Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Onno Purbo: Miskinnya Indonesia harus disyukuri

Onno Purbo: Miskinnya Indonesia harus disyukuri indonesia. shutterstock

Merdeka.com - Berbeda dengan negara di Amerika Utara, Eropa, Jepang, Australia, Indonesia adalah negara yang miskin, sebagian besar rakyatnya hidup pas-pasan, pendidikan ala kadarnya, dan sebagian besar keluarganya berpenghasilan rendah.

Menurut Onno W. Purbo, hanya segelintir rakyat Indonesia yang bisa memperoleh gelar sarjana. Dari statistik yang ada di Kementerian Pendidikan Nasional, dari 6 juta anak yang masuk SD setiap tahun, hanya 600 ribuan yang akan memperoleh gelar sarjana.

"Namun, jangan salah, konsekuensinya sangat hebat. Sebagai bangsa yang miskin kita dituntut berpikir keras untuk dapat membuat lebih dari 240 juta orang pandai. Mencari solusi supaya bisa banyak orang pandai dalam waktu singkat dan berbiaya murah, maka internet dan telekomunikasi bisa jadi jalan keluarnya," katanya kepada merdeka.com, Selasa (18/2).

Onno mengakui sejumlah solusi yang ditawarkan oleh negara maju untuk memberikan akses murah sebetulnya tidak cocok untuk Indonesia. Logikanya, tambahnya, solusi orang miskin pasti beda dengan solusi orang kaya.

"Orang kaya cenderung serba beli dan serba bayar orang, sedangkan orang miskin biasanya memiliki kebiasaan dan karakter yang berbeda dengan orang kaya," ujar Onno yang didaulat Komunike Bersama Peduli Indonesia (KBPI) sebagai calon presiden alternatif.

Onno mengatakan bangsa Indonesia mau tidak mau harus berinovasi dan kreatif dalam mencari solusi yang dibutuhkan. "Yang sering tidak disadari, jika berhasil, maka keberhasilan Indonesia dalam memberikan akses telekomunikasi & internet murah sebetulnya bisa menjadi contoh bagi banyak negara berkembang lain di dunia," tuturnya.

Menurut dia, Indonesia mungkin 'miskin', tapi bukan berarti Indonesia tidak pandai, tidak mampu, dan ketinggalan zaman. Dari data-data yang ada, walaupun katanya Indonesia miskin, saat ini ada lebih dari 260 juta pengguna seluler, 78 juta pengguna internet, lebih dari 2 juta blogger, ranking ke dua pengguna Facebook di dunia, pembuat trending topik di Twitter, negara dengan RT/RW-net terbesar di dunia, dan negara yang menggunakan Twitter untuk mobilisasi ribuan relawan bencana alam.

"Dahsyat! Bahkan negara seperti India, China yang kategori-nya masih agak negara berkembang kalah oleh Indonesia," tegasnya.

Menurut Onno, banyak inovasi yang di kembangkan oleh rakyat Indonesia, diputar menggunakan uang rakyat, tanpa mengutang bank dunia, bahkan kadang-kadang tanpa bantuan APBN. Beberapa contoh inovasi bangsa Indonesia yang sulit ditandingi oleh negara-negara berkembang maupun maju, seperti warnet, RT/RW-net, antenna Wajanbolic e-goen, antenna Wajanbolic 3G & CDMA, dan antenna Bazooka 3G, GPRS, CDMA.

Inovasi lainnya, antara lain openBTS, perjuangan pembebasan frekuensi 2,4 GHz, sistem operasi IPTEKNUX yang gratis untuk pembelajaran sains di sekolah, sistem operasi SchoolOnffline yang memungkinkan sekolah belajar internet tanpa internet, sistem operasi BlankOn, dan  SISFOKOL yang mengembangkan sistem informasi sekolah. (mdk/dzm)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Luhut Bandingkan Indonesia dan Amerika: Kita Hampir Enggak Ada Gelandangan
Luhut Bandingkan Indonesia dan Amerika: Kita Hampir Enggak Ada Gelandangan

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan, menilai, ekonomi Indonesia saat ini lebih kuat dibanding banyak negara lain.

