Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

29 Mei 1953: Edmund Hillary dan Tenzing Norgay Berhasil Capai Puncak Everest

29 Mei 1953: Edmund Hillary dan Tenzing Norgay Berhasil Capai Puncak Everest Pendakian Everest. liputan6.com

Merdeka.com - Bisa berada di puncak Gunung Everest tentu menjadi impian para pendaki di seluruh dunia. Pasalnya, gunung yang berada di perbatasan antara Nepal dan Tibet tersebut, menjadi gunung tertinggi di dunia apabila di ukur dari permukaan laut. Tak heran, jika banyak pendaki memiliki mimpi untuk menaklukan gunung ini.

Orang yang menginspirasi banyak pendaki untuk menaklukan Gunung Everest adalah Edmund Hillary dan Tenzing Norgay. Tepat hari ini, 29 Mei pada 1953 silam, kedua orang itu berhasil mencapai puncak Everest. Mereka menjadi orang pertama yang bisa mencapai puncak Gunung Everest.

Di balik keberhasilannya mencapai puncak Everest, tentu ada sebuah usaha dan tekad yang kuat. Sebab, tidak sedikit orang yang gagal mencapai puncak tersebut. Berikut kisah Edmund Hillary dan Tenzing Norgay mencapai puncak Everest yang merdeka.com lansir dari Britannica dan sumber lainnya:

Mengenal Edmund Hillary dan Tenzing Norgay

pendakian everest

liputan6.com

Sebagaimana kita tahu, Edmund Hillary dan Tenzing Norgay adalah pendaki paling terkenal di dunia. Edmund Hillary sendiri lahir di Auckland, Selandia Baru, pada tanggal 20 Juli 1919.Ayah Hillary adalah seorang pemelihara lebah dan ibunya seorang guru. Pendaki pertama Gunung Everest tersebut mengenyam pendidikan di Auckland Grammer School dan dua tahun di Auckland University sebelum bergabung dengan ayahnya dalam usaha produksi madu.

Selama Perang Dunia II, Edmund Hillary menjabat sebagai navigator di Teater Pasifik di kapal terbang RNZAF Catalina. Kontak pertamanya dengan pegunungan datang melalui perjalanan ski di sekolah menengah. Setelah itu, dia mulai menyukai pendakian di daerah pegunungan Selandia Baru.

Sementara itu, Tenzing Norgay lahir di Nepal pada Mei 1914. Tenzing berasal dari keluarga petani dari Khumbu di Nepal, yang sangat dekat dengan Gunung Everest. Tidak banyak catatan mengenai perjalanan hidup Norgay, tetapi diketahui bahwa dia anak ke 11 dari 13 bersaudara yang kebanyakan meninggal pada usia muda.

Kisah Pendakian ke Puncak Everest yang Gagal

Sebelum Hillary dan Tenzing berhasil mencapai puncak, ekspedisi menuju puncak pernah dilakukan oleh pendaki asal Inggris. Pertama pada 1921, yang dilakukan George Leigh Mallory. Bersama timnya, dia gagal mencapai puncak karena badai yang ganas.

Setahun kemudian, Mallory mencoba mendaki kembali bersama George Finch dan Geoffrey Bruce. Mereka berdua berhasil mencapai ketinggian 27.000 kaki. Namun, malapetaka terjadi. Di mana setidaknya 7 orang pemandu Gunung Everest tewas tertimbun longsoran salju.

Beberapa tahun kemudian, tepatnya pada 1925, pendaki Edward Norton berhasil mencapai puncak lebih tinggi dari pendakian kedua, yaitu 28.128 kaki tanpa menggunakan oksigen buatan. Empat hari setelah itu, Mallory dan Andrwe Irvine melakukan pendakian menuju puncak dan tidak pernah kembali. Jasad Mallory ditemukan pada 1999 di Everest. Namun, jasad tersebut belum diketahui secara pasti apakah Mallory atau Irvine.

Edmund Hillary dan Tenzing Norgay Berhasil Capai Puncak Everest

puncak everest

©2012 Merdeka.com

Pada 28 Mei 1953, Hillary dan Tenzing melakukan pendakian di Gunung Everest. Mereka tidak langsung memanjat puncak, melainkan mendirikan tenda terlebih dahulu di ketinggian 27.900 kaki. Setelah bermalam, kemudian mereka berjalan secara pelan dan mencapai puncak selatan pada pukul 9 pagi.

Tepat pada 29 Mei 1953, pukul 11.30 waktu setempat, Edmund Hillary dan Tenzing Norgay berhasil berada di titik puncak Gunung Everest. Kedua orang tersebut menjadi pendaki pertama yang berhasil menaklukan puncak setinggi 8.8849 mdpl.

