Yordania Protes Rencana Israel Bangun Bandara Baru, Bisa Langgar Wilayah Udara
Siaran televisi Al-Mamlaka milik Yordania melaporkan bahwa sejumlah pejabat di ibu kota Amman mengatakan, lokasi bandar udara Israel tersebut melanggar kedaulatan udara kerajaan yang dipimpin oleh Raja Abdullah II.
Sejumlah pejabat Yordania memprotes rencana pembangunan bandara baru oleh Israel yang diberi nama Ramon.
Pasalnya, bandara yang dibangun 18 kilometer dari Kota Eilat itu dianggap bisa melanggar wilayah udara Kerajaan Yordania, demikian seperti dikutip dari Aljazeera, Selasa (22/1).
-
Bagaimana Israel mencegat rudal dari Yaman? Dengan teknologi hit-to-kill, rudal yang masuk dapat dihancurkan Arrow dengan diluncurkan secara vertikal dan bergerak menuju titik intersepsi yang diperkirakan.
-
Apa yang dilakukan Israel untuk menghadapi ancaman roket dari Yaman? Baru-baru ini, Israel menjadikan ruang angkasa sebagai tempat perang dengan menjatuhkan sebuah roket yang sedang terbang ‘di luar atmosfer Bumi’. Menurut laporan dari Daily Mail, Jumat (10/11), Pasukan Pertahanan Israel (IDF) menyatakan bahwa sistem pertahanan udara Arrow milik mereka telah berhasil menjatuhkan ‘ancaman udara’ yang mereka duga berasal dari pemberontak.
-
Kenapa Israel berniat membunuh Syeikh Ahmad Yassin? Sosoknya keras menentang pendudukan Israel atas wilayah Palestina. Dia memimpin perlawanan terhadap Israel. Yassin menjadi incaran nomor satu Mossad dan militer Israel.
-
Dimana Israel mencegat rudal dari Yaman? IDF mengatakan bahwa Arrow telah mencegah rudal permukaan-ke-permukaan di Laut Merah yang ditembakkan ke wilayahnya setelah roket tersebut menempuh jarak ribuan kilometer dari Yaman.
-
Dimana terjadi serangan Israel? Israel tanpa henti membombardir kota Rafah di Jalur Gaza selatan pada Rabu (8/5), di mana lebih dari 1 jura warga Palestina terjebak di sana dan harus menghadapi bahaya mematikan setelah pasukan penjajah Israel menguasai kota perbatasan tersebut sehari sebelumnya.
-
Apa yang dilakukan oleh tentara Israel di foto viral tersebut? Foto-foto tersebut menunjukkan penghinaan terang-terangan terhadap Islam dan warganet meminta pihak berwenang Arab Saudi untuk mengambil sikap yang lebih tegas terhadap Israel.
Siaran televisi Al-Mamlaka milik Yordania melaporkan bahwa sejumlah pejabat di ibu kota Amman mengatakan, lokasi bandar udara Israel tersebut melanggar kedaulatan udara kerajaan yang dipimpin oleh Raja Abdullah II.
Meski demikian, belum ada komentar resmi dari pemerintah Yordania dalam laporan tersebut.
Pembangunan Bandara Ramon setidaknya telah direncanakan oleh Isarel sejak 2013, namun kemudian rancangan proyek tersebut diperbarui setahun setelahnya, saat Perang Gaza.
Menurut Chanan Moscowitz selaku Kepala Operasi Bandara Wilayah Eilat, Ramon akan menjadi sebuah bandara regional.
"Itu (Ramon) akan menjadi bandara regional dan apabila banyak turis akan mengunjungi Aqaba dan Taba, bandara itu ide bagus," tutur Moscowitz.
Berdasarkan informasi yang didapat dari situs bandara, Ramon dapat menampung hingga dua juta penumpang setiap tahunnya. Bahkan, kapasitas tersebut akan ditingkatkan hingga 4,2 juta penumpang pada 2030 mendatang.
Bandara yang memiliki panjang landasan 3.600 meter dan memakan biaya pembangunan US$ 455 juta (setara Rp 6,4 triliun) ini, tidak hanya bermanfaat bagi pesawat yang membawa penumpang.
Dalam keadaan darurat, pesawat tambahan milik Israel juga dapat mendarat dan parkir di sana, kata otoritas bandar udara Israel (IAA).
Selain itu, bandara tersebut juga dapat dijadikan alternatif darurat bagi operasional Bandara Ben-Gurion di Tel Aviv.
Hal itu mengingat pada 2014, penerbangan internasional terpaksa ditunda selama 24 jam pasca-serangan roket Hamas di Gaza.
Untuk melindungi Bandara Ramon, Israel telah membangun pertahanan anti rudal setinggi 26 meter dan sepanjang 4,5 kilometer.
Reporter: Siti Khotimah
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Yordania Tuding Israel Langgar Kedaulatan karena Bangun Bandara Dekat Perbatasan
Tentara Israel Asyik Bermain Salju Saat Berpatroli di Perbatasan Suriah
Saling Gertak Iran dan Israel di Suriah, Jelang Perang Besar?
Iran: Kami Siap untuk Perang yang Akan Hancurkan Israel
Militer Israel Kembali Serang Target Iran di Suriah
Serang Kubu Iran di Suriah, Israel Luncurkan Rudal ke Damaskus