Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pengertian Media Sosial Beserta Aplikasinya, Ketahui Cara Menggunakannya dengan Bijak

Pengertian Media Sosial Beserta Aplikasinya, Ketahui Cara Menggunakannya dengan Bijak Social media jejaring sosial. © Ragingcreations.com

Merdeka.com - Pengertian media sosial tak jauh dari peran teknologi bagi kehidupan sehari-hari manusia. Secara singkat, pengertian media sosial adalah salah satu jenis teknologi yang berguna sebagai sarana komunikasi yang menghubungkan satu orang dengan lainnya.

Hal ini tak lepas dari kehadiran serta kemajuan teknologi yang dalam kehidupan manusia. Seperti yang diketahui, kehadiran teknologi membuat hampir seluruh kegiatan manusia menjadi semakin mudah.

Termasuk untuk berinteraksi antara satu sama lain. Tak hanya pengertian media sosial yang wajib diketahui, cara menggunakannya pun juga perlu untuk dipahami bersama.

Orang lain juga bertanya?

Sebab, kini banyak penyalahgunaan media sosial hingga menimbulkan konflik antar pribadi maupun golongan. Maka dari itu, hendaknya menjadi perhatian untuk menggunakan media sosial secara bijak.

Lantas, apa sebenarnya pengertian media sosial hingga cara menggunakannya dengan baik dan benar itu? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ulasan selengkapnya mengenai pengertian media sosial, jenis aplikasi, hingga cara menggunakannya.

Pengertian Media Sosial

Pertama, pengertian media sosial adalah sebuah platform khusus berbasis internet yang memungkinkan penggunanya untuk dapat saling berinteraksi satu sama lain. Secara lebih spesifik, pengertian media sosial itu tak lain didukung oleh perangkat serta jaringan web yang mengubah teks ataupun gambar menjadi kode sehingga mampu diolah kembali menjadi dialog interaktif.

Van Djik secara lebih lanjut menjelaskan mengenai pengertian media sosial. Menurutnya, media sosial merupakan salah satu bentuk media yang berfokus pada kehadiran pengguna dengan segala fasilitas untuk saling berbagi aktivitas dengan cara kolaborasi.

Maka dari itu, pengertian media sosial sering dikaitkan sebagai sebuah fasilitator berbasis online yang meningkatkan hubungan penggunanya. Dalam hal ini, media sosial tak terbatas waktu melainkan menunjukkan timeline atau garis waktu dari penggunanya.

Berbagai Aplikasi Media Sosial

Setelah mengetahui pengertian media sosial, kali ini kita beranjak untuk mulai mengenal berbagai jenis aplikasinya yang tersedia secara umum. Berdasarkan jumlah penggunanya, kini terdapat berbagai aplikasi media sosial yang dapat digunakan.

Dengan berbagai fitur yang menarik, Anda bisa mengunduh beberapa aplikasinya berikut ini,

1. Instagram

Aplikasi media sosial pertama yang paling populer di hampir seluruh dunia adalah Instagram. Perusahaan yang dirilis Kevin Systrom dan Mike Krieger tersebut saat ini telah tersedia di 32 bahasa.

Aplikasi media sosial yang didirikan pada tahun 2010 ini memungkinkan penggunanya untuk berbagi foto hingga video. Bahkan, pengguna lainnya pun dapat berbagi komentar dengan berbagai emotikon menggemaskan.

2. Twitter

Berbeda halnya dengan Instagram, Twitter merupakan salah satu aplikasi media sosial yang memungkinkan penggunanya untuk lebih saling berbagi gagasan melalui tulisan. Tak jarang, hal ini membuat platform Twitter ramai dengan berbagai diskusi hangat yang dilakukan oleh publik figur hingga ahli di bidang tertentu.

social media facts

©2013 Merdeka.com

3. Facebook

Ketiga, jenis media sosial yang sering digunakan adalah Facebook. Aplikasi milik Mark Zuckerberg yang diluncurkan pada tahun 2004 ini memungkinkan penggunanya untuk saling berbagi cerita melalui foto, video, hingga tulisan. Hingga saat ini, Facebook masih terus digunakan sebagai platform saling berbagi informasi yang menarik.

4. TikTok

Meski terhitung cukup baru, namun aplikasi yang satu ini berhasil menjadi deretan aplikasi media sosial dengan pengguna yang cukup banyak di seluruh dunia. TikTok menyediakan fitur yang menarik bagi penggunanya berupa berbagi video.

5. YouTube

Selanjutnya, aplikasi media sosial yang tak kalah menariknya adalah YouTube. Aplikasi yang dirilis pada tahun 2005 ini memiliki pengguna yang semakin berkembang dari tahun ke tahun. Tak hanya itu, bahkan berbagai jenis konten video yang disajikan pun juga semakin bervariasi dan kian menarik.

Cara Menggunakan Media Sosial dengan Bijak

Semakin menarik sebuah aplikasi media sosial, maka akan semakin besar pula penggunanya. Dengan adanya banyak pengguna, maka berbagai pandangan serta tindakan pun rentan menjadi permasalahan bagi sebagian pengguna.

social media

©2013 Merdeka.com

Maka dari itu, terdapat beberapa cara menggunakan media sosial dengan bijak agar kita senantiasa terhindar dari berbagai konflik yang memicu perpecahan. Adapun beberapa cara tersebut yakni sebagai berikut,

1. Selalu Menjaga Etika

Pertama, selalu utamakan untuk beretika saat menggunakan media sosial. Dengan prinsip itu, maka kita tidak akan sewenang-wenang untuk menulis atau berucap mengenai pandangan kita terhadap sesuatu.