Gunung Everest terletak di wilayah perbatasan antara Nepal dan Tibet. Orang-orang Tibet menyebut gunung tersebut dengan Chomo Lungma yang artinya Dewi Tanah. Sementara, orang Inggris menamai gunung tersebut dengan nama Sir George Everest.

Pendakian Hillary dan Norgay adalah bagian dari ekspedisi yang digagas Kerajaan inggris. Mereka mulai mendaki dari tengah malam sejauh 8.503 meter. Keberhasilannya mencapai puncak Everest tersebut diumumkan pada 2 Juni saat hari penahbisan Ratu Elizabeth II. Tidak sedikit warga Inggris yang menganggap bahwa keberhasilan pendakian ini sebagai pertanda baik bagi masa depan. (mdk/jen)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
29 Mei Hari Everest Internasional, Ketahui Sejarah dan Fakta Menarik
29 Mei Hari Everest Internasional, Ketahui Sejarah dan Fakta Menarik

Perayaan Hari Everest Internasional, memiliki sejarah menarik.

Baca Selengkapnya
Daftar Gunung Tertinggi di Alam Semesta selain Everest
Daftar Gunung Tertinggi di Alam Semesta selain Everest

Berikut adalah daftar gunung tertinggi di jagad semesta.

Baca Selengkapnya
Catat Rekor Dunia, Pria Tua Ini Taklukkan Puncak Everest Sampai 29 Kali, Ini Rahasia Suksesnya
Catat Rekor Dunia, Pria Tua Ini Taklukkan Puncak Everest Sampai 29 Kali, Ini Rahasia Suksesnya

Pria ini mendaki Everest hampir setiap tahun karena berkaitan dengan pekerjaannya.

Baca Selengkapnya
Apa Gunung Tertinggi di Bumi? Ternyata Bukan Everest, Ini Jawabannya
Apa Gunung Tertinggi di Bumi? Ternyata Bukan Everest, Ini Jawabannya

Gunung Everest sering diklaim sebagai gunung paling tinggi di dunia. Apakah benar adanya?

Baca Selengkapnya
Cerita Heroik Serka (Pur) Asmujiono, Anak Buah Prabowo Kibarkan Merah Putih di Puncak Everest
Cerita Heroik Serka (Pur) Asmujiono, Anak Buah Prabowo Kibarkan Merah Putih di Puncak Everest

Saat itu, Asmujiono membawa nama Indonesia, karena memang negara tetangga Malaysia juga menjalankan misi serupa.

Baca Selengkapnya
Kisah Warga Malang Taklukan Puncak Everest Demi Kibarkan Bendera Merah Putih, Sempat Ingin Menyerah
Kisah Warga Malang Taklukan Puncak Everest Demi Kibarkan Bendera Merah Putih, Sempat Ingin Menyerah

Pensiunan anggota Kopassus ini mengenang perjuangannya menaklukan puncak tertinggi dunia demi mengibarkan bendera merah putih.

Baca Selengkapnya
Sosok Putri Handayani, Wanita Asal Serdang Bedagai yang Sudah Taklukan Gunung di Dunia
Sosok Putri Handayani, Wanita Asal Serdang Bedagai yang Sudah Taklukan Gunung di Dunia

Putri Handayani, wanita asal Serdang Bedagai yang sudah menaklukan berbagai gunung di dunia. Ia pun menjadi sosok inspirasi bagi kaum muda.

Baca Selengkapnya
Surat Terakhir dari Pionir Pendaki Everest yang Tewas Didigitalisasikan, Tulisannya Bikin Haru
Surat Terakhir dari Pionir Pendaki Everest yang Tewas Didigitalisasikan, Tulisannya Bikin Haru

Meski tidak selamat, kata-kata dari pendaki malang itu kini bisa dibaca secara keseluruhan untuk pertama kalinya secara daring.

Baca Selengkapnya
Bagaimana Mengukur Tinggi Gunung? Ternyata Gampang Kata Ilmuwan
Bagaimana Mengukur Tinggi Gunung? Ternyata Gampang Kata Ilmuwan

Ada beberapa cara mengukur ketinggian gunung, ada cara yang rumit dan gampang.

Baca Selengkapnya
Siapa Orang Pertama Sukses Mendaki Puncak Gunung Everest?
Siapa Orang Pertama Sukses Mendaki Puncak Gunung Everest?

Penemuan sepatu kuno di Gletser Rongbuk kembali memicu diskusi mengenai keberhasilan George Mallory dan Andrew Irvine mencapai puncak Gunung Everest 1924.

Baca Selengkapnya
Ada Plakat untuk Mengenang Pendaki yang Hilang, Ini 4 Fakta Gunung Singgalang Sumatra Barat
Ada Plakat untuk Mengenang Pendaki yang Hilang, Ini 4 Fakta Gunung Singgalang Sumatra Barat

Di balik pesonanya, tersimpan cerita tragis yang dialami oleh para pendaki Gunung Singgalang ini.

Baca Selengkapnya