Perawatan kulit kering vs berminyak, lebih mudah mana?
Ini masalah yang dihadapi kulit kering dan berminyak!
Sebagian besar masalah kulit pada pria dan wanita adalah mempunyai kulit kering dan berminyak. Dua jenis kulit ini bisa mengurangi penampilan Anda. Sebab dua jenis kulit tersebut memiliki risikonya masing-masing. Apa saja? Yuk, ketahui lebih lanjut seperti dikutip dari Healthmeup (9/7).
Penyebab kulit kering:
Faktor dari dalam seperti kesehatan secara keseluruhan, usia, genetika, riwayat keluarga. Sedangkan faktor eksternal meliputi suhu dingin, kelembapan rendah mempengaruhi tekstur kulit. Musim dingin bisa merusak kulit Anda, karena suhu dingin sering berarti kelembapan rendah, yang mengeringkan kulit.
Perawatan untuk kulit kering:
Kulit dapat kekeringan dengan dua cara, secara internal dengan minum cukup air, mengonsumsi suplemen minyak. Sedangkan eksternal dengan menggunakan produk yang melembapkan.
Masalah akibat kulit kering:
Kulit kering tidak hanya membuat Anda kusam, tidak bercahaya dan tampak lebih tua, tetapi juga menyebabkan sejumlah penyakit. Bakteri dan kuman tertarik pada permukaan kering. Ketika kulit Anda kering, bakteri dan kuman yang ada di toilet umum, gagang pintu, dll akan menempel sehingga lebih rentan terhadap sejumlah penyakit. Oleh karena itu, merawat kulit kering adalah sangat penting untuk kecantikan dan kesehatan.
Mencegah kulit kering:
- Mandi suam-suam kuku bukannya mandi air panas beruap.
- Rajin menggunakan pelembap
- Jaga kulit Anda tetap lembap dengan minum air.
- Hindari kafein , nikotin, dan alkohol yang berlebihan
Makanan untuk mencegah kulit kering:
Makanan dengan asam lemak esensial, kolesterol baik, flavonoid, antioksidan, vitamin dan mineral yang penting untuk menjaga elastisitas kulit melalui produksi kolagen. Produk gandum, sayuran, ikan, daging tanpa lemak, dan kuning telur melindungi dan menyehatkan kulit.
-
Kenapa kesehatan lidah penting? Seiring dengan fungsinya yang kompleks, kesehatan lidah dapat mencerminkan kondisi keseluruhan dari kesehatan seseorang. Perubahan warna, tekstur, atau adanya gejala seperti luka, bintik, atau pembengkakan pada lidah bisa menjadi tanda awal masalah kesehatan yang lebih serius.
-
Bagaimana cara kulit kentang untuk mencegah masalah kesehatan? Kulit kentang kaya akan antioksidan, seperti vitamin C dan E. Antioksidan ini membantu melindungi sel-sel dari kerusakan akibat radikal bebas dan mencegah berbagai masalah kesehatan, termasuk penyakit jantung, kanker, dan penuaan dini.
-
Kenapa keringat berlebih bisa menjadi tanda masalah kesehatan? Namun, jika keringat yang dihasilkan berlebihan, hal ini dapat menjadi tanda akan adanya masalah.
-
Apa yang membantu meningkatkan kecerdasan dan kesehatan otak? Melakukan berbagai hal berbeda seperti olahraga baru, perjalanan ke tempat baru dan mempelajari sejarahnya, belajar bahasa asing, atau mengikuti berbagai kursus yang sebelumnya belum pernah diikuti bisa membuat Anda menjadi lebih cerdas.
-
Apa saja manfaat kemangi bagi kesehatan? Kemangi memberikan efek yang luar biasa untuk kesehatan. Dilansir dari Medical News Today, kemangi memiliki beberapa manfaat sebagai berikut: Mengurangi Stres Oksidatif Kemangi kaya akan antioksidan yang dapat membantu menurunkan stres oksidatif dalam tubuh. Stres oksidatif terjadi ketika ada ketidakseimbangan antara radikal bebas dan antioksidan, yang bisa menyebabkan kerusakan sel dan berkontribusi pada berbagai penyakit, seperti kanker, penyakit jantung, dan diabetes. Senyawa seperti eugenol dalam kemangi berfungsi sebagai antioksidan yang efektif.
-
Apa manfaat utama kulit kentang untuk kesehatan? Diketahui, manfaat kulit kentang dapat meningkatkan imun, membantu melawan infeksi, menyehatkan kulit, hingga mencegah beberapa penyakit termasuk kanker.
Berikut ulasan kulit berminyak
Penyebab kulit berminyak:
- Genetika
- Penggunaan produk perawatan kulit yang berlebih
- Perubahan musim
- Perubahan hormonal
- Tegangan
Pengobatan untuk kulit berminyak:
- Hindari matahari
- Carilah Salicylic Acid dalam produk perawatan kulit
- Jangan terlalu sering mencuci wajah Anda
- Gunakan lotion atau pelembap ringan
- Mengurangi make-up
Masalah akibat kulit berminyak:
- Jerawat
- Komedo dan whiteheads
Mencegah kulit berminyak:
- Minum air putih
- Cuci wajah Anda dengan pembersih kulit ringan
- Hindari makanan berminyak
- Jangan pencet jerawat
- Hindari mencuci wajah dengan sabun batangan
Makanan untuk mencegah kulit berminyak:
Mengonsumsi banyak buah-buahan, sayuran, minyak ikan dan suplemen vitamin A. Tapi vitamin A dapat membahayakan bayi, ketika hamil.
Jika Anda mempunyai kulit kering dan berminyak, segera atasi dengan cara di atas.
Baca juga:
Cegah kulit kering dari dalam dan luar tubuh
7 Tips perawatan kulit untuk pria
Kenali efek buruk stres pada kulit!
6 Cara menghilangkan flek hitam di wajah