Menengok perbandingan kekuatan militer Israel dan Hamas
Israel disebut-sebut memiliki kekuatan militer terbesar di Timur Tengah.
Sejak memulai Operasi Perlindungan Perbatasan dua pekan lalu lewat serangan udara, gempuran Israel ke Gaza terus meningkat dalam beberapa hari terakhir karena serangan darat sudah dilakukan.
Kontak senjata dengan Hamas terjadi di beberapa lokasi di dekat perbatasan Gaza. Jumlah korban tewas di pihak Palestina tercatat sudah mencapai 330 orang dan di pihak Israel hanya dua orang.
Hamas terus melawan dengan meluncurkan ratusan roket ke wilayah selatan dan tengah Israel setiap harinya.
Apa yang terjadi di Gaza sesungguhnya bukanlah perang antar dua pasukan bertikai tapi lebih tepat disebut penjajahan karena kekuatan militer dua pihak berbeda jauh. Israel memiliki kekuatan militer terbesar di Timur Tengah.
Seperti apa sesungguhnya peta kekuatan Israel dan Hamas? Simak ulasannya berikut ini, seperti dilansir dari situs globalfirepower.com, Minggu (20/7):
-
Doa apa yang bisa kita panjatkan untuk warga Palestina dan Masjidil Aqsa? Doa untuk Palestina yang pertama adalah bacaan doa untuk warga Palestina dan Masjidil Aqsa. Doa ini berisi permohonan akan perlindungan, keselamatan, serta kemenangan bagi masyarakat Palestina.
-
Bagaimana cara kita melaksanakan salat gaib untuk warga Palestina? Anjuran salat gaib ini bisa ditujukan pada warga Palestina yang meninggal akibat serangan yang dilancarkan Israel. Berikut niat dan tata cara salat gaib untuk masyarakat Palestina yang bisa dipraktikkan:• Membaca niat salat gaib yang ditujukan untuk jenazah dalam jumlah banyak. Ushallî ‘alâ jamî’i mautâ qaryati kadzâl ghaibînal Muslimîna arba’a takbîrâtin fardhal kifayâti imâman/ma’mûman lillâhi ta’âlâ. Artinya, “Saya menyalati seluruh umat Muslim yang jadi korban di desa ‘...’ (sebutkan nama desanya) yang berada di tempat lain empat takbir dengan hukum fardhu kifâyah sebagai imam/makmum karena Allah ta’âlâ.” • Takbir pertama, kemudian membaca Surat Al Fatihah. • Takbir kedua, lalu membaca shalawat atas nabi minimal shalawat pendek, allahumma shalli ‘ala sayyidina Muhammad.• Takbir ketiga, lalu membaca doa Allahummaghfirlahu, warhamhu, wa ‘afihi wa’fu anhu (untuk jenazah laki-laki), atau Allahummaghfirlaha, warhamha, wa ‘afihi wa’fu anha (untuk jenazah perempuan).• Takbir keempat, lalu membaca doa Allahumma la tahrimna ajrahu wala taftinna ba’dahu waghfirlana walahu.• Salam.
-
Bagaimana doa Palestina bisa diamalkan? Allâhummal‘anil kafarata ladzîna yashuddûna ‘an sabîlik, wa yukadzzibûna rusulaka wa yuqâtilûna auliyâ’ak. Allâhummasydud wath’ataka ‘alayhim, waj‘al ‘alayhim rijzaka wa ‘adzâbaka. Allâhumma khâlif bayna kalimâtihim. Allâhumma syatit syamlahum. Allâhumma mazziq jam‘ahum. Allâhumma zalzil aqdamahum wa anzil bihim ba’sakal ladzi la tarudduhu ‘anil qawmil mujrimin. Allâhummandhur wanshur ikhwanana muslimi falasthin (3x). Waksyif kurûbahum, wa tsabbit aqdâmahum, wa ahlik a‘dâ’ahum. Allâhummanshur ummata sayyidinâ muhammadin. Allâhumma ashliḫ ummata sayyidinâ muḫammadin. Allâhummarḫam ummata sayyidinâ muḫammadin. Shallallâhu alâ sayyidinâ muḫammadin wa ‘alâ âlihi wa shaḫbihî wa sallam.
-
Apa saja yang diminta dalam doa qunut nazilah untuk Palestina? Doa qunut nazilah untuk Palestina bisa dibaca dan diamalkan oleh umat Muslim. Doa ini diamalkan untuk memohon ampunan dan mengharapkan petunjuk kebaikan dari Allah SWT kepada masyarakat Palestina. Selain itu, doa ini dipanjatkan sebagai bentuk dukungan untuk rakyat Palestina yang saat ini tengah menghadapi konflik dengan Israel.
-
Apa bentuk doa yang bisa dibaca untuk Palestina? Doa Qunut Nazilah, yang secara khusus dibacakan ketika umat Islam dihadapkan pada situasi sulit atau bencana, menjadi simbol solidaritas dan dukungan spiritual bagi saudara-saudara kita di Palestina.
-
Bagaimana Israel menghambat bantuan untuk Gaza? Israel menutup perbatasan Rafah di mana ratusan truk bantuan kemanusiaan menunggu untuk bisa masuk ke daerah tersebut, setelah pasukan melakukan operasi darat dan menduduki daerah perbatasan tersebut.
Jumlah tentara
Israel
Dari segi jumlah penduduk Israel mempunyai populasi sekitar 7,7 juta. Sebanyak 3,3 juta jiwa adalah laki-laki. Penduduk yang siap masuk militer ada 2,9 juta orang. Setiap tahun ada 121 ribu warga memasuki usia wajib militer.
Pasukan aktif di garda depan berjumlah sekitar 176 ribu dan anggota militer lainnya 445 ribu.
Hamas
Kekuatan personel Hamas ditaksir sekitar 15 ribu orang. Angka itu bisa dipecah ke sejumlah faksi. Inti dari kekuatan Hamas terletak pada sayap militer mereka yakni Brigade Izzudin al-Qassam yang berjumlah 10 ribu personel ditambah 3.000 pejuang lainnya.
Struktur pasukan Hamas terdiri dari 6 brigade. Masing-masing dibagi menjadi 4-5 batalion yang dipecah menjadi masing-masing 4-5 kompi. Lalu masing-masing kompi terbagi menjadi 3 peleton, masing-masing terdiri dari 3 regu tempur berkekuatan 8 orang.
Persenjataan tempur
Israel
Pasukan militer Israel memiliki lebih dari 3.000 tank, termasuk 441 merkava MkI, 455 merkava MkII, 454 Merkava MkIII, 175 Merkava MkIV dan 206 model Centurion.
Hamas
Selain senapan serbu AK-47, Hamas juga melengkapi persenjataan militernya dengan kendaraan perang dan roket peluncur granat, RPG-7, kendaraan patroli bersenjata BDRM-2, senjata anti pesawat tempur kaliber 14,5 mm dan 12,7 mm.
Rudal anti-tank AT-3 berjarak tembak 3.000 meter dan roket Qassam yang terkenal berkaliber 90 mm, 115 mm, dan 175 mm dengan jarak tembak hingga 40 kilometer. Selain roket Qassam, Hamas juga memiliki berbagai jenis roket lain seperti M-302 buatan China, Fajr-5 buatan Iran, Grad buatan Iran, WS-1E buatan China, dengan masing-masing bobot dan jarak jangkauan berkisar 3 kilometer hingga 45 kilometer.
Dalam 12 tahun terakhir Hamas sudah meluncurkan lebih dari 12 ribu roket ke wilayah Israel.
Kekuatan darat
Israel memiliki ribuan tank terdiri dari tank tempur, tank ringan, tank penghancur.
Tank: 3.870
Kendaran tempur berat: 9.436
Senjata pelontar: 706
Artileri: 350
Sistem peluncur roket sekaligus: 88
Kekuataan Udara
Israel mempunyai 680 pesawat tempur terbagi dalam berbagai jenis.
Pesawat penangkal: 243
Pesawat penyerbu: 243
Pesawat pengangkut: 98
Pesawat latih: 245
Helikopter: 143
Helikopter serbu: 48
Kekuatan laut
Israel memiliki 110 kapal perang, 3 kapal penghancur, 5 corvet, 14
kapal selam, dan 66 kendaraan pertahanan pesisir.