2. Membatasi Penggunaan Media Sosial Pada Anak

Kini, anak-anak justru semakin dekat dengan berbagai aplikasi media sosial. Hal ini pun rentan menimbulkan pengaruh negatif jika tidak diawasi serta dibatasi dengan baik.

3. Tak Mudah Percaya dengan Informasi

Ketiga, hindari untuk tersulut emosi saat mendengar berbagai informasi yang beredar di media sosial. Sebelum mengonsumsinya, maka ada baiknya agar senantiasa melakukan cek atau konfirmasi mengenai kebenaran informasi.

4. Tidak Membagikan Informasi yang Tak Valid

Jika informasi yang diterima jelas salah dan tidak valid, maka hindari untuk membagikannya secara langsung ke media sosial. Sebab, informasi yang salah justru cenderung lebih cepat beredar di media sosial. Hal ini tentu rentan menimbulkan dampak negatif bagi banyak pengguna.

5. Memberikan Komentar dengan Bijak

Selain itu, selalu pilih bahasa yang sopan dan bijak saat meninggalkan komentar. Sebaliknya, hindari untuk memberikan cacian atau ujaran negatif pada unggahan pengguna lainnya.

6. Selalu Menghargai Perbedaan

Terakhir, selalu hargai perbedaan yang terdapat pada setiap unggahan pengguna lain di media sosial. Ambil setiap pelajaran atau hal positif dari unggahan tersebut bagi kehidupan kita. (mdk/mta)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
3 Metode untuk Menghasilkan Uang Melalui Media Sosial
3 Metode untuk Menghasilkan Uang Melalui Media Sosial

Intip cara punya penghasilan dari media sosial tanpa harus mengeluarkan modal banyak.

Baca Selengkapnya
Pentingnya Tata Krama di Media Sosial untuk Membangun Generasi Muda Bijak Berdigital
Pentingnya Tata Krama di Media Sosial untuk Membangun Generasi Muda Bijak Berdigital

Perilaku yang beradab, tidak hanya wajib dilakukan di dunia nyata, tapi diperlukan untuk membangun generasi penerus yang bijak berdigital.

Baca Selengkapnya
Kemenkominfo Bersama KWI Ajak Masyarakat Isi Ruang Digital dengan Konten Positif
Kemenkominfo Bersama KWI Ajak Masyarakat Isi Ruang Digital dengan Konten Positif

Ruang digital harus diisi dengan konten-konten yang positif dan karya yang baik.

Baca Selengkapnya
3 Tips Tingkatkan Profil di Media Sosial Agar Lebih Menarik
3 Tips Tingkatkan Profil di Media Sosial Agar Lebih Menarik

Akun media sosial yang menarik bisa menambah kesan profesional dan memperluas audiens Anda di platform tersebut.

Baca Selengkapnya
Kosakata adalah Kumpulan Kata, Pahami Karakteristiknya
Kosakata adalah Kumpulan Kata, Pahami Karakteristiknya

Kemampuan menguasai kosakata adalah hal penting dalam bahasa.

Baca Selengkapnya
Pengertian Teknologi Informasi dan Komunikasi, Lengkap beserta Fungsi dan Manfaatnya
Pengertian Teknologi Informasi dan Komunikasi, Lengkap beserta Fungsi dan Manfaatnya

Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) merujuk pada penggunaan teknologi untuk mengumpulkan, mengolah, menyimpan, dan menyebarkan informasi.

Baca Selengkapnya
Mengenal Website: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Cara Membuatnya
Mengenal Website: Pengertian, Fungsi, Jenis, dan Cara Membuatnya

Website adalah lokasi pusat halaman web yang saling terhubung dan diakses dengan mengunjungi halaman rumah dari website menggunakan browser.

Baca Selengkapnya
Diseminasi adalah Penyebaran Informasi kepada Khalayak, Begini Strateginya
Diseminasi adalah Penyebaran Informasi kepada Khalayak, Begini Strateginya

Diseminasi adalah proses penyebaran informasi, temuan, atau inovasi yang direncanakan, diarahkan, dan dikelola agar dapat dimanfaatkan oleh orang-orang.

Baca Selengkapnya
Cara Bikin Konten Positif Viral, Banjir Likes dan Komentar
Cara Bikin Konten Positif Viral, Banjir Likes dan Komentar

Di media sosial sebenarnya ada banyak konten positif yang menghibur, inspiratif, informatif dan edukatif yang tak kalah menarik.

Baca Selengkapnya
Tips Penting untuk Pengusaha agar Merek Produk Bisa Terkenal di Era Digital
Tips Penting untuk Pengusaha agar Merek Produk Bisa Terkenal di Era Digital

Brand atau merek bukan hanya sekadar logo dan nama, tapi kumpulan pengalaman dari apa yang konsumen rasakan.

Baca Selengkapnya
Polisi Wanti-Wanti Konten Kreator soal UU ITE Buntut Galih Loss Ditangkap, Ini Isinya
Polisi Wanti-Wanti Konten Kreator soal UU ITE Buntut Galih Loss Ditangkap, Ini Isinya

Galih Loss ditangkap polisi karena konten bermuatan penistaan agama

Baca Selengkapnya
Komunikasi adalah Proses Bertukar Pesan, Ketahui Cara Efektifnya
Komunikasi adalah Proses Bertukar Pesan, Ketahui Cara Efektifnya

Komunikasi kemampuan penting yang harus dimiliki setiap orang.

Baca Selengkapnya