lagi puasa, fokus dulu itu deh. Kita pikirin dulu bagaimana di bulan suci barang-barang tersedia dan harga bisa terjangkau bagi rakyat. Jangan pikir yang aneh-aneh. Nanti, itu belum saatnya dibahas," ujarnya.
Dalam acara buka bersama ini hadir para politikus dari Koalisi Merah Putih seperti Amien Rais, dan Aburizal Bakrie, dan Sekjen PPP kubu Muktamar Jakarta, Dimyati Natakusumah. Tampak juga Ketua Umum PBNU Said Aqil, Wakil Ketua DPRD DKI Abraham Lunggana (Haji Lulung). Mereka duduk di bangku VVIP di bawah tenda bernuansa merah dan putih yang menutupi halaman dari kantor DPP Partai Perindo. (mdk/bal)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Semakin jelas bahwa selama ini, ada pihak yang teriak-teriak curang padahal dirinya sebagai pelaku kecurangan.
Baca Selengkapnya""Rp 1 triliun untuk sebuah perjalanan demokrasi tidak terlalu banyak," kata Ganjar.
Baca SelengkapnyaMenurutnya, semua pihak juga harus bersyukur sekarang, karena ketegangan seperti ini tidak terlalu besar.
Baca SelengkapnyaJokowi meyakini hal ini dapat memberikan efek jera untuk para koruptor dan mengembalikan kerugian negara.
Baca SelengkapnyaIkhsan pernah melakukan penelitian saat pemilihan Walikota Serang, Banten tahun 2013 dan mendapati salah satu calon membayar Rp5 miliar.
Baca SelengkapnyaPerlu ada evaluasi total karena banyak perjabat Indonesia yang terjerat korupsi
Baca SelengkapnyaSoal kebocoran-kebocoran anggaran kembali disinggung Prabowo dalam pidato perdananya usai dilantik.
Baca SelengkapnyaPPATK menemukan transaksi mencurigakan untuk pembiayaan Pemilu 2024. Transaksi ini diduga mengalir ke sejumlah partai politik.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan, saat ini korupsi semakin canggih dan kompleks, serta menggunakan teknologi mutakhir.
Baca SelengkapnyaTotal ada 1.385 orang yang terdiri dari, pejabat negara hingga pihak swasta yang terjerat kasus korupsi sepanjang 2004-2022.
Baca SelengkapnyaPresiden Jokowi menghadiri puncak peringatan Hari Anti-Korupsi se-Dunia (Hakordia) pada 12-13 Desember 2023 di Istora Senayan Jakarta.
Baca SelengkapnyaTernyata, dana ini tidak mengalami pergerakan yang signifikan, namun terjadi perputaran dana hingga mencapai triliunan rupiah
Baca Selengkapnya