Sandra Dewi Mengeluh, Dua Apartemen Mewah miliknya Disita Akibat Kasus Korupsi Timah Harvey Moeis
Sandra Dewi hadir di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat, Kamis (10/10/2024), sebagai saksi kasus korupsi timah dengan salah satu terdakwa Harvey Moeis.
Kedatangan Sandra Dewi di Pengadilan Tipikor Jakarta Pusat pada Kamis (10/10/2024) menarik perhatian publik, karena ia hadir sebagai saksi dalam kasus korupsi timah yang melibatkan suaminya, Harvey Moeis, sebagai salah satu terdakwa.
Sandra Dewi mengungkapkan keluh kesahnya mengenai sejumlah aset pribadi yang disita oleh penyidik dalam kasus yang diduga merugikan negara hingga Rp300 triliun. Ia mengeluhkan bahwa 141 emasnya telah diamankan oleh penyidik dan menyampaikan nota keberatan di depan hakim karena dua apartemen mewah yang ia klaim sebagai hasil kerja kerasnya sebagai duta atau brand ambassador perusahaan properti juga ikut disita.
- Sandra Dewi Apes Aset Senilai Rp33 Miliar Dirampas Negara Setelah Harvey Moeis Dijatuhi Vonis 6,5 Tahun Penjara
- Sandra Dewi dalam Sidang Kasus Harvey Moeis Ngaku Pernah Pinjamkan Rp10 Miliar, untuk Siapa?
- Sandra Dewi Buka-bukaan Soal Penghasilan Harvey Moeis di Sidang Korupsi Timah: Suami Saya Pengusaha Batu Bara
- Sandra Dewi Dijadwalkan Hadir Sebagai Saksi dalam Sidang Korupsi Timah Harvey Moeis Hari Ini
Dalam sidang tersebut, Ketua Majelis Hakim Pengadilan Tipikor Jakarta, Eko Aryanto, menanyakan kepada Sandra Dewi, "Ada rumah atau tanah yang disita juga?"
Dua Unit Apartemen
Sandra Dewi mengatakan bahwa dua apartemen mewah miliknya telah disita. Padahal itu ia peroleh sebelum menikah dengan Harvey Moeis.
"Ada yang mulia. Dua unit apartemen saya diperoleh sebelum pernikahan, sebagai hadiah dari PT Palama Serpong karena saya menjadi brand ambassador," ungkap bintang sinetron Cinta Indah di ruang sidang.
Rumah yang dibeli secara bersama-sama
Selain itu, Sandra Dewi juga keberatan atas penyitaan rumah yang ia beli bersama sang suami.
"Kami juga membeli rumah bersama, di mana saya turut membayar dan suami saya juga membayar. Selain itu, ada rumah lainnya," kata di.
Ia juga menyatakan keberatan atas penyitaan tersebut. Sebelumnya, Sandra Dewi juga menguraikan mengenai status mobil mewah Mini Cooper dan Rolls Royce yang diberikan oleh Harvey Moeis. Bintang film *Quickie Express* tersebut mengklaim bahwa mobil-mobil mewah itu diberikan bukan hanya untuk dirinya, tetapi juga untuk keluarga.
Menolak Puluhan Tas Mewah Disita
Sandra Dewi menolak jika puluhan tas mewahnya disita terkait kasus korupsi yang melibatkan Harvey Moeis. Ia menegaskan bahwa tas-tas tersebut bukanlah pemberian dari Harvey Moeis. Hakim pun bertanya, "Apakah Anda keberatan dengan penyitaan ini?" Sandra menjawab, "Keberatan, Yang Mulia."
Hakim melanjutkan, "Apakah Anda berpendapat bahwa barang tersebut bukan berasal dari Harvey sejak awal?" Sandra kemudian bertanya kembali, "Barang yang mana?" Hakim menjelaskan, "Tas? Mobil?" Sandra menjawab, "Tas tersebut 100 persen bukan dari suami saya."