VIDEO: Profil Maruarar Sirait Anak Pendiri PDIP Pamit Keluar Partai Pilih Ikut Langkah Jokowi
Ara pernah menduduki kursi di DPR selama tiga periode jabatan.
Profil Maruarar Sirait Anak Pendiri PDIP Pamit Keluar Partai Pilih Ikut Langkah Jokowi
Politikus Maruarar Sirait menyatakan mundur dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan atau PDIP, Senin malam 15 Januari 2024.
Ara, sapaan akrabnya, memutuskan pamit dari PDIP dengan alasan memilih mengikuti langkah Presiden Jokowi.
Ara merupakan politisi senior, anak dari almarhum Sabam Sirait yang juga salah seorang pendiri PDIP. Jabatan terakhir di PDIP, Ara tercatat sebagai Ketua DPP PDIP.
Dalam perjalanan politiknya, pria kelahiran Medan, 23 Desember 1969 pernah menduduki kursi di Dewan Perwakilan Rakyat selama tiga periode jabatan. Pada periode 2004-2009, 2009-2014, dan 2014-2019 di Komisi XI DPR.
Ara tercatat bergabung di PDIP pada 1999. Di masa mudanya, dis aktif di Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) dan mengasah kemampuan berpolitiknya di sana.
Ara juga aktif sebagai anggota Resimen Mahasiswa (Menwa) Universitas Parahiyangan.
Pada 2019, Ara sempat mengeluarkan pernyataan tidak akan maju sebagai calon anggota legislatif karena PDIP perli kader-kader yang lebih muda untuk regenerasi.
Pasalnya, Ara sudah menjadi anggota DPR selama tiga periode.
Namun, pada akhirnya Ara kembali mencalonkan diri untuk daerah pemilihan Jawa Barat III yang meliputi Cianjur dan Bogor.
Sayangnya, ia gagal lolos ke Senayan karena suaranya kalah dari caleg satu partai, Rieke Diah Pitaloka.
Meski tidak lolos, Ara mengungkapkan dirinya ikhlas dan tetap legowo.