Korban Tewas Sudah 21 Orang, Banjir Jakarta Saat Tahun Baru Jadi Sorotan Media Asing
Hujan deras yang mengguyur wilayah Jabodetabek sejak saat malam Tahun Baru hingga siang kemarin membuat Jakarta dan sekitarnya dilanda banjir. Menurut data Kementerian Sosial hingga pagi tadi, ada 21 orang meninggal di Jabodetabek akibat bencana banjir tersebut.
Hujan deras yang mengguyur wilayah Jabodetabek sejak saat malam Tahun Baru hingga siang kemarin membuat Jakarta dan sekitarnya dilanda banjir. Menurut data Kementerian Sosial hingga pagi tadi, ada 21 orang meninggal di Jabodetabek akibat bencana banjir tersebut.
Banjir di Jakarta tepat pada awal tahun 2020 ini menjadi sorotan sejumlah media internasional. Di antaranya, media asal Singapura The Straits Times.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
-
Siapa yang menangani banjir di Jakarta? Dia menjelaskan, BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat. "Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ujar dia.
-
Kapan banjir pertama kali terjadi di Jakarta? Pada masa VOC sendiri telah dilakukan berbagai cara untuk menanggulangi banjir di Batavia (kini Jakarta). Gubernur Jenderal silih berganti mencoba berbagai upaya.
-
Di mana banjir Jakarta pada tahun 1960 terjadi? Mengutip dari buku Sejarah Kota Jakarta 1950-1980 karya Edi Setyawati dkk mengatakan, pada awal tahun 1960 terjadi banjir di Jakarta, setelah mengalami musim hujan yang hebat sehingga 7 kelurahan sangat menderita, terutama daerah Grogol dan sekitarnya.
-
Siapa saja yang terdampak oleh banjir? Dampak banjir sangat luas dan kompleks, melibatkan aspek kesehatan, ekonomi, dan lingkungan. Banjir sering kali menyebabkan penyakit yang disebarkan melalui air, seperti kolera dan leptospirosis, yang dapat menyebar dengan cepat di antara populasi yang terdampak. Dari sisi ekonomi, banjir dapat menghancurkan tanaman pangan, merusak infrastruktur, dan menghentikan aktivitas bisnis, mengakibatkan kerugian finansial yang signifikan.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
Listrik dimatikan di ratusan lingkungan yang tergenang air di seluruh Jakarta, rumah bagi sekitar 30 juta, dengan beberapa jalur kereta api dan salah satu bandara kota juga ditutup. Seorang anak berusia 16 tahun tersengat listrik oleh kabel listrik, sementara tiga orang lagi meninggal karena hipotermia, kata kepala badan penanggulangan bencana Jakarta, Subejo.
Media Malaysia, The Star juga melaporkan bencana banjir di Jakarta dengan judul "Overnight rain triggers severe flooding in Jakarta". Dilaporkan thestar.com.my, hujan deras di ibu kota Indonesia dan daerah sekitarnya sejak Malam Tahun Baru memicu kemungkinan banjir terburuk dalam hampir tujuh tahun, merendam rumah dan mobil dan menutup salah satu bandara Jakarta.
Terburuk sejak 2013
Media asal Amerika Serikat, Bloomberg juga menyoroti bencana banjir di Jakarta dengan artikel berjudul "Indonesian Capital Jakarta Hit by Worst Flooding Since 2013". Dalam artikel itu dituliskan, pemerintah provinsi Jakarta memprioritaskan keselamatan penduduk dan menginstruksikan sekolah dan beberapa kantor untuk bersiap menyediakan tempat berlindung karena agen cuaca negara itu mengharapkan curah hujan akan terus berlanjut dalam tiga hari ke depan.
Pada Januari 2013, lebih dari 30 juta penduduk Jakarta terkena dampak banjir yang menewaskan puluhan orang dan daerah tergenang termasuk kawasan pusat bisnis.
Badan cuaca Indonesia, BMKG mendesak orang untuk menyimpan dokumen-dokumen penting di tempat yang aman dan untuk mempersiapkan cadangan daya.
Media Thailand, Bangkok Post juga menuliskan artikel yang sama dengan judul "Jakarta hit by worst flooding since 2013".
Reporter: Raden Trimutia Hatta
Sumber: Liputan6.com
(mdk/pan)