Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Deretan Jenderal Bintang 3 Polri Berpeluang Jadi Wakapolri Gantikan Komjen Gatot

Deretan Jenderal Bintang 3 Polri Berpeluang Jadi Wakapolri Gantikan Komjen Gatot Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono. ©2020 Merdeka.com/Nur Habibie

Merdeka.com - Wakapolri Komjen Gatot Eddy Pramono akan memasuki masa pensiunnya pada 28 Juni mendatang. Gatot akan genap berusia 58 tahun pada tahun ini dan akan memasuki masa pensiun.

Sebagaimana yang diatur dalam Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 1 Tahun 2003 tentang Pemberhentian Anggota Polri. Dalam Pasal 3 ayat (2) PP tersebut berbunyi 'Batas usia pensiun sebagaimana dimaksud dalam ayat (1) maksimum 58 (lima puluh delapan) tahun'.

Lantas siapa saja deretan Jenderal Bintang 3 Polri yang berpeluang menjadi Wakapolri menggantikan Komjen Gatot? Melansir dari berbagai sumber, Kamis (8/6), simak ulasan informasinya berikut ini.

Orang lain juga bertanya?

Komjen Ahmad Dofiri

brigjen ahmad dofiri

©2018 Merdeka.com/Purnomo Edi

Jenderal Bintang 3 yang berpeluang jadi Wakapolri pertama adalah Komjen Ahmad Dofiri. Dofiri lahir pada 4 Juni 1967. Ia saat ini tengah mengemban tugas sebagai Inspektur Pengawasan Umum Polri.

Dofiri merupakan lulusan terbaik Akpol tahun 1989 dan berpengalaman dalam bidang SDM. Sebelumnya, Dofiri menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Kepolisian Negara Republik Indonesia.

Adapun riwayat jabatan Komjen Ahmad Dofiri adalah sebagai berikut:

  • Kanit Resintel Polsekta Tangerang Polda Metro Jaya (1990)
  • Kassubag Jabpamentil Bagian SDM Polri (2005)
  • Kapolres Bandung (2007)
  • Wakapolwiltabes Bandung (2009)
  • Kapoltabes Yogyakarta (2009)
  • Kabag Kermadagri Robangpers SDE SDM Polri (2010)
  • Koorspripim Polri (2010)
  • Analis Kebijakan Madya bidang Binkar SSDM Polri (2012)
  • Wakapolda DIY (2013)
  • Karobinkar SSDM Polri (2014)
  • Kapolda Banten (2016)
  • Karosunluhkum Divkum Polri (2016)
  • Kapolda DIY (2016)
  • Asisten Logistik Kapolri (2019)
  • Kapolda Jawa Barat (2020)
  • Kabaintelkam Polri (2021)
  • Irwasum Polri (2023)
  • Komjen Fadil Imran

    potret gagah fadil imran resmi sandang bintang tiga di pundak

    ©2023 Merdeka.com/instagram.com/kabaharkam

    Jenderal Bintang 3 yang berpeluang jadi Wakapolri kedua adalah Komjen M. Fadil Imran. Fadil lahir pada 14 Agustus 1968. Ia saat ini tengah mengemban amanat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri. Lulusan Akpol tahun 1991 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Sebelumnya, Fadil menjabat sebagai Kepala Kepolisian Daerah Metro Jaya. Adapun riwayat jabatan Komjen Fadil Imran adalah sebagai berikut:

