Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak Hanya Bus, Grup Bakrie Kini Rambah Bisnis Truk Listrik

Tak Hanya Bus, Grup Bakrie Kini Rambah Bisnis Truk Listrik bus listrik. ©2022 Merdeka.com

Merdeka.com - Anak usaha PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR), PT VKTR Teknologi Mobilitas Tbk (VKTR atau Vektor) fokus mengembangkan bisnis kendaraan bermotor listrik berbasis baterai (KBLBB). Ini dilakukan untuk menuju energi bersih dan ramah lingkungan.

"Kebutuhan bus di Kota Jakarta saja mencapai lebih dari 10.000 unit hingga tahun 2030. Jika menghitung potensi di seluruh Indonesia, maka angka 10.000 unit ini dapat menjadi 20 kali lipat lebih besar,” kata Komisaris Utama dan Presiden Direktur BNBR, Anindya Bakrie dalam jumpa media, dikutip dari Antara di Jakarta, Senin (29/5).

Saat ini, perusahaan sudah memasok 52 bus listrik ke TransJakarta dan akan terus meningkat sejalan dengan adanya upaya Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang akan mengganti semua bus konvensional menjadi bus listrik menjadi 10 ribu pada tahun 2030.

Perusahaan, katanya menyatakan dukungannya secara penuh terhadap rencana pemerintah yang berniat membangun ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Pemerintah Indonesia melalui Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan, baru saja menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) antara Indonesia dan raksasa mobil listrik BYD, di Shenzhen, China, Kamis (25/5). Kegiatan tersebut bertujuan untuk menjajaki potensi investasi antara Indonesia dan China, termasuk dalam bidang mobil listrik.

Selain Menko Luhut dan beberapa pengusaha termasuk Anindya Bakrie, Pimpinan dan CEO BYD Wang Chuanfu juga hadir untuk menyaksikan tonggak sejarah ini di kantor pusat BYD di Kota Shenzhen, China.

Indonesia memang bertekad mengembangkan ekosistem kendaraan listrik, sehingga dapat menjadi pasar otomotif terbesar di Asia Tenggara, dan pemerintah serta para pengusaha Indonesia mengapresiasi inisiatif BYD untuk menjajaki peluang ini lebih lanjut.

Kembangkan Truk Listrik

Anindya mengatakan, prospek bisnis pengembangan ekosistem kendaraan listrik ini terbilang besar, mengingat didukung oleh adanya perubahan besar-besaran industri kendaraan global yang tengah mengalami transisi menuju energi bersih dan ramah lingkungan.

Sejalan dengan itu, melalui Perpres Nomor 55 Tahun 2019, Indonesia pun berkomitmen melakukan percepatan terbentuknya ekosistem Kendaraan Bermotor Listrik Berbasis Baterai (KBLBB) untuk transportasi jalan di Indonesia.

CEO VKTR Gilarsi W Setijono mengatakan selain bus listrik, Perseroan juga merambah bisnis kendaraan listrik truk mengingat potensi pasar kendaraan berat itu di Indonesia terus bertumbuh.

"Kami memperkirakan bahwa pada 2023 ini pasar kendaraan truk diperkirakan melebihi 111.000 unit per tahun," katanya lagi.

Segmen penjualan kendaraan listrik truk sangat besar terutama untuk kebutuhan pertambangan, perkebunan, logistik, selain juga untuk angkutan sampah. "Dengan banyaknya sektor yang mulai bergeliat, maka penjualan kendaraan niaga pun diperkirakan bakal sejalan,” kata Gilarsi.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Penampakan Ratusan Bus Listrik Baru TransJakarta, Siap Beroperasi Mulai Besok
FOTO: Penampakan Ratusan Bus Listrik Baru TransJakarta, Siap Beroperasi Mulai Besok

Pemprov DKI Jakarta menargetkan seluruh armada Transjakarta akan terelektrifikasi sepenuhnya pada 2030.