Baca Selengkapnya
Cerita Prabowo Dibully Guru saat Sekolah di Eropa: Tiap Hari Dibilang 'Rakyatmu Tinggal di Pohon'
Cerita Prabowo Dibully Guru saat Sekolah di Eropa: Tiap Hari Dibilang 'Rakyatmu Tinggal di Pohon'

Prabowo Subianto mengungkapkan refleksi selama hidupnya.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Apa Salahnya Izin Tambang Diberi ke Ormas yang Setia Pada Bangsa Negara
Prabowo: Apa Salahnya Izin Tambang Diberi ke Ormas yang Setia Pada Bangsa Negara

Prabowo menilai tak ada yang salah bila pemerintah memberi izin tambah ke Ormas yang berjasa bagi bangsa dan negara.

Baca Selengkapnya
Didukung Golkar dan PAN, Prabowo Optimistis Bisa Hilangkan Kemiskinan
Didukung Golkar dan PAN, Prabowo Optimistis Bisa Hilangkan Kemiskinan

Bakal calon presiden (Bacapres) Prabowo Subianto memuji kinerja Airlangga Hartarto yang dinilainya berperan penting dalam perekonomian nasional.

Baca Selengkapnya
Di Rakerda APDESI Jabar, Prabowo Ingatkan Bahaya Lugu: Kita Tak Boleh Lagi Dibohongi Bangsa Lain
Di Rakerda APDESI Jabar, Prabowo Ingatkan Bahaya Lugu: Kita Tak Boleh Lagi Dibohongi Bangsa Lain

Indonesia, kata Prabowo, memiliki kekayaan alam untuk bisa menjadi negara yang kuat dan mandiri.

Baca Selengkapnya
Di Hadapan Muslimat NU, Jokowi Bersyukur Indonesia Tidak Jadi Pasien IMF
Di Hadapan Muslimat NU, Jokowi Bersyukur Indonesia Tidak Jadi Pasien IMF

Jokowi mengajak masyarakat patut bersyukur karena Indonesia sampai saat ini mampu melewati berbagai tantangan dunia

Baca Selengkapnya
Prabowo: Jangan Termakan Cuci Otak Indonesia Negara Miskin dan Tidak Mampu
Prabowo: Jangan Termakan Cuci Otak Indonesia Negara Miskin dan Tidak Mampu

Prabowo mengaku kagum dengan negara barat, tapi masalahnya mereka tidak mencintai Indonesia.

Baca Selengkapnya
Prabowo: Banyak Omon-Omon, Banyak Keliru!
Prabowo: Banyak Omon-Omon, Banyak Keliru!

Kata omon-omon menjadi hangat diperbincangkan usai diucapkan Prabowo

Baca Selengkapnya
Naik Kelas karena Ekonomi Digital
Naik Kelas karena Ekonomi Digital

Hadirnya ekonomi digital tidak melulu demi pemasukan negara. Manfaat ini juga dirasakan masyarakat yang ingin mengubah nasib hidupnya menjadi lebih baik.

Baca Selengkapnya
Pujian Prabowo Buat Jokowi
Pujian Prabowo Buat Jokowi

Prabowo Subianto memuji kinerja Jokowi sebagai seorang Presiden. Dia menyebut, Jokowi berhasil memimpin Indonesia.

Baca Selengkapnya
Membandingkan Data Ekonomi Indonesia Vs Uzbekistan, Siapa Pemenangnya?
Membandingkan Data Ekonomi Indonesia Vs Uzbekistan, Siapa Pemenangnya?

Ekonomi Indonesia Ternyata Jauh Lebih Baik Dibandingkan Uzbekistan, Cek Datanya di Sini

Baca Selengkapnya
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif
Prabowo Ajak untuk Mengakui Keberhasilan Bangsa Sendiri: Jangan Cari dan Ungkit Hal Negatif

Prabowo menuturkan, Indonesia dalam keadaan yang sangat memungkinkan untuk bangkit menjadi negara hebat.

Baca Selengkapnya