Blak-blakan Kekasih Bule Cita Citata, Mengaku Tak Punya Keyakinan Sebelum Jadi Mualaf
Kekasih Cita Citata, Roy Geurts telah menjadi mualaf. Roy telah mengucapkan dua kalimat syahadat pada Jumat (17/4) lalu. Tak banyak yang tahu jika sebelum memeluk agama Islam, Roy tidak memiliki keyakinan.
Kekasih Cita Citata, Roy Geurts telah menjadi mualaf. Roy telah mengucapkan dua kalimat syahadat pada Jumat (17/4) lalu. Tak banyak yang tahu jika sebelum memeluk agama Islam, Roy tidak memiliki keyakinan.
Hal itu diungkapkan Roy Geurts di channel youtube Cita Citata. Roy menyebut jika sejak lahir, dirinya tak diarahkan oleh orang tuanya untuk menganut agama tertentu. Orang tuanya membiarkan Roy untuk memilih agama sendiri.
-
Bagaimana Cita-Citata diajak mandi waktu kecil? Cita Citata atau Cita Rahayu mengungkapkan bahwa saat kecilnya dia sulit untuk dimandikan. Ibunya akhirnya membujuknya dengan menggunakan air hangat. Sejak itu, hingga sekarang, Cita terbiasa mandi menggunakan air hangat.
-
Mengapa Citra Kirana dan Natasha Rizky sering disebut "Tiga Serangkai"? Disebut Tiga Serangkai Saking seringnya tiga sahabat ini menghabiskan waktu bersama, mereka kerap disebut Tiga Serangkai.
-
Siapa Cecep? Cecep Abdullah berasal dari Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat. Pemuda 26 tahun ini sempat viral di media sosial lantaran berkeliling kampung untuk membersihkan masjid.
-
Siapakah Mbah Buyut Modjo? Sosok yang dimakamkan di sini dikenal dengan sebutan Mbah Buyut Modjo. Mengutip Instagram @lovesuroboyo, ia adalah sesepuh yang melakukan babat alas di wilayah Kaliasin, Kota Surabaya.
-
Siapa Briptu Mustakim? Briptu Mustakim adalah seorang polisi yang berhasil menarik perhatian banyak orang berkat penampilannya yang menawan. Banyak yang berkata bahwa ia mirip dengan beberapa aktor ternama seperti Ali Syakieb dan Herjunot Ali.
-
Bagaimana Tiko dan Bunga Citra Lestari saling mengenal? Didiet mengungkapkan melalui akun Instagram bahwa BCL telah memperkenalkan Tiko kepadanya. Mereka kemudian saling menggoda melalui pesan WhatsApp dan tiba-tiba BCL memberi kabar dengan menuliskan tanggal 2 Desember 2023.
Di Eropa dan Negara Barat Tak Punya Agama Adalah Hal Biasa
Awalnya, Cita Citata menyebut jika di Eropa dan negara-negara Barat tak memiliki agama merupakan hal biasa. Roy sendiri diketahui berasal dari Belanda.
"Aku juga mau ngasih sedikit informasi bahwa banyak orang yang sebenernya kaget dan engga tahu bahwa di Eropa dan di negara negara mungkin Barat itu engga ada agama itu udah biasa," kata Cita Citata.
Roy Sebelumnya Tak Punya Keyakinan
Roy pun mengaku jika sebelum menjadi mualaf dirinya tak memiliki keyakinan.
"Maksud saya banyak orang disana yang terlahir seperti saya. Kedua orang tua saya memiliki agama, tetapi mereka memilih untuk tidak memberikan saya agama apapun dan mereka bilang kamu harus menemukannya sendiri. Saya pikir itu adalah hal baik. Saya sangat senang dengan keputusan yang mereka ambil," katanya.
Bukan Pindah Agama
Hal ini pun kata Cita Citata sekaligus meluruskan kabar yang menyebut jika Roy pindah agama.
"Banyak pertanyaan, udah jelas kalau Roy bukan move to another religion tapi he choose to be moslem," kata Cita Citata.
Banyak Didukung Orang-orang Terdekat
Roy sendiri mengaku sudah 5 tahun tinggal di Indonesia. Dia mengaku memiliki banyak teman yang juga memberikan informasi tentang Islam.
"Ya saya di Indonesia sudah hampir 5 tahun, ya tentu saja muslim sangat besar disini. Saya merasa senang ketika berada di negara dan saya merasa banyak memiliki saudara dan saudari. Semua teman-teman saya banyak memberikan informasi, dan mereka tidak memaksa sama sekali. Mereka memberikan hal-hal baik tentang agama," ucapnya.
Merasa Tenang
Roy Geurts mengungkapkan perasaannya usai melakukan prosesi mengucap dua kalimat syahadat. Dia mengaku jika dirinya kini merasa tenang.
"Saya merasa sangat sangat tenang. Ini adalah pengalaman yang sangat mengesankan. Ya tadi adalah momen yang sangat baik karena ustaznya memberikan saya banyak informasi tentang solat, berdoa. Jadi masih harus belajar tetap yang penting udah mulai," kata Roy.
Cita Citata Terharu
Cita Citata tak bisa menahan rasa harunya. Apalagi Roy yang memutuskan menjadi mualaf karena datang dari dirinya sendiri.
"Terharu ya bahagia, aku bangga. Kamu memang choose to be moslem bukan karena aku, tapi memang kamu ingin, bukan karena siapapun, bukan karena kita mau marriage juga tapi memang panggilan jadi moslem," ucap Cita Citata.
Menjadi Muslim yang Baik
Roy pun berharap dirinya bisa menjadi muslim yang baik. Dia mengaku masih harus banyak belajar.
"Semoga aku bisa menjadi muslim yang baik," katanya.
(mdk/end)