Baca Selengkapnya
Demi Kurangi Emisi Karbon, Transjakarta Luncurkan 200 Bus Listrik
Demi Kurangi Emisi Karbon, Transjakarta Luncurkan 200 Bus Listrik

Peluncuran 200 bus listrik ini menjadi pencapaian besar Jakarta untuk menghadirkan sistem transportasi publik yang ramah lingkungan.

Baca Selengkapnya
Dorong Transportasi Ramah Lingkungan, Transjakarta Tambah 22 Unit Bus Listrik
Dorong Transportasi Ramah Lingkungan, Transjakarta Tambah 22 Unit Bus Listrik

PT Transportasi Jakarta (Transjakarta) meluncurkan sebanyak 22 unit armada bus listrik terbaru

Baca Selengkapnya
Cuma Butuh Waktu 2 Jam, di Sini Bus Listrik Transjakarta Dicas
Cuma Butuh Waktu 2 Jam, di Sini Bus Listrik Transjakarta Dicas

Bus listrik ini juga sudah dilengkapi dengan penyejuk ruangan dan fasilitas yang ramah bagi penyandang disabilitas.

Baca Selengkapnya
Transjakarta Ubah Bus Bahan Bakar Diesel ke Listrik pada 2024
Transjakarta Ubah Bus Bahan Bakar Diesel ke Listrik pada 2024

Retrofitting dilakukan untuk mempercepat elektrifikasi di Ibu Kota.

Baca Selengkapnya
Grup Bakrie Bangun Pabrik Truk & Bus Listrik di Magelang, Ini Penampakannya
Grup Bakrie Bangun Pabrik Truk & Bus Listrik di Magelang, Ini Penampakannya

Kapasitas produksi mencapai 1.500 unit per tahun atau sebanyak 6 unit per hari di tahap awal.

Baca Selengkapnya
VKTR Dapat Tender 20 unit Bus Listrik Transjakarta Hingga September 2024
VKTR Dapat Tender 20 unit Bus Listrik Transjakarta Hingga September 2024

Unit-unit tersebut ditargetkan serah terima kepada operator pada akhir tahun ini.

Baca Selengkapnya
FOTO: Mengintip Stasiun Pengisian Daya Taksi Listrik di Markas Blue Bird
FOTO: Mengintip Stasiun Pengisian Daya Taksi Listrik di Markas Blue Bird

Guna mendukung operasional taksi listrik, Blue Brid tentunya memiliki charge station atau stasiun pengisian kendaraan listrik. Begini penampakannya!

Baca Selengkapnya
Tekan Polusi, Jokowi Minta Bus Listrik Transjakarta Ditambah
Tekan Polusi, Jokowi Minta Bus Listrik Transjakarta Ditambah

Penambahan bus listrik Transjakarta dianggap bisa menekan polusi udara yang memburuk.

Baca Selengkapnya
Sinergi BUMD, Bank DKI Bakal Salurkan Kredit Investasi Pengadaan Bus Transjakarta
Sinergi BUMD, Bank DKI Bakal Salurkan Kredit Investasi Pengadaan Bus Transjakarta

Bank DKI akan menyalurkan kredit investasi untuk pengadaan bus operator khusus dengan spesifikasi ukuran bus besar, sedang, maupun bus listrik.

Baca Selengkapnya
Pangkas Konsumsi Energi Fosil, BUMN Ini Gunakan Bus Listrik untuk Operasional Perusahaan
Pangkas Konsumsi Energi Fosil, BUMN Ini Gunakan Bus Listrik untuk Operasional Perusahaan

Saat ini bus masih tahap uji coba dan persiapan unit. Dalam waktu dekat baru akan dirilis dan dioperasikan sebagai tambahan sarana transportasi baru berbasis.

Baca Selengkapnya
Tahan Kenaikan Suhu Bumi dengan Kendaraan Listrik
Tahan Kenaikan Suhu Bumi dengan Kendaraan Listrik

Sektor transportasi dengan pangsa energi terbarukan yang tinggi di sektor ketenagalistrikan diperlukan untuk mengurangi emisi.

Baca Selengkapnya