Manfaat Bunga Rosella Ungu Bagi Kesehatan, Wajib Diketahui
Merdeka.com - Manfaat bunga rosella ungu memiliki khasiat yang baik untuk kesehatan. Bunga rosella dengan nama latin hibicus sabdariffa ini banyak diolah menjadi teh herbal yang memiliki segudang manfaat bagi kesehatan. Sejauh ini, bunga rosella yang sering diolah biasanya adalah jenis rosella merah.
Kandungan antioksidan yang ada dalam bunga rosella dipercaya dapat membantu melindungi kerusakan sel tubuh akibat paparan radikal bebas. Sebenarnya, rosella ungu masih jarang diketahui sebab masyarakat lebih familiar dengan bunga rosella merah. Padahal, rosella ungu memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi dibandingkan rosella merah.
Lantas, apa sajakah manfaat bunga rosella ungu untuk kesehatan? Simak ulasan selengkapnya dilansir dari laman Alodokter dan berbagai sumber, Senin (26/7/2021):
-
Kenapa bunga rosella bisa turunkan tekanan darah? Konsumsi teh rosella dapat membantu menurunkan tekanan darah tinggi. Penelitian menunjukkan bahwa senyawa dalam rosella memiliki efek diuretik dan vasodilatasi, yang membantu mengurangi tekanan darah.
-
Apa manfaat utama dari bunga rosela? Bunga rosela punya banyak manfaat. Salah satunya adalah bagian kelopak bunganya. Di tangan Bu Yuyun, kelopak Bungan rosela bisa menghasilkan berbagai olahan mulai dari selai, sirup, manisan, dan teh kering. Sedangkan bijinya bisa diolah menjadi kopi rosela. Pucuknya biasa digunakan untuk infused water, dan batang serta cangkangnya bisa diolah menjadi pupuk.
-
Efek samping apa yang ditimbulkan oleh bunga rosella? Meskipun bunga rosella memiliki banyak manfaat kesehatan, ada beberapa efek samping yang perlu diperhatikan, sebagai berikut: 1. Tekanan Darah Rendah: Karena rosella dapat menurunkan tekanan darah, konsumsi berlebihan bisa menyebabkan hipotensi (tekanan darah rendah) yang bisa menyebabkan pusing, pingsan, atau bahkan syok pada orang dengan tekanan darah sudah rendah. 2. Interaksi dengan Obat-obatan: Rosella dapat berinteraksi dengan obat-obatan tertentu, termasuk obat tekanan darah, obat diabetes, dan diuretik. Konsultasikan dengan dokter jika Anda sedang mengonsumsi obat-obatan tersebut. 3. Gangguan Pencernaan: Beberapa orang mungkin mengalami gangguan pencernaan, seperti sakit perut, mual, atau diare, setelah mengonsumsi rosella. 4. Reaksi Alergi: Meskipun jarang, beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap bunga rosella. Gejala alergi bisa berupa ruam kulit, gatal-gatal, atau pembengkakan pada wajah dan mulut. 5. Konsumsi Berlebihan: Mengonsumsi rosella dalam jumlah berlebihan dapat menyebabkan keracunan atau efek samping yang lebih serius, termasuk kerusakan hati. 6. Efek pada Kesuburan dan Kehamilan: Beberapa penelitian pada hewan menunjukkan bahwa rosella dapat mempengaruhi kesuburan dan menyebabkan kontraksi rahim, sehingga wanita hamil atau yang berencana hamil sebaiknya menghindari konsumsi rosella. 7. Efek diuretik: Rosella memiliki sifat diuretik yang bisa menyebabkan peningkatan buang air kecil. Ini dapat menyebabkan dehidrasi jika tidak diimbangi dengan asupan cairan yang cukup.
-
Buah apa yang bantu jaga tekanan darah? Pisang: Kaya akan kalium, yang dapat membantu menjaga tekanan darah normal. Pisang juga mengandung serat dan vitamin B6.
