Viral Curhat Istri Diceraikan Suami Gara-Gara Keinginan Orangtua, Ternyata Begini Awal Kisahnya
Curhatan pilu seorang wanita yang diceraikan suaminya karena masalah keuangan dengan orang tua.
Curhatan pilu seorang wanita yang mengaku diceraikan suaminya gara-gara keinginan orangtua, belakangan tengah viral jadi perbincangan di media sosial.
Wanita yang diketahui bernama Mila itu awalnya membagikan kisahnya melalui postingan di akun Tiktok @milaauliaa. Tak disangka, unggahannya mendapat banyak perhatian dari netizen.
Lewat postingan barunya, Mila kemudian mencoba menceritakan awal mula rumah tangganya mengalami keretakan karena masalah finansial yang melibatkan orang tua sang suami.
"Klarifikasi dulu sebelum terjun jauh. Aku dan suamiku sebelum menikah sepakat gaji kami berdua disatukan dan suami yang pegang gaji kita berdua," kata Mila mengawali ceritanya.
Kemudian, Mila mengatakan, jika setelah menikah mertuanya selalu rutin mendapat jatah uang sebesar Rp2,5 juta setiap bulan.
Hal tersebut dilakukan usai sang mertua memutuskan untuk berhenti berjualan. Sehingga, hanya mengandalkan uang dari Mila dan suaminya untuk kebutuhan sehari-hari.
"Nah baru 4 bulan kemarin adiknya keterima kerja di Yasunaga dengan kontrak 8 bulan, banyak lembur dan gajinya hampir selalu Rp6 juta. Jadi saya minta suami kasih ibunya Rp500 ribu per bulan. Tapi suamiku enggak terima ibunya dikasih Rp500 ribu dan bulan depan dia kasih Rp800 ribu," tulisnya.
Dari situlah Mila mengaku menjadi sering cekcok dengan suaminya. Sebab, pada saat itu dia sedang dalam kondisi terlilit utang karena sempat meminjam uang untuk biaya renovasi rumah.
"Disitulah awal mula kita sering cekcok rumah tangga besar-besaran, sampe ibunya suruh ceraikan saya. Soalnya rumah posisinya sebelahan jadi kalau berantem kedengeran," ungkap Mila.
Dalam curhatannya, Mila mengatakan jika dia sangat sedih dan kecewa lantaran merasa suaminya lepas tangan dari tanggung jawab saat dia terlilit utang. Sehingga dia pun mengakui emosinya sering tidak terkontrol.
"Gajiku juga selama menikah hampir Rp6 juta terus perbulan soalnya aku selalu lembuh di pabrik. Suami gak ada lemburan jadi gajinya Rp4,5 juta. Jadi sebenarnya kita selalu transparan untuk setiap pengeluaran," kata Mila.
"Tapi kenapa dia malah lepas tangan setelah aku kebelit utang, dia malah tendang aku, gak lihat usahaku selama ini untuk bertahan dengan segala ujian rumah tangga," tambahnya.
Di akhir tulisannya, Mila juga mengakui jika kesalahan tidak melulu dilakukan oleh suaminya. Dirinya juga menyadari memiliki kekurangan yang membuat rumah tangganya berantakan. Dia pun berharap bisa belajar dari pengalaman dan melanjutkan hidupnya dengan baik.
"Intinya kita berdua salah, dua-duanya gak bisa nurunin ego dan sekarang yang jadi korban anak saya. Karena sudah ditalak 3, jadi anak saya tidak punya keluarga yang utuh. Sekarang saya hanya berharap selalu dilancarkan rezekinya biar bisa bahagiakan anak saya selalu," pungkasnya.
Setelah dibagikan, curhatan Mila pun langsung ramai mendapat beragam komentar dari warganet. Banyak dari mereka ikut memberikan dukungan kepada wanita tersebut.