Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

2 Nutrisi ini Bisa Bantu Kamu Kontrol Kadar Gula Darah

2 Nutrisi ini Bisa Bantu Kamu Kontrol Kadar Gula Darah Ilustrasi diabetes. ©Shutterstock.com/Piotr Adamowicz

Merdeka.com - Bagi penderita diabetes atau kelebihan zat gula dalam darah, pola dan jenis makan merupakan salah satu faktor penting. Pasalnya, semakin banyak makanan dengan kandungan zat tepung dan zat gula yang tinggi pada saat ini.

Banyaknya jenis makanan ini membuat seseorang kadang tidak menyadari sedang mengonsumsi makanan tinggi gula tersebut. Alhasil, kadar gula darah meningkat yang dapat meningkatkan risiko diabetes.

Penyakit diabetes seringkali dianggap sebagai penyakit silent killer. Diabetes memang tidak langsung membunuh secara cepat seperti penyakit kanker. Namun efek buruknya bisa merusak tubuh kamu secara perlahan.

Selain mengurangi makanan yang tinggi zat gula dan zat tepung serta mengatur pola makan dengan benar, ternyata ada satu lagi senjata alami untuk mengatasi diabetes. Menurut beberapa penelitian, duo zat biotin dan kromium pikolinate mampu mengontrol kadar gula darah seseorang dan dapat menjadi salah satu jalan keluar dari diabetes ini.

Biotin sebenarnya adalah vitamin B yang larut dalam air atau yang biasa disebut dengan vitamin H. Biotin sendiri memiliki fungsi untuk membantu metabolisme protein, asam lemak, leusin, dan karbohidrat yang nantinya akan diubah menjadi energi.

Selain berbagai hal itu, biotin juga memiliki fungsi dalam proses glukoneogenesis dalam pembentukan glukosa. Makanan yang mengandung biotin antara lain cokelat, wortel, stroberi, sayuran hijau, dan gandum.

Sedangkan kromium pikolinate adalah zat alami yang berperan dalam menjaga fungsi normal hormon insulin dalam proses metabolisme. Jenis makanan yang mengandung kromium yaitu brokoli, kacang polong, kentang, apel, dan daging sapi.

Walau memiliki manfaat, sangat penting untuk berhati-hati dalam mengonsumsi kromium. Disarankan untuk mengonsumsi kromium hanya sebanyak 200mcg per hari. Jika terlalu banyak mengonsumsi kromium, maka bisa menyebabkan sulit buang air kecil, mimisan, hingga insomnia.

(mdk/RWP)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah
Suplemen dan Vitamin yang Disebut Efektif Cegah Naiknya Gula Darah

Ada beberapa jenis suplemen dan vitamin yang dapat membantu mencegah peningkatan kadar glukosa dalam darah. Ayo lihat apa saja!

Baca Selengkapnya
Panduan Lengkap Mengontrol Gula Darah Secara Alami, Langsung dari Ahli
Panduan Lengkap Mengontrol Gula Darah Secara Alami, Langsung dari Ahli

Turunkan gula darah tanpa obat dengan pola hidup sehat! Simak panduan praktisnya di sini.

Baca Selengkapnya
7 Buah Penurun Gula Darah, Penderita Diabetes Wajib Tahu
7 Buah Penurun Gula Darah, Penderita Diabetes Wajib Tahu

Beberapa jenis buah memiliki kandungan baik untuk kontrol gula darah.

Baca Selengkapnya
Banyak Dijual di Pasar, Benarkah Tomat Bisa Bantu Jaga Kadar Gula Darah?
Banyak Dijual di Pasar, Benarkah Tomat Bisa Bantu Jaga Kadar Gula Darah?

Selain memberikan sensasi kesegaran di lidah, mengonsumsi tomat juga berkontribusi positif terhadap kesehatan, termasuk dalam menjaga tingkat gula darah.

Baca Selengkapnya
6 Jenis Makanan Sehat Rendah Gula, Konsumsi Rutin Agar Dietmu Sukses
6 Jenis Makanan Sehat Rendah Gula, Konsumsi Rutin Agar Dietmu Sukses

Makanan berat yang rendah gula bisa menjadi pilihan tepat untuk meningkatkan kadar gula darah dengan aman bagi mereka yang mengalami hipoglikemia.

Baca Selengkapnya
8 Sayuran yang Baik untuk Kelola Diabetes, Jadi Solusi yang Aman dan Penuh Gizi
8 Sayuran yang Baik untuk Kelola Diabetes, Jadi Solusi yang Aman dan Penuh Gizi

Makanan adalah salah satu senjata kita untuk mengelola diabetes. Dan salah satu makanan yang sangat dianjurkan adalah sayur-sayuran.

Baca Selengkapnya
9 Karbohidrat untuk Diabetes yang Aman Dikonsumsi, Beras Merah hingga Popcorn
9 Karbohidrat untuk Diabetes yang Aman Dikonsumsi, Beras Merah hingga Popcorn

Penting untuk memilih jenis karbohidrat yang dikonsumsi sehari-hari untuk penderita diabetes.

Baca Selengkapnya
Obat Diabetes Alami yang Bisa Bantu Kontrol Gula Darah, Kunyit Hingga Ginseng
Obat Diabetes Alami yang Bisa Bantu Kontrol Gula Darah, Kunyit Hingga Ginseng

Beberapa bahan alami yang bisa bantu kontrol gula darah agar tetap stabil.

Baca Selengkapnya
Bumbu Dapur untuk Turunkan Gula Darah, Aman dan Efektif
Bumbu Dapur untuk Turunkan Gula Darah, Aman dan Efektif

Gula darah tinggi dapat menjadi masalah serius bagi banyak orang. Namun, ada cara alami untuk mengontrol gula darah, termasuk menggunakan bumbu dapur.

Baca Selengkapnya
Kebiasaan Sehari-hari untuk Stabilkan Gula Darah, Cegah Diabetes Sejak Dini
Kebiasaan Sehari-hari untuk Stabilkan Gula Darah, Cegah Diabetes Sejak Dini

Kadar gula darah penting untuk dijaga. Karena jika gula darah tidak terkendali, maka dapat mengarah pada berbagai masalah kesehatan, seperti diabetes.

Baca Selengkapnya
Kenali Apa Itu Daun Insulin dan Manfaat Kesehatan di Dalamnya
Kenali Apa Itu Daun Insulin dan Manfaat Kesehatan di Dalamnya

Daun insulin terkenal sebagai tanaman yang bisa mengendalikan diabetes. Namun, tanaman ini juga miliki manfaat lain.

Baca Selengkapnya