  • Wakasat Sabhara Polres Metro Jakarta Barat
  • Kapolsek Metro Cengkareng (1999)
  • Kapolsek Metro Tanah Abang (2002)
  • Kasat III Ditreskrimum Polda Metro Jaya (2008)
  • Kapolres KP3 Tanjung Priok (2008)
  • Wadirreskrimum Polda Metro Jaya (2009)
  • Kasubdit IV Dittipidum Bareskrim Polri[2] (2011)
  • Dirreskrimum Polda Kepulauan Riau  (2011)
  • Kapolres Metro Jakarta Barat (2013)
  • Anjak Madya Bidang Pidum Bareskrim Polri (2015)
  • Dirreskrimsus Polda Metro Jaya (2016)
  • Wadirtipideksus Bareskrim Polri (2016)
  • Dirtipidsiber Bareskrim Polri (2017)
  • Dirtipidter Bareskrim Polri (2018)
  • Sahlisosbud Kapolri (2019)
  • Kapolda Jawa Timur (2020)
  • Kapolda Metro Jaya (2020)
  • Kabaharkam Polri (2023)
  • Komjen Agus Andrianto

    kabareskrim polri komjen pol agus andrianto

    ©2021 Merdeka.com/antara

    Jenderal Bintang 3 yang berpeluang jadi Wakapolri ketiga adalah Komjen Agus Andrianto. Agus lahir pada 16 Februari 1967. Ia saat ini tengah menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri. Lulusan Akpol tahun 1989 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Sebelumnya, Agus mengemban amanat sebagai Kepala Badan Pemelihara Keamanan Polri.Adapun riwayat jabatan Komjen Agus Andrianto adalah sebagai berikut:

  • Pamapta Polres Dairi (1990)
  • Kapolsek Sumbul (1992)
  • Kapolsek Parapat (1993)
  • Kapolsek Percut Seituan (1995)
  • Mahasiswa PTIK (1995)
  • Kapuskodalops Polres Lampung Selatan (1997)
  • Kasat Serse Poltabes Medan (1999)
  • Kasubag Binops Bag Serse Ek Polda Jatim (2001)
  • Kasubag Binops Bag Serse Um Polda Jatim (2001)
  • Wakapolres KP3 Tanjungperak (2003)
  • Pamen Polda Jatim (2005)
  • Kasat I/Ditreskrimsus Polda Metro Jaya (2006)
  • Kapolres Tangerang (2007)
  • Kapolres Metro Tangerang (2008)
  • Dirreskrim Polda Sumut (2009)
  • Kabagresmob Robinops Bareskrim Polri (2011)
  • Analis Kebijakan Madya Bidang Pidkor Bareskrim Polri (Dlm Rangka Dik Sespimti)
  • Kabagbinlatops Robinops Sops Polri (2013)
  • Dir Psikotropika dan Prekursor Deputi Bidang Pemberantasan BNN (2015)
  • Dirtipidum Bareskrim Polri (2016)
  • Wakapolda Sumut (2017)
  • Kapolda Sumut (2018)
  • Kabaharkam Polri (2019)
  • Kabareskrim Polri (2021)
  • Komjen Wahyu Widada

    kapolda aceh irjen pol wahyu widada

    ©2020 Merdeka.com/Antara

    Jenderal Bintang 3 yang berpeluang jadi Wakapolri ke empat adalah Komjen Wahyu Widada. Perwira tinggi Polri ini lahir pada 11 September 1969. Ia saat ini tengah mengemban amanat sebagai  Kepala Badan Intelijen dan Keamanan Polri.Wahyu merupakan lulusan terbaik Akpol tahun 1991. Ia mengawali kariernya di satuan Polairud. Sebelum mendapatkan promosi, Wahyu menjabat sebagai Asisten SDM Kapolri.Adapun riwayat jabatan Komjen Wahyu Widada adalah sebagai berikut:

  • Pama Subdit Poludara Ditsamapta Polri (04—07—1992)
  • Co Pilot Sat Yaptar Subdit Poludara Ditsamapta Polri (01—03—1994)
  • Co Pilot Satyaptar Subdit Poludara Ditsamapta Polri (01—01—1996)
  • Pama PTIK Polri (01—08—1996)
  • Pama Ditsamapta Polri (01—07—1998)
  • Paur Ro Bangpers Ditsamapta Polri (01—10—1998)
  • Paban Muda Kermadik Padya Bangdik Paban III/Dik Spers (01—11—2000)
  • Kapolsek Metro Pademangan (04—10—2001)
  • Wakapolres Bekasi (11—10—2004)
  • Ses Spripim Polda Metro Jaya (23—02—2005)
  • Kasubbag Mutjabpama Bag Mutjab Robinkar SDE SDM Polri (17—11—2006)
  • Pamen SDE SDM Polri (12—12—2006)
  • Kapolres Pekalongan (19—12—2008)
  • Sespri Kapolri (17—10—2009)
  • Kapolres Metro Tangerang (29—09—2010)
  • Kapolres Metro Tangerang Kota (19—10—2011)
  • Dirreskrimsus Polda Banten (30—05—2013)
  • Analis Kebijakan Madya Bidang Pidter Bareskrim Polri (26—03—2014)
  • Staf Kepresidenan (Pamen Bareskrim) (11—09—2015)
  • Kabagren Rojianstra SSDM Polri (31—12—2015)
  • Waketbid Minwa STIK PTIK (14—11—2016)
  • Karojianstra SSDM Polri (18—04—2017)
  • Wakapolda Riau (14—10-2018)
  • Kapolda Gorontalo (21—10—2019)
  • Kapolda Aceh (03—02—2020)
  • Asisten SDM Kapolri (26—07—2021)
  • Kabaintelkam Polri (26—02—2023)
  • Komjen Tomsi Tohir Balaw

    Jenderal Bintang 3 yang berpeluang jadi Wakapolri ke lima adalah Komjen Tomsi Tohir Balaw. Perwira tinggi Polri ini lahir pada 30 Januari 1969. Tomsi saat ini tengah mengemban tugas sebagai Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri. Lulusan Akpol tahun 1990 ini berpengalaman dalam bidang reserse. Sebelumnya, Ia menjabat sebagai Staf Ahli Sosial Politik Kapolri. Tomsi juga pernah mengemban tugas sebagai Kepala Kepolisian Daerah Nusa Tenggara Barat.Adapun riwayat jabatan Komjen Tomsi Tohir Balaw adalah sebagai berikut:

  • Kasatresmob Polda Metro Jaya (2004)
  • Kasatkamneg Ditreskrimum Polda Metro Jaya (2005)
  • Kasat III/Sumdaling Ditreskrimsus Polda Metro Jaya (2006)
  • Kapolres Pamekasan (2007)
  • Kapolres Jombang (2009)
  • Wakapolrestabes Surabaya (2010)
  • Kabid Propam Polda Jawa Timur (2011)
  • Anjak Bidang Jemen Ops Itwasum Polri (2014)
  • Dirreskrimsus Polda Sumsel (2016)
  • Sesropaminal Divpropam Polri (2016)
  • Karowassidik Bareskrim Polri (2017)
  • Kapolda Banten (2018)
  • Kapolda Nusa Tenggara Barat (2019)
  • Sahlisospol Kapolri (2020)
  • Irjen Kemendagri (2022)
  • (mdk/tan)
    Geser ke atas Berita Selanjutnya

    Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
    lihat isinya

    Buka FYP
    Perang Jenderal di Polri, Siapa Cocok Jadi Wakapolri?
    Perang Jenderal di Polri, Siapa Cocok Jadi Wakapolri?

    Komjen Pol Gatot Eddy Pramono sebentar lagi akan memasuki purna tugas sebagai Wakapolri. Ada empat kandidat yang masuk bursa calon penggantinya.

    Baca Selengkapnya
    Komjen Agus jadi Menteri, Ini Daftar Jenderal Bintang 3 yang Potensial jadi Wakapolri
    Komjen Agus jadi Menteri, Ini Daftar Jenderal Bintang 3 yang Potensial jadi Wakapolri

    Penunjukan Komjen Agus ini membuat kursi Wakapolri menjadi kosong.

