Potret Pilu Rehan, Si Bocah Kecil Rela Bangun Pagi Buat jadi Badut Jalanan
Merdeka.com - Kerasnya perjuangan hidup kini tengah dirasakan oleh bocah cilik berikut ini. Bocah yang diketahui bernama Rehan tersebut mendadak viral di jagat dunia maya lantaran kicauan dari seseorang dengan username @sandaranwaktu.
Pada akun Twitter miliknya tersebut, terungkap sebuah kisah pilu dari Rehan yang rela menjalani kehidupannya sebagai seorang badut. Mirisnya, ia melakukan hal tersebut setiap pagi buta demi mendapatkan pundi-pundi rupiah agar dirinya dapat membeli nasi bungkus.
Simak ulasannya berikut ini.
-
Siapa yang membuat curhatan viral? Hingga kini curhatan yang diunggah oleh pemilik akun TikTok @angzah22_ ini banjir dukungan.
-
Apa yang membuat remaja ini viral? Dalam sebuah video TikTok yang diunggah oleh akun @reyvasky_, potret remaja yang disebut mirip dengan Arhan menjadi viral dengan cepat.
-
Siapa yang viral di media sosial? Kisah pilu gadis ini mencuri perhatian publik di media sosial. Sejak pertama kali diunggah, videonya sudah mendapat 34 ribu tanda suka.
-
Mengapa kejadian ini viral? Video penemuan tersebut dibagikan di platform Douyin (media sosial China) dan menarik perhatian publik.
-
Kenapa kisah cinta ini viral? Unggahan ini pun viral dan sukses mencuri perhatian warganet.
-
Mengapa cerita bocah dan profesor ini viral? Cerita ini viral di media sosial.Setelah video tersebut diunggah di Douyin, beberapa media melaporkan seorang profesor Universitas Peking 'merekrut seorang siswa' di subway, yang kemudian menuai kontroversi.
Bangun Pagi
Melalui akun Twitter tersebut, Rehan diketahui rela untuk bangun pagi demi menghibur orang-orang yang mulai lalu lalang berangkat kerja di Jalan Gatot Subroto, Banjarmasin. Menurutnya, aksi joget dari berbagai karakter yang ia mainkan tersebut dapat membuat orang lain senang dan merasa bahagia.
"Setiap hari, Rehan harus bangun pagi-pagi betul agar atraksinya bisa disaksikan oleh para pekerja kantoran dan warga di sekitar Jalan Gatot Subroto," kata sang pengunggah.
Kondisi Ekonomi Jadi Motivasi
Bocah kecil yang berhati baja ini rupanya memiliki keluarga dengan kondisi ekonomi yang kurang baik. Hal ini lah yang memaksanya untuk turun ke jalan dan mencari sejumlah uang agar dirinya dan sang ibunda dapat memenuhi kebutuhan sehari-hari seperti makan.
Twitter/@sandaranwaktu ©2020 Merdeka.com
"Menurut pengakuan Rehan. Keputusannya menjadi badut jalanan didasari oleh motif ekonomi agar ia bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari," sambung sang pengunggah.
Ibu Bayar Sewa Rumah Kontrakan
Meski masih kecil, namun ia telah berbagi tugas dengan sang ibunda. Ibu dari Rehan pun diketahui hanya dapat membayar uang sewa rumah kontrakan, sementara itu Rehan lah yang harus mencari uang untuk keperluan sehari-hari mereka.
"Ibunya yang bekerja serabutan hanya mampu mengumpulkan uang untuk membayar biaya sewa kontrakan. Jika ada rejeki berlebih, uang tersebut sengaja disisihkan untuk biaya sekolahnya," lanjut sang pencerita.
Sewa Kostum Badut
Tak gratis, berbagai kostum badut yang digunakan oleh Rehan setiap hari tersebut juga harus ia sewa dengan biaya yang cukup merogoh koceknya. Namun, saat ditanya lebih lanjut, Rehan pun enggan untuk mengungkapkan nilainya.
Twitter/@sandaranwaktu ©2020 Merdeka.com
"Kepala dan bajunya saya sewa. Saya tidak tahu biayanya, karena ibu yang membayar," ungkapnya.
