Prediksi Prancis vs Polandia EURO 2024: Susunan Pemain, Head to Head, Prediksi Skor
Timnas Prancis hadapi Polandia di matchday 3 Grup D EURO 2024, Selasa (25/6) pukul 23.00 WIB di Westfalenstadion, Dortmund.
Timnas Prancis hadapi Polandia di matchday 3 Grup D EURO 2024, Selasa (25/6) pukul 23.00 WIB di Westfalenstadion, Dortmund.
Prediksi Prancis vs Polandia EURO 2024: Susunan Pemain, Head to Head, Prediksi Skor
Les Bleus bertekad mengamankan poin penuh demi tiket lolos ke babak 16 besar EURO 2024 sebagai pemuncak grup.
Dalam dua laga terakhir, Prancis hanya mampu meraup 4 poin dan hanya mencetak 1 gol saat melawan Austria.
Penampilan Prancis pun terbilang menurun dalam beberapa waktu terakhir, terlebih kurang tajamnya lini depan tim ayam jantan.
-
Apa prediksi skor pertandingan Portugal vs Prancis? Pertandingan ini diprediksi akan berjalan ketat dan bukan tak mungkin akan berlanjut hingga adu penalti. Namun Portugal diunggulkan menang berkaca dari statistik. Prediksi Skor: Portugal 1-0 Prancis
-
Apa hasil Prancis di Euro 2024? Dalam Euro 2024 yang lalu, Prancis berhasil mencapai semifinal, meskipun tidak berhasil melaju ke final.
-
Kapan Prancis dan Belgia bertemu di Euro 2024? Sebelumnya, Prancis dan Belgia juga bertemu di babak 16 besar Euro 2024, di mana Prancis menang tipis 1-0 berkat gol bunuh diri Jan Vertonghen di menit 85.
-
Apa prediksi skor Spanyol vs Prancis? Berdasarkan statistik dan permainan, Spanyol diunggulkan menang atas Prancis di pertandingan ini dengan skor tipis. Prediksi Skor: Spanyol 1-0 Prancis
-
Siapa yang menang melawan Prancis di semifinal Euro 2024? Di semifinal, meski sempat memimpin berkat gol cepat dari Randal Kolo Muani, Prancis harus menerima kekalahan 1-2 dari Spanyol.
-
Kapan pertandingan Prancis vs Italia? Prancis harus mengakui keunggulan Italia setelah kalah dengan skor 1-3 dalam pertandingan matchday 1 League A Grup 2 UEFA Nations League 2024/2025 yang berlangsung di Parc des Princes, Paris pada Sabtu (7/9/2024) dini hari WIB.
Peluang mereka melaju ke fase gugur terbilang besar mengingat di partai terakhir akan berjumpa Polandia. Di atas kertas, Prancis bisa mengatasi Robert Lewandowski dan kawan-kawan.
Terlebih, Polandia juga sudah dipastikan gugur usai menelan 2 kekalahan kala berjumpa Belanda (1-2) dan Austria (1-3).
Prancis memiliki poin sama dengan Belanda dan hanya berbeda satu poin atas Austria di peringkat ketiga.
Skuad asuhan Didier Deschamps hanya butuh hasil imbang atas Polandia untuk memantapkan posisi dua besar dan bersaing dengan Belanda dan Austria yang akan saling bertemu di laga lain.
Sementara itu, Polandia sudah tak lagi memiliki harapan usai tersingkir di kejuaraan elite benua biru ini.
Tim asuhan Michal Probierz menjadi tim pertama yang tersingkir dari EURO 2024 lantaran kalah di dua laga perdana mereka.
Meski demikian, Polandia tetap menebar ancaman. Mereka diprediksi akan menyulitkan Prancis yang berstatus unggulan di pertandingan ini.
Polandia tentu tak mau pulang dengan tangan kosong. Kemenangan akan menjadi hiburan mereka sebelum menutup penampilan mereka di EURO 2024.
Robert Lewandowski dan tim sebenarnya tidak terlalu bermain buruk. Mereka memiliki banyak peluang untuk mengancam seperti saat menghadapi Belanda dan Austria.
Statistik mereka terbilang baik di dua laga tersebut. Apalagi jumlah serangan mereka cukup banyak mengancam.
Tentu hal ini yang perlu diwaspadai Prancis jika tidak ingin terhambat langkahnya karena kejutan dari Polandia.
Head to Head Prancis vs Polandia
5 Pertemuan terakhir:
4/12/2022 Prancis 3-1 Polandia (Piala Dunia)
10/6/2011 Polandia 0-1 Prancis (Friendly)
18/11/2004 Prancis 0-0 Polandia (Friendly)
23/2/2000 Prancis 1-0 Polandia (Friendly)
17/8/1995 Prancis 1-1 Polandia (Kualifikasi Euro).
5 pertandingan terakhir Prancis:
27/3/2024 Prancis 3-2 Chile (Friendly)
6/6/2024 Prancis 3-0 Luksemburg (Friendly)
10/6/2024 Prancis 0-0 Kanada (Friendly)
18/6/2024 Austria 0-1 Prancis (Euro)
22/6/2024 Belanda 0-0 Prancis (Euro).
5 pertandingan terakhir Polandia:
27/3/2024 Wales 0-0 Polandia (Kualifikasi Euro)
8/6/2024 Polandia 3-1 Ukraina (Friendly)
11/6/2024 Polandia 2-1 Turki (Friendly)
16/6/2024 Polandia 1-2 Belanda (Euro)
21/6/2024 Polandia 1-3 Austria (Euro).
Prediksi Susunan Pemain
Prancis (4-3-3): Maignan; Kounde, Upamecano, Saliba, Hernandez; Kante, Tchouameni, Rabiot; Dembele, Mbappe, Griezmann.
Pelatih: Didier Deschamps.
Polandia (3-4-1-2): Szczesny; Bednarek, Dawidowicz, Kiwior; Frankowski, Slisz, Piotrowski, Zalewski; Zielinski; Lewandowski, Piatek.
Pelatih: Michal Probierz.
Prediksi Skor
Timnas Prancis diprediksi akan mengambil inisiatif untuk menguasai pertandingan. Meski hanya butuh hasil imbang, Prancis diprediksi akan tetap bermain menyerang.
Berkaca di laga kontra Austria dan Belanda, Prancis harus lebih efektif dalam memanfaatkan peluang.
Padahal pada dua laga itu Prancis sangat dominan dengan mencatatkan 29 tembakan ke arah gawang.
Deschamps diprediksi akan melakukan beberapa pergantian pemain untuk penyegaran. Namun trio Dembele, Mbappe, dan Griezmann diprediksi masih akan menghiasi lini depan Les Bleus.
Polandia tentu menolak pasrah. Meski tak diunggulkan, Polandia tetap memiliki peluang untuk memberikan perlawanan sengit untuk Prancis.
Dalam dua laga terakhir, Polandia mengandalkan deretan pemain senior mereka.
Namun bukan tak mungkin Michal Probierz juga akan melakukan beberapa rotasi untuk menambah jam terbang anak asuhnya.
Menurut statistik dan peluang, Prancis diprediksi akan menang atas Polandia.
Prediksi Skor: Prancis 2-0 Polandia
Jadwal Pertandingan dan Link Streaming
Grup D EURO 2024
Pertandingan: Prancis vs Polandia
Stadion: Westfalenstadion (Signal Iduna Park)
Hari, tanggal: Selasa, 25 Juni 2024
Jam: 23.00 WIB
Siaran langsung: RCTI & Vision+
Link Live streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND8190571863003013?delivery=DLVY8191351704000698&type=LTV&mainPageId=1970