    Baca Selengkapnya
    Bursa Wakapolri, Nama sudah Ada Tinggal Ditunjuk oleh Kapolri
    Bursa Wakapolri, Nama sudah Ada Tinggal Ditunjuk oleh Kapolri

    Penggantian Wakapolri masih dalam proses dan terus berjalan serta telah ada beberapa nama dari bintang dua dan tiga.

    Baca Selengkapnya
    Bocoran Kandidat Wakapolri: Bintang Dua, Ayahnya Orang Dekat Prabowo
    Bocoran Kandidat Wakapolri: Bintang Dua, Ayahnya Orang Dekat Prabowo

    Sugeng menjelaskan, meski Wakapolri ditunjuk oleh Kapolri, namun dalam proses pemilihannya tetap membutuhkan persetujuan dari Presiden.

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Mutasi 6 Kapolda, Irjen Imam Sugianto Pimpin Polda Jatim
    Kapolri Mutasi 6 Kapolda, Irjen Imam Sugianto Pimpin Polda Jatim

    Irjen Umar Faroq menjadi Kapolda NTB dan Irjen Tornagogo Sihombing menjadi Kapolda Kepulauan Babel.

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya
    Kapolri Sudah Kantongi Nama Pengganti Wakapolri, Ini Bocorannya

    Kapolri Jendral Listyo Sigit Prabowo mengantongi nama Wakil Kepala Kepolisian RI (Wakapolri) untuk menggantikan Komjen Pol Agus Andrianto.

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Jabat Wakapolri Gantikan Komjen Agus Andrianto
    Kapolri Tunjuk Komjen Ahmad Dofiri Jabat Wakapolri Gantikan Komjen Agus Andrianto

    Kemudian, untuk posisi yang ditinggalkan oleh Dofiri sebagai Irwasum Polri, nantinya akan ditempati oleh Irjen Dedi Prasetyo.

    Baca Selengkapnya
    Penjelasan Polri Terkait Promosi dan Rotasi Sejumlah Jenderal
    Penjelasan Polri Terkait Promosi dan Rotasi Sejumlah Jenderal

    Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo resmi mendapuk Komjen Pol Ahmad Dofiri menjadi Wakapolri.

    Baca Selengkapnya
    Kapolri Mutasi Pati Polri, Tunjuk Brigjen Pudji Jabat Kapolda Gorontalo Gantikan Irjen Yoyol
    Kapolri Mutasi Pati Polri, Tunjuk Brigjen Pudji Jabat Kapolda Gorontalo Gantikan Irjen Yoyol

    Proses promosi itu sebagaimana tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/429/II/KEP./2024 tertanggal 28 Februari 2024

    Baca Selengkapnya
    Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad
    Pangkostrad Letjen Maruli Menantu Luhut & Dua Jenderal Lulusan Terbaik di Bursa Calon Kasad

    Enam nama yang masuk dalam prediksi daftar kuat calon pengganti Jenderal Dudung Abdurachman.

    Baca Selengkapnya
    Duet Maut Dua Jenderal TNI-Polisi, Eks Panglima & Wakapolri di Tim Pemenangan Ganjar
    Duet Maut Dua Jenderal TNI-Polisi, Eks Panglima & Wakapolri di Tim Pemenangan Ganjar

    Dua Jenderal TNI-Polri sah gabung Tim Pemenangan Nasional (TPN) Ganjar Pranowo. Siapa sosok keduanya?

    Baca Selengkapnya
    Mutasi Polri: Irjen Dedi Prasetyo Jadi Inspektur Pengawasan Umum
    Mutasi Polri: Irjen Dedi Prasetyo Jadi Inspektur Pengawasan Umum

    Rotasi jabatan di tubuh kepolisian itu tertuang dalam Surat Telegram nomor ST/2517/XI/KEP./2024 tertanggal 11 November 2024.

    Baca Selengkapnya