7 Manfaat Buah Mangga Bagi Tubuh, Salah Satunya Bermanfaat Bagi Kesehatan Seksual
Bukan hanya lezat dan segar, buah mangga ternyata kaya akan kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh. Apa saja?
Bukan hanya lezat dan segar, buah mangga ternyata kaya akan kandungan nutrisi yang bermanfaat bagi tubuh.
7 Manfaat Buah Mangga Bagi Tubuh, Salah Satunya Bermanfaat Bagi Kesehatan Seksual
Mangga merupakan jenis buah yang banyak digemari masyarakat di Indonesia. Buah bernama latin Mangifera indica ini banyak tumbuh di Indonesia meski asalnya dari India.
Mangga biasanya disantap sebagai rujak, buah potong, jus, maupun campuran minuman lain.Rasanya yang manis dengan tekstur lembut membuat buah yang identik warna hijau dan kuning ini banyak disukai.
Mangga tak hanya dikenal karena rasanya, namun juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Terlebih buah ini kaya akan vitamin, mineral, dan senyawa nabati bermanfaat lainnya.
Nutrisi ini dapat membantu melindungi tubuh dari kerusakan sel, meningkatkan kesehatan seksual, mendukung kekebalan tubuh, dan banyak lagi.
Mangga juga diketahui bermanfaat bagi kesehatan reproduksi karena kandungan vitamin dan antioksidan tinggi yang dapat menjaga kesuburan.
Dilansir Merdeka.com dari berbagai sumber, berikut beragam manfaat buah mangga bagi kesehatan.
-
Apa saja manfaat buah mangga untuk kesehatan? Mangga mengandung mangiferin, sebuah antioksidan yang sangat kuat dan telah terbukti memiliki anti-inflamasi, anti-kanker, antimikroba, anti-aterosklerosis, pereda nyeri, penurun kadar lipid dalam darah, imunomodulator, antidiabetes, serta efek anti-alergi.
-
Manfaat apa yang diberikan Mangga untuk kesehatan usus? Mangga mengandung banyak serat yang bermanfaat untuk kesehatan. Baik serat larut maupun tidak larut memiliki khasiat yang serupa. Serat adalah karbohidrat yang terdapat dalam makanan nabati yang tidak dapat dicerna. Serat tidak larut tidak terurai dalam proses pencernaan, sehingga membantu menghasilkan tinja yang lebih lunak dan memudahkan pengeluarannya.Tingginya kandungan serat dapat membantu mengatasi masalah perut seperti sembelit dan kembung. Serat juga berperan penting dalam mendukung pertumbuhan bakteri baik di usus serta menjaga keseimbangan mikrobioma usus.
-
Apa manfaat utama makan mangga setiap hari? Makan mangga setiap hari dapat memberikan berbagai manfaat bagi kesehatan tubuh. Salah satu manfaat utama makan mangga setiap hari adalah kandungan vitamin C yang tinggi.
-
Apa saja manfaat dari daun mangga? Daun mangga kaya akan nutrisi, termasuk vitamin A, C, dan E, serta senyawa fitokimia yang memiliki sifat antioksidan, antiradang, dan antibakteri. Semua kandungan ini berperan dalam memberikan manfaat kesehatan yang beragam, mulai dari menurunkan kadar gula darah hingga menjaga kesehatan kulit.
-
Bagaimana buah beri membantu fungsi seksual? Buah-buahan seperti apel, semangka, dan buah beri membantu meningkatkan aliran darah dan sirkulasi, serta memberikan kontribusi pada pelumasan vagina dan fungsi seksual secara keseluruhan.
-
Apa manfaat kulit mangga? Kulit mangga ternyata menyimpan banyak manfaat luar biasa! Dengan kandungan serat yang tinggi, kulit mangga berperan penting dalam menjaga kadar kolesterol tubuh kita. Serat ini bekerja dengan cara mengikat kolesterol di saluran pencernaan, sehingga mencegahnya masuk ke dalam aliran darah. Tak hanya itu, kulit mangga juga diperkaya dengan antioksidan yang kuat, yang berfungsi melindungi tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
1. Bermanfaat Untuk Ibu Hamil
Mangga kaya akan zat tembaga (copper) yang diperlukan untuk menghasilkan energi, jaringan ikat, dan sel darah merah.
