Taruni AAL Jago Bahasa Rusia Kini Sudah jadi Perwira TNI AL, ini Potretnya Makin Cantik Mempesona
Berpangkat perwira, dia lulus dengan prestasi membanggakan.
Berpangkat perwira, dia lulus dengan prestasi membanggakan.
Taruni AAL Jago Bahasa Rusia Kini Sudah jadi Perwira TNI AL, ini Potretnya Makin Cantik Mempesona
Upacara penutupan pendidikan (Tupdik) dan wisuda Sarjana Taruna Akademi Angkatan Laut Angkatan 68 berlangsung pada bulan Juli 2023 lalu. Pada kesempatan tersebut, ada salah satu sosok yang mencuri perhatian.
Dia adalah Letda Audrey Belinda. Wanita cantik itu begitu mencuri perhatian saat tes AAL dulu. Sebab dia begitu fasih berbahasa Rusia.
Kini, gadis tersebut berubah menjadi semakin mempesona. Berpangkat perwira letnan dua, dia lulus sebagai taruni AAL dengan prestasi membanggakan. Berikut ulasan selengkapnya.
Sosok Taruni AAL Cantik
Audrey Belinda sempat menyita perhatian para perwira tinggi semasa seleksi menjadi casis TNI AL era Marsekal TNI (Purn) Hadi Tjahjanto menjadi Panglima TNI. Belakangan, sosoknya kembali menyita perhatian publik dengan pesonanya yang begitu memukau.
Hal tersebut selayaknya yang diungkap pemilik akun TikTok @papagembu1 dalam sebuah video singkat.
Jika sebelumnya sosoknya viral saat berbahasa Rusia dalam balutan kaos putih Casis, kini video tersebut menampilkan dirinya yang semakin cantik setelah menjadi perwira TNI AL.
Pada awal hingga pertengahan, video tersebut menampilkan Audrey yang berbalut seragam Taruni AAL. Sembari melemparkan senyuman manis, sosoknya nampak begitu tangguh nan rapi.
Kini jadi Perwira
Sesaat kemudian, video lantas menunjukkan kabar terbaru dari Audrey Belinda. Sosok wanita berambut pendek tersebut ternyata kini telah menjadi perwira TNI AL.
Diketahui, Audrey kini telah memiliki pangkat sebagai Letnan Dua alias Letda. Tak lagi dalam seragam siswa Taruni, Audrey Belinda justru kian memukau saat berbalut seragam Perwira TNI AL sembari tersenyum.
"Gulanya AL," demikian dikutip dari keterangan video.
Lulus, Sabet Penghargaan
Audrey Belinda menjadi salah satu wisudawan yang mengikuti acara Penutupan Pendidikan (Tupdik) dan Wisuda Sarjana Taruna AAL Angkatan ke-68 tahun 2023 yang dipimpin langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad Ali pada Rabu (12/7/2023) lalu.
Bukan sekadar lulus, namun Audrey Belinda turut menorehkan prestasi. Dia diganjar dengan penghargaan berupa karya tulis terbaik peraih Adhi Pratama Karya.
Pemilik nama lengkap Audrey Belinda Indria tersebut diketahui mengusung tajuk 'Implementation of Cashless System in Indonesian Navy Using E-Wallet in Order to Increase Finacial Transaction Effectiveness in Facing The Financial Technology Era.'
(Implementasi Sistem Cashless di TNI Angkatan Laut Menggunakan E-Wallet Guna Meningkatkan Efektifitas Transaksi Keuangan Dalam Rangka Menghadapi Era Teknology Finansial).'
Jago Bahasa Rusia
Sosok Audrey Belinda memang telah disorot sejak masa seleksi menjadi Casis Taruni AAL. Kala itu, sosoknya langsung menuai atensi usai mengaku dapat berbahasa Rusia dengan fasih.
Bersamaan dengan para casis wanita lainnya, Audrey berbaris di hadapan para komandan. Tiba giliran Audrey, gadis cantik yang sat itu berambut pendek tersebut nampak dihampiri salah satu komandan.
Dia ditanya soal kemampuan berbahasa asing.
Audrey mencoba menggunakan kemampuan berbahasa Rusia miliknya untuk memperkenalkan diri. Seisi ruangan seketika terdiam mendengar kemampuan berbahasa Rusia milik Audrey.