Disindir Megawati Tak Hadir Peresmian Kantor Baru PDIP Solo, Begini Jawaban Gibran Bikin Melongo
Megawati sindir kader yang tak hadir dalam peresmian kantor baru PDIP di Solo, Gibran beri jawaban yang menohok.
Megawati sindir kader yang tak hadir dalam peresmian kantor baru PDIP di Solo, Gibran beri jawaban yang menohok.
Disindir Megawati Tak Hadir Peresmian Kantor Baru PDIP Solo, Begini Jawaban Gibran Bikin Melongo
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri baru saja meresmikan kantor baru DPC Solo pada Senin (16/10) kemarin lewat sambungan virtual.
Megawati juga menyampaikan pidato yang cukup panjang dan membahas tentang kondisi politik yang saat ini sedang panas-panasnya. Di tengah manuver-manuver politik menuju Pilpres tahun depan.
Gibran yang juga merupakan kader PDIP tidak hadir dalam acara tersebut. Saat ditanya alasannya tidak hadir dalam acara peresmian kantor baru di Solo, putra Presiden Jokowi itu menyampaikan jawaban yang bikin melongo. Simak ulasannya sebagai berikut.
Megawati Sindir Manuver Politik 2024
Megawati Soekarnoputri dalam pidatonya di acara peresmian kantor baru PDIP Solo, secara virtual menyampaikan banyak hal terkait kondisi politik yang saat ini sedang terjadi di Indonesia.
Megawati menyindir tentang kepemimpinan yang satu. Ia menginginkan di PDIP hanya ada satu kepemimpinan dan satu komando dari dirinya. Megawati tak ingin ada kader PDIP yang kocar-kacir tidak mengikuti arahan pimpinan.
“Kalau ibu bilang, siap, siap semuanya, karena dengan demikian kelihatan itu satu kepemimpinan, nggak kocar-kacir gitu lo. Ada yang ke kiri, ada yang ke kanan, ada yang nggak mikirin dan lain sebagainya. Tapi terus satu, satu menuju ke akar rumput,” ucap Megawati dalam pidatonya.
Gibran Beri Alasan Tak Hadir
Setelah ditanya perihal alasannya tidak hadir dalam acara peresmian kantor PDIP di Solo, Gibran menjelaskan bahwa ia sedang sibuk dengan tugasnya sebagai wali kota Solo.
Gibran mengaku ia sedang melaksanakan rapat untuk menyelesaikan proyek strategis yaitu Palang Joglo yang selama ini sedang dikerjakan dan memakan waktu berbulan-bulan.
“La rapat Palang Joglo. Sudah pamit, pak. Ketua DPC, pak dirjen kan kemarin ke sini. Ada permasalahan, ada OTT, itu harus saya selesaikan dulu. Saya sudah izin,”
ucap Gibran.
“Saya kan datang terus, kemarin pas jam kerja saja. Pas jam kerja, ada hal-hal urgen yang tidak bisa saya tinggal. Coba bayangkan kalau Palang Joglo itu timeline-nya tidak sesuai, kan yang repot warga, karena saya sudah menyita waktunya warga, menutup jalannya warga, proyek ini harus saya jaga bener,”
lanjut Gibran.
Youtube Berita Surakarta
FX Rudy Masih Percaya Gibran
Meskipun ketidakhadiran Gibran membuat geger publik, Ketua DPC PDIP Solo, FX Hadi Rudyatmo mengatakan bahwa ia masih percaya 100 persen terhadap kesetiaan seorang Gibran terhadap PDIP.
Saya kan sudah bilang, saya nggak pernah berfikir negatif. Kesetiaan mas Wali (Gibran) terhadap PDI Perjuangan masih 100 %. Jadi nggak pernah saya berfikir yang negatif," ujar Rudy disela peresmian Sekretariat Kantor DPC PDI Perjuangan Solo, Senin (16/10).