-
Bagaimana bunga rosella bisa menyebabkan gangguan pencernaan? Beberapa orang mungkin mengalami gangguan pencernaan, seperti sakit perut, mual, atau diare, setelah mengonsumsi rosella.
-
Apa yang bisa membantu menurunkan tekanan darah tinggi? Minuman yang terbuat dari bahan alami seperti pandan, kunyit, jahe, dan serai tidak hanya berfungsi untuk menurunkan tekanan darah, tetapi juga memberikan berbagai manfaat kesehatan lainnya.
Manfaat Rosella Ungu
Manfaat bunga rosella ungu sebenarnya hampir sama dengan rosella merah. Yang membedakan ialah kandungan antioksidan dari rosella ungu yang lebih tinggi. Selain sebagai tanaman herbal, rosella ternyata juga mampu berfungsi sebagai bahan antiseptik, agen astringen.
Bunga rosella kaya akan Vitamin C dan Beta-caroten. Selain itu, rosella juga mengandung kalsium tinggi, omega-3, potasium, asam esensial, dan vitamin A. Tanaman ini juga banyak digunakan dalam pengobatan tradisional seperti batuk, lesu, demam, tekanan perasaan, gusi berdarah dan mencegah penyakit hati. Berikut beberapa manfaat bunga rosella untuk kesehatan:
1. Turunkan Tekanan Darah
Manfaat bunga rosella yang pertama bagi kesehatan ialah mampu turunkan tekanan darah. Sejumlah penelitian menunjukkan, ekstrak tanaman rosella dapat menurunkan tekanan darah khususnya pada penderita sindrom metabolik. Penyakit ini biasanya akan ditandai dengan adanya peningkatan pada gula darah, kolesterol, tekanan darah dan berat badan.
Selain itu, baik suplemen ataupun teh rosella juga mampu mencegah seseorang terkena hipertensi atau penyakit tekanan darah tinggi. Meski begitu, penggunaan teh rosella sebagai obat hipertensi tetap harus dikonsultasikan dengan dokter terlebih dahulu. Hal ini agar pengobatan tersebut tidak menimbulkan efek samping lainnya pada pasien.
2. Atasi Kolesterol
Selanjutnya, bunga rosella juga dipercaya mampu membantu menghambat penyerapan asam lemak jenuh serta bantu turunkan kadar trigliserida dan kolenterol jahat (LDL) dalam darah. Selain itu, bunga rosella juga dikatakan bisa membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil, menurunkan kolsterol total, serta mengingkatkan kadar kolsterol baik (HDL).
3. Cegah Penyakit Jantung
Kemampuan bunga rosella dalam mengatasi kolesterol jahat dan tekanan darah tentu berhubungan dengan kesehatan kardiovaskular. Bunga rosella disebut mampu bantu menurunka risiko terjadinya penyakit seperti jantung, stroke, dan aterosklerosis.
Dengan mengonsumsinya, risiko terkena penyakit jantung bisa semakin berkurang. Namun ingat, jika Anda memiliki penyakit jantung sebaiknya konsultasikan lah ke dokter ahli jika ingin mengonsumsi teh rosella.
4. Atasi Infeksi dan Peradangan
©2012 Merdeka.com/Shutterstock/29september
Kandungan vitamin C yang cukup tinggi dalam rosella dapat meningkatkan kekebalan tubuh. Vitamin C mampu membantu mengobati beberapa penyakit yang disebabkan oleh infeksi bakteri atau peradangan. Selain itu, kandungan vitamin C ini juga bersifat sebagai antibakteri dan antiinflamasi bagi tubuh.5. Jaga Saluran Pencernaan Dengan mengonsumsi bunga rosella secara rutin, disebut mampu menjaga dan meningkatkan kesehatan saluran pencernaan. Kandungan dalam bunga rosella disebut bisa melancarkan buang air besar sehingga mengatasi sembelit. Selain itu, bunga rosella juga disebut bisa memengaruhi hormon estrogen yang dapat merangsang terjadinya menstruasi. Jika Anda mengalami masalah pada jadwal menstruasi, cobalah untuk mengonsumsi bunga rosella.