Kandungan folat pada mangga juga berperan penting dalam produksi DNA dan pembelahan sel.Nutrisi ini bermanfaat selama kehamilan karena mendukung perkembangan janin yang baik.
Vitamin A di dalamnya juga dapat membantu pembentukan gigi dan tulang bayi, serta perkembangan sistem organ tubuh (seperti: sistem mata, jantung, paru-paru, dan ginjal).
Mangga juga memiliki kandungan vitamin C yang tinggi hingga mampu memenuhi 67 persen kebutuhan tubuh harian. Selain itu kandungan zat besi pada mangga dapat menjaga ketersediaan jumlah darah dalam tubuh.
Vitamin C dapat membantu tubuh menyerap zat besi dari makanan yang dikonsumsi ibu hamil sehingga, kombinasi vitamin C dan zat besi ini dapat membantu mencegah anemia pada ibu hamil.
Mangga sangat baik dikonsumsi ibu hamil karena memiliki asupan kolesterol, natrium, dan gula tambahan yang lebih rendah serta asupan banyak nutrisi penting yang lebih tinggi. Termasuk jenis vitamin A, C, dan E, folat (vitamin B9), dan serat.
2. Sumber Antioksidan
Beberapa zat seperti Antioksidan, protein, vitamin A, vitamin B, vitamin C, serta vitamin E dan vitamin K merupakan nutrisi yang berperan penting dalam membentuk sistem kekebalan tubuh.
Mangga dapat melindungi sel dari kerusakan yang disebabkan oleh radikal bebas, seperti molekul yang diproduksi oleh tubuh sebagai produk sampingan normal dari metabolisme.
Beberapa jenis radikal bebas muncul dari paparan sinar matahari, polusi, atau asap rokok dapat meningkatkan produksi radikal bebas.
Radikal bebas yang dibiarkan dapat menyebabkan berkembangnya penyakit kronis, termasuk penyakit jantung dan kanker.
3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Mangga memiliki lebih dari 20 nutrisi berharga termasuk 50 persen dari nilai vitamin C harian yang direkomendasikan dan 35 persen dari nilai vitamin A harian.
Selain untuk melindungi tubuh dari stres oksidatif, vitamin C pada mangga juga bisa menjaga kesehatan imun.
Imun yang sehat bisa mencegah berbagai penyakit seperti infeksi maupun kerusakan akibat lingkungan yang buruk.
4. Menjaga Kesehatan Mata
Mangga memiliki kandungan beta-karoten yang bermanfaat untuk kesehatan mata.
Selain itu mangga juga memiliki manfaat yang bagus karena kandungan vitamin A yang dikenal ampuh dalam menjaga nutrisi mata kita.
Karotenoid alami dari mangga telah terbukti melindungi mata dari kerusakan akibat cahaya biru dari TV, gadget, maupun komputer.
5. Bermanfaat bagi Kesehatan Seksual
Mangga juga berperan dalam menjaga kesehatan seksual. Terlebih beberapa kandungan di dalamnya yang sangat melimpah.
Sifat antioksidan pada mangga dapat menetralisasi aktivitas radikal bebas untuk melindungi sperma dari kerusakan oksidatif, sehingga bermanfaat untuk meningkatkan kualitas dan kesuburan sperma.Mangga memiliki kandungan vitamin E yang cukup melimpah dan dapat membantu mengontrol hormon seksual baik pada pria maupun wanita.
Sebagian besar penelitian tentang vitamin E untuk kesehatan reproduksi wanita dilakukan melalui penelitian pada tabung reaksi (in vitro) atau hewan (in vivo).
Penelitian pada manusia diperlukan untuk memastikan potensi manfaat vitamin E bagi kesehatan reproduksi wanita.
6. Baik Untuk Pencernaan
Kandungan nutrisi yang paling dikenal dari mangga adalah serat. Serat merupakan jenis nutrisi yang paling dibutuhkan dalam menjaga sistem pencernaan.
Dengan serat yang cukup kita akan terhindar dari masalah pencernaan seperti sembelit atau kesulitan buang air besar.
7. Menjaga Kesehatan Kulit
Mangga memiliki kandungan vitamin A dan beberapa vitamin lain yang mendukung kesehatan kulit.