Beli Nasi Bungkus
Hasil dari aksi berjogetnya di pagi hari tersebut diungkapkan Rehan cukup untuk membeli nasi bungkus. Tak untuk dimakan sendiri, bocah kecil yang malang tersebut pun juga berbagi dengan anggota keluarga yang menantinya di rumah.
Twitter/@sandaranwaktu ©2020 Merdeka.com
"Uangnya lumayan. Bisa buat beli nasi bungkus untuk dibawa pulang ke rumah," katanya.
Reaksi Haru Warganet
Kicauan dari akun Twitter tersebut lantas diserbu warganet. Mereka nampak terharu dengan perjuangan bocah kecil hingga rela untuk bangun pagi demi mencari uang yang tak seberapa.
Twitter/@sandaranwaktu ©2020 Merdeka.com
"Rehan hebat. Menampar banget. Aku bisa makan 3x sehari tanpa harus susah payah, tapi masih saja kufur nikmat. Semangat Rehan, kelak jadi orang sukses kok pasti. aamiin," tulis @xabara_momo.
"Merasa tertampar selama ini gue mengeluh sama kerjaan. Padahal di luar sana banyak orang yang rela bekerja apa aja demi hidup, sedangkan gue malah mengeluh terus," kata @selalu_sad.
"Ya Allah dek, aku yang bisa makan sehari 3x dan hal lain dikasih cukup pun kadang masih kurang bersyukur. Semoga menjadi orang sukses ya kamu," tulis @0795winda.
Banjir Dukungan
Dukungan dan doa pun terus mengalir bagi kehidupan Rehan kelak di kemudian hari. Tak hanya Rehan, keluarga dari bocah kecil tersebut juga tak luput mendapat dukungan dari warganet.
Twitter/@sandaranwaktu ©2020 Merdeka.com
"Adik anak baik, semoga nasib baik terus mengiringimu dan rahmat-Nya selalu menyertaimu. Husnudzon terus dengan kehendak-Nya, semua pasti berhikmah. Semangat baik, dik! Barokah selalu," tulis @haaniippp.
"Hello Rehan, semangat ya. Kamu anak yang hebat, semoga Rehan dan Ibu sehat terus ya dilancarkan rejekinya. Rehan, be a strong boy," tulis @astridayolla_. (mdk/mta)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Pemuda penjual es lilin keliling ini mengaku sering dipanggil anak yatim oleh teman sekolahnya lantaran dirinya sudah tak memiliki ayah.
Baca SelengkapnyaAkun TikTok bimprtmchya baru-baru ini mengunggah sebuah video yang memperlihatkan aksi seorang anak yang dengan penuh inisiatif menambal jalan berlubang.
Baca SelengkapnyaSeorang pria membagikan curhatan pilunya setelah dihujat oleh warganet hanya karena membuat video saat berjualan.
Baca SelengkapnyaKorban ternyata bukan kali ini saja mengalami aksi bullying.
Baca SelengkapnyaBocah perempuan ditemukan lemas di trotoar lantaran takut dipukuli orang tua karena hasil mengemis tak mencapai target.
Baca SelengkapnyaSetiap hari ia harus mengumpulkan botol dan plastik untuk dijual.
Baca SelengkapnyaBerasal dari keluarga yang tidak berkecukupan, ia rela banting tulang mencari rezeki sebagai seorang penjual es lilin demi membiayai sang ibunda dan neneknya.
Baca SelengkapnyaSeorang tentara nampak terekam sedang membangunkan seorang bocil yang ikut jaga dan dinas. Namun ternyata reaksi bocil ini amat menggemaskan.
Baca SelengkapnyaDia tak segan memukul dua polisi dan TNI. Rupanya, hal itu bukan tanpa sebab.
Baca SelengkapnyaBocah itu mengaku telah dicekoki arak madu oleh teman-temannya.
Baca SelengkapnyaBeredar video seorang pemotor sengaja turunkan anak kecil di pinggir jalan hingga ramai disorot netizen.
Baca SelengkapnyaViral anak SMP bantu ibunya cari rongsokan usai pulang sekolah, aksinya bikin salut.
Baca Selengkapnya