6. Berikan Rasa Rileks
Bunga rosella juga disebut mampu mengurangi rasa cemas dan depresi pada seseorang. Hal ini dikarenakan, kandungan flavonoid yang terkandung dalam rosella. Flavonoid yang terkandung di dalamnya memiliki sifat antidepresan sehingga dapat membuat kamu lebih tenang dan santai.7. Cegah Risiko Terkena DiabetesMelansir dari Alodokter, disebutkan jika beberapa penelitian mengatakan tanaman rosella dapat mengurangi dan menghambat penumpukan jaringan lemak pada tubuh. Hal ini dikarenakan adanya kandungan antioksidan flavonoid dan polifenol yang ada di tanaman rosella.Mengonsumsi ekstrak rosella yang diimbangi dengan olahraga dan mengatur pola makan disebut bisa bantu cegah obesitas.
©2021 Merdeka.com
8. Lindungi Kulit WajahYang terakhir, bunga rosella disebut mampu membantu menjaga kulit wajah dari radikal bebas dan sinar UV yang berbahaya. Teh rosella mengandung protein esensial, asam amino, dan vitamin C yang dapat menjadikan kulit wajah lebih sehat dan cerah.9. Lindungi Hati dari Kerusakan Sel Karena rosella ungu memiliki kandungan antioksidan yang lebih tinggi dibandingkan rosella merah. Jenis yang satu ini disebut memiliki manfaat untuk melindungi hati dari kerusakan sel. Air bunga rosella juga dipercaya dapat mencegah timbulnya sel kanker dalam tubuh. Sebab, selain memiliki kandungan antioksidan, bunga rosella juga memiliki kandungan polifenol sebagai komponen yang dapat melawan pertumbuhan sel kanker. (mdk/khu)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Selain memberikan manfaat, bunga rosella juga memiliki efek samping.
Baca SelengkapnyaBunga kenanga selain untuk bunga taburan ziarah, memiliki beragam manfaat kesehatan.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi daun ungu ternyata memberikan beragam manfaat bagi tubuh. Apa saja? Simak manfaat konsumsi daun ungu bagi kesehatan berikut ini.
Baca SelengkapnyaSelain digunakan sebagai salah satu bahan rempah dalam masakan, bunga lawang juga menyimpan khasiat yang baik untuk kesehatan.
Baca SelengkapnyaSalah satu metode yang efektif untuk menurunkan tekanan darah tinggi adalah dengan mengonsumsi jus buah.
Baca SelengkapnyaTeh bunga telang bukan hanya sekadar minuman dengan warna yang memikat, tetapi juga menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan.
Baca SelengkapnyaTemukan keajaiban tanaman obat seperti kenikir, senna, dan kumis kucing yang terbukti efektif dalam menurunkan kolesterol, tekanan darah, dan asam urat.
Baca SelengkapnyaDaun herbal kaya manfaat, bisa turunkan kolesterol & darah tinggi. Coba resep daun ini di rumah!
Baca SelengkapnyaBahan dapur yang sangat beragam ternyata tak hanya berguna untuk menciptakan masakan lezat, tapi juga pelindung bagi mereka yang memiliki darah tinggi.
Baca SelengkapnyaBuah semangka memang tidak hanya enak, tetapi juga kaya akan vitamin dan mineral yang penting bagi tubuh, serta bermanfaat untuk mengatasi masalah kesehatan.
Baca SelengkapnyaTernyata, rumput laut yang kerap dijumpai dalam bentuk olahan nori atau sebagai campuran es memiliki manfaat kesehatan bagi tubuh yang tak terduga.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi 5 porsi buah-buahan setiap hari langkah penting menjaga kesehatan tubuh. Buah kaya serat, vitamin dan mineral esensial, Yuk simak selengkapnya!
Baca Selengkapnya