Survei LSI Denny JA: Prabowo Unggul di Jabar-Jatim, Ganjar Jateng-Sumut
Selain Jabar dan Jatim, Prabowo juga unggul di Banten.
Kondisi ini terlihat pada peta dukungan dari sisi wilayah dalam survei pertarungan calon presiden.
Survei LSI Denny JA: Prabowo Unggul di Jabar-Jatim, Ganjar Jateng-Sumut
Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA merilis peta dukungan dari sisi wilayah dalam survei pertarungan calon presiden.
Ada lima provinsi dengan populasi terbesar yaitu Jawa Barat, Jawa Timur, Jawa Tengah, Banten, dan Sumatera Utara.
Dari dokumen LSI Denny JA yang dilihat Senin (2/10), Prabowo Subianto unggul di Jawa Barat, Jawa Timur, dan Banten. Sedangkan, Ganjar Pranowo unggul di dua provinsi yaitu Jawa Tengah dan Sumatera Utara.
Rinciannya, di Jawa Barat Prabowo unggul dengan elektabilitas sebesar 37,6 persen. Sedangkan, Ganjar 26,7 persen dan Anies hanya 23,3 persen.
Pada provinsi Jawa Timur Prabowo unggul dengan elektabilitas sebesar 44,2 persen. Sementara, Ganjar 41,5 persen dan Anies 11,5 persen.
Sementara, di Jawa Tengah Ganjar unggul dengan elektabiltas 73,3 persen. Sedangkan, Prabowo 10,3 persen dan Anies 5,8 persen.
Selanjutnya, di Sumatera Utara Ganjar unggul sebesar 65 persen, Prabowo 30,0 persen, dan Anies cuma 5,0 persen.
Kemudian, di Banten Prabowo unggul sebesar 51,3 persen. Sedangkan, Ganjar 13,3 persen dan Anies 30,0 persen.
LSI Denny JA juga merilis elektabilitas calon presiden. Hasilnya, Prabowo Subianto di urutan teratas di bandingkan Ganjar Pranowo dan Anies Baswedan.
Pertanyaan yang diajukan ialah 'bila pemilihan presiden diadakan sekarang, siapakah yang akan Ibu/Bapak pilih sebagai presiden diantara tiga nama-nama berikut,Anies Baswedan, Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto?'
Hasilnya, sebanyak 39,8 persen menyatakan memilih Prabowo Subianto. Sedangkan, sebanyak 37,9 persen menyatakan memilih Ganjar Pranowo, dan 14,5 persen memilih Anies Baswedan.
"Adapun yang menyatakan tidak tahu atau tidak menjawab sebesar 7,8 persen,"
kata Peneliti LSI Adjie Alfaraby dalam rilis surveinya, Senin (2/10).
merdeka.com
Menurut Adjie, per September 2023, Prabowo masih kokoh di urutan teratas dibandingkan Ganjar dan Anies. Selisih elektabilitas Prabowo dengan Ganjar sebesar 1,9 persen.
Sedangkan, selisih elektabilitas Prabowo dengan Anies sebesar 25,3 persen. Sementara, selisih Ganjar dan Anies sebesar 23,4 persen.
LSI Denny JA melakukan survei tatap muka (face to face interview) dengan menggunakan kuesioner kepada 1200 responden di seluruh Indonesia. Dengan 1200 responden, margin of error survei ini sebesar 2,9%. Survei dilakukan pada tanggal 4 - 12 September 2023.