Resep Olahan Daging Kambing Berkuah, Enak dan Mudah Dibuat
Kumpulan resep olahan daging kambing berkuah yang mudah dibuat.
Kumpulan resep olahan daging kambing berkuah yang mudah dibuat.
Resep Olahan Daging Kambing Berkuah, Enak dan Mudah Dibuat
Resep olahan daging kambing berkuah di bawah ini bisa jadi inspirasi menu masakan di momen Idul Adha.
Biasanya, daging kambing kebanyakan diolah menjadi sate. Namun ada cara lain memasak daging kambing agar lebih bervariasi.
Berikut resep olahan daging kambing berkuah dilansir dari berbagai sumber, Rabu (19/6/2024):
-
Bagaimana cara memasak daging kambing agar empuk? Tips kambing tanpa bau. Masak daging kambing langsung di air mendidih. Air didihan pertama dibuang, kemudian tambahkan air lagi dan masak.
-
Apa saja ide olahan daging kurban yang enak? Jika Anda merasa bosan dengan olahan daging kurban yang itu-itu saja, berikut ini berbagai ide masakan lezat untuk diolah dan disantap bersama keluarga.
-
Apa yang bisa dibuat dengan Daging Kurban? Steak daging sapi bisa menjadi salah satu variasi untuk mengolah stok daging kurban yang masih ada di kulkas.
-
Apa itu resep kambing guling? Resep kambing guling adalah salah satu hidangan istimewa yang sering dijumpai dalam acara-acara besar dan perayaan di Indonesia. Hidangan ini tidak hanya memukau karena ukurannya yang besar dan cara memasaknya yang unik, tetapi juga karena rasa lezat yang dihasilkan dari daging kambing yang dipanggang secara perlahan di atas bara api.
-
Bagaimana cara memasak rendang kambing? Mengawali dengan menumis bumbu halus hingga harum. Setelah itu, tambahkan daun kunyit, kembang lawang, kapulaga, daun salam, serai, cengkeh, ketumbar bubuk, dan daun jeruk. Aduk rata dan tumis hingga tercium aroma harumnya. Lanjutkan dengan memasukkan potongan daging kambing, kemudian tambahkan kelapa sangrai dan air secukupnya. Aduk merata. Kemudian, tuangkan santan dan masak dengan api kecil selama 3-4 jam. Terakhir, periksa rasanya dan sajikan rendang jika sudah pas rasanya.
-
Mengapa resep kambing guling populer? Proses memasak yang melibatkan bumbu marinasi yang meresap sempurna ke dalam daging membuat kambing guling menjadi sajian yang menggugah selera dan disukai banyak orang. Dalam setiap gigitan kambing guling, terasa perpaduan sempurna antara tekstur daging yang empuk dan aroma bumbu yang harum.
Sop Kambing
- 750 gr daging dan tulang kambing
- 2 batang wortel, potong-potong
- 2 buah kentang, potong-potong
- 3 butir cengkeh
- 2 butir pekak atau bunga lawang
- 1 batang kayu manis
- 5 lembar daun jeruk
- 1 batang sereh
- Garam, gula, dan air secukupnya
Bumbu halus:
- 5 siung bawang putih
- 7 butir bawang merah
- 3 butir kemiri, sangrai
- 1 ruas jahe
- 1/2 butir pala
- 1 sdt merica
- Rebus daging kambing dalam air mendidih. Buang air rebusannya.
- Rebus kembali dengan air bersih
- Tumis bumbu halus dengan cengkeh, pekak, kayu manis, daun jeruk, