7 Resep Olahan Daging Kuah Spesial, Enak dan Mudah Dibuat
Ada banyak sekali olahan daging sapi mulai dari yang masak kering hingga berkuah. Jika kamu termasuk orang yang suka makanan berkuah, daging menjadi salah satu bahan yang cocok untuk dimasak berkuah.
Daging sapi merupakan salah satu bahan makanan yang sangat mudah diolah dan banyak disukai masyarakat. Rasanya yang enak dan empuk membuat daging sapi tak pernah sepi peminat.
Ada banyak sekali olahan daging sapi mulai dari yang masak kering hingga berkuah. Jika kamu termasuk orang yang suka makanan berkuah, daging menjadi salah satu bahan yang cocok untuk dimasak berkuah.
-
Bagaimana cara membuat jamu beras kencur yang enak? Cara membuat jamu beras kencur untuk dijual: 1. Panaskan air lalu masukkan kencur, jahe, kunyit, air asam, gula pasir, dan gula jawa. 2. Rebus semua bahan hingga mendidih. 3. Jika sudah mendidih, saring air rebusan. Pisahkan ampas dengan air yang jernih. 4. Selanjutnya, masukkan sedikit beras yang sudah direndam dan dihaluskan ke dalam air rebusan. 5. Jika ingin rasa kencur lebih pekat, kamu bisa menambahkan kencur mentah yang telah dimemarkan ke dalam air rebusan. 6. Aduk rata dan tunggu hingga pati kencur atau beras mengendap di bawah. 7. Sajikan beras kencur selagi masih hangat.
-
Apa saja resep jamu kuat di ranjang yang alami? Merdeka.com merangkum informasi tentang 7 resep jamu kuat di ranjang yang alami dan bikin kuat di ranjang. Setiap pria menginginkan bisa kuat di ranjang untuk memuaskan sang istri. Maka dari itu, untuk mengatasinya para pria biasanya mengonsumsi obat agar tetap bisa kuat dan dapat melayani istrinya dengan maksimal.
-
Apa yang dibahas dalam resep ini? Telur merupakan salah satu bahan makanan yang paling serbaguna untuk berbagai jenis hidangan. Salah satu contohnya adalah tumis sambal orak-arik yang nikmat dan menggugah selera.Hidangan ini sangat pas sebagai pendamping nasi putih yang hangat maupun sebagai lauk yang menggoda selera.
-
Dari mana asal resep bakwan talas yang empuk dan renyah ini? Dilansir dari Cookpad, berikut kami merangkum beberapa resep bakwan talas empuk dan renyah yang bisa menjadi rekomendasi camilan Anda.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Kapan resep-resep kue nastar ini dikumpulkan? Berikut adalah beberapa resep kue nastar dengan berbagai variasi isian mulai dari keju hingga klepon, yang dikumpulkan dari berbagai sumber pada Rabu (3/4/2024).
Jadikan olahan daging kuah spesial sebagai menu andalan di rumah, tentu saja semua anggota keluarga akan jadi lebih antusias makan. Kamu bisa berkreasi sesukamu tanpa rasa takut karena resepnya sangat mudah untuk kamu ikuti. Berikut 7 resep olahan daging kuah spesial yang telah dirangkum merdeka.com melalui brilio.net pada Rabu (14/07/2021).
Rawon
Instagram @nafisa_shidqia ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
500 gram daging sandung lamur
2 batang serai, memarkan
5 lembar daun jeruk
1 ruas lengkuas, memarkan
air secukupnya
Bumbu halus:
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
7 buah kluwak, keruk isinya
1 sdt ketumbar
3 butir kemiri, sangrai
1 ruas kunyit, bakar
garam secukupnya
gula secukupnya
kaldu bubuk secukupnya
Pelengkap:
kecambah
telur asin
sambal terasi
Cara memasak:
- Tumis bumbu halus, lengkuas, serai dan daun jeruk hingga harum dan matang.
- Kemudian masukkan daging, aduk rata dan tambahkan tambahkan air.
- Bumbui dengan garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk-aduk, masak hingga matang dan daging empuk.
- Tes rasa dan matikan kompor. Sajikan rawon hangat dengan taburan kecambah, telur asin dan sambal.
Soto Daging
©ResepKoki
Bahan-bahan:
700 gram daging sapi
800 ml santan sedang, dari 1 bh kelapa
1,5 liter air bersih untuk merebus.
Bumbu cemplung:
2 batang serai, memarkan
seruas lengkuas, geprek
4 lembar daun salam
1 saset kaldu bubuk
garam, secukupnya
1/2 sdt jinten
6 kapulaga, ambil kulit ari nya.
Bumbu halus:
cabai merah, banyaknya selera.
6 bawang merah
4 bawang putih
6 kemiri
1 sdt ketumbar
1 cm jahe
1 ruas kunyit
Bahan pelengkap:
kentang rebus, goreng, potong kotak
jeruk limo
emping
bawang goreng
daun bawang seledri, iris
kecap manis
tomat merah
Bahan sambal:
rawit merah (rebus, uleg, lalu beri air dan garam)
Cara memasak:
- Didihkan air secukupnya, rebus daging sekitar 5 menit, lalu buang airnya.
- Rebus daging dengan 1,5 lt air bersih beserta semua bumbu halus dan bumbu cemplung. Rebus sampai daging empuk.
- Pisahkan daging dengan kuah bumbu. Kalau suka daging bisa digoreng lagi.
- Kuah bumbunya kemudian masukan santan aduk terus sampai mendidih.
- Siapkan mangkuk masukan potongan daging dan semua bahan pelengkap, tungkan kuah soto, lalu sajikan.
Sayur Sop Iga
©Royco
Bahan-bahan:
500 gram iga sapi
5 batang buncis, potong-potong
seledri iris
bawang goreng
1 buah tomat, belah 4
kayu manis
kapulaga
cengkeh
lada bubuk
garam
2 liter air
Bumbu halus:
6 butir bawang merah
4 siung bawang putih
1 iris jahe
Cara memasak:
- Masukkan 1 liter air ke dalam slow cook dan rebus iga selama 1 jam lalu buang airnya.
- Tuang 1 liter air ke dalam slowcook lalu godog lagi daging selama 4 jam.
- Tumis bumbu halus dengan menambahkan kapulaga, kayu manis, cengkeh dan lada bubuk lalu aduk rata sampai harum.
- Tuang air kaldu sapi dan iga ke dalam bumbu halus, masak dengan api besar selama 15 menit lalu koreksi rasa dengan menambahkan garam.
- Masukkan tomat dan buncis lalu masak selama 15 menit dan matikan api.
- Sajikan dengan menambahkan daun seledri dan bawang goreng.
Empal Kuah Pedas
Sumber: Brilio/Brilicious ©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
1/2 kg daging, potong tipis
kecap manis
kecap asin
kaldu jamur
air secukupnya
salam
sereh
lengkuas, geprek
jahe, geprek
Bumbu halus:
6 bawang merah
6 bawang putih
10 cabai merah
1 tomat merah kecil
sedikit merica halus
Cara memasak:
- Rebus daging dengan jahe geprek. Buang air rebusan pertama. Rebus lagi sampai empuk. Sisihkan.
- Tumis bumbu halus sampai harum. Masukkan salam, sereh, dan lengkuas.
- Masukkan air kaldu. Masukkan daging yang sudah sedikit dipukul-pukul.
- Tambahkan kecap manis, kecap asin, dan kaldu jamur.
Kari Daging
cookpad.com
Bahan-bahan:
250 gram daging sapi
Santan kara ukuran kecil
2 sdm kecap manis
4 biji cengkeh
2 biji kembang lawang
Bubuk kari
Garam
Merica
Gula pasir
Bahan bumbu halus:
5 biji cabe merah
8 biji cabe rawit
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
1 ruas jari jahe
1/2 ruas jari kunyit
3 biji kapulaga, sangrai
1 sdt biji ketumbar, sangrai
sejumput jintan, sangrai
2 biji kemiri, sangrai
Cara membuat:
- Cuci bersih daging sapi, kemudian rebus dengan 5 siung bawang putih yang telah di haluskan. Sampai sedikit empuk. Air kaldu jangan dibuang.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan cengkeh, kembang lawa, kecap, masukkan daging yang telah dipotong-potong. Tumis sebentar.
- Masukkan bubuk kari. Tambahkan air kaldu bekas rebusan secukupnya.
- Tambahkan santan, garam, merica dan gula pasir secukupnya. Masak hingga mendidih dan dirasa cukup.
- Tes rasa, siap disajikan.
Sop Buntut
©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
500 gram buntut sapi
1 batang daun bawang
1 batang seledri
1 buah tomat merah
2 batang wortel
2 buah kentang
Bumbu halus:
1/4 biji pala
3 siung bawang putih
6 siung bawang merah
Bumbu kuah:
1 ruas jahe geprek
1 sendok teh kaldu sapi bubuk
1 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
1/2 sendok teh kayu manis bubuk
Cara membuat:
- Rebus buntut kurang lebih selama satu jam atau sampai empuk. Setelah itu buang air rebusan pertama.
- Masukkan air secukupnya, kemudian masukkan buntut sapi yang telah direbus sebelumnya.
- Panaskan sedikit minyak, kemudian tumis bumbu halus hingga harum. Setelah itu masukkan ke dalam rebusan buntut sapi. Bumbui dengan gula, garam, merica bubuk, kayu manis, dan kaldu sapi bubuk. Masak kurang lebih 10 menit.
- Masukkan wortel dan kentang, kemudian masak kurang lebih 10 menit.
- Setelah semua sayuran dan daging empuk meresap bumbu. Matikan api lalu taburi dengan daun bawang, seledri iris dan potongan tomat merah.
Coto Makassar
©2020 Merdeka.com
Bahan-bahan:
1 kg daging sapi bagian paha atau apa saja atau bisa juga dicampur dengan jeroan.
1/2 sendok kecil pala halus atau bubuk.
1 sendok makan jintan, disangrai dulu.
1 sendok teh merica butiran.
10 pcs bawang merah ukuran sedang besar.
2 sendok makan ketumbar, disangrai dulu.
2 1/2 liter air cucian beras putih yang kedua atau ketiga jadi bersih airnya.
3 batang serai, dimemarkan dulu.
3 pcs cabai merah besar, dicuci lalu keluarkan dan buang bijinya.
4 lembar daun salam.
5 cm jahe yang sudah dimemarkan.
6 butir kemiri yang sudah disangrai.
8 siung bawang putih.
Bumbu halus:
2 lembar daun jeruk
5 cm kayu manis ukuran sedang
2 rimpang lengkuas, cuci dan iris
4 sereh, iris
Bahan lain:
120 gram kacang tanah, goreng, tumbuk, dan haluskan.
3 sendok makan minyak goreng, untuk menumis.
Bahan pelengkap:
Bawang goreng
Garam dapur, gula pasir dan kaldu bubuk rasa sapi secukupnya sesuai selera.
Irisan daun bawang segar.
Irisan seledri segar.
Jeruk nipis beberapa iris.
Kecap manis dan kecap asin
Cara membuat:
- Rebus daging sapi bersama dengan air cucian beras, ditambah juga serai, daun jeruk, kayu manis dan daun salam sampai daging menjadi empuk.
- Potong dadu daging yang sudah direbus, lalu tiriskan.
- Sisihkan kuah rebusannya.
- Panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu yang dihaluskan di atas hingga beraroma harum.
- Masukkan bumbu dalam kaldu dan panaskan lagi.
- Tambahkan pula kacang tanah goreng yang telah dihaluskan, tunggu mendidih.
- Masukkan garam, gula pasir dan kaldu bubuk sapi lalu koreksi rasa.
- Coto Makassar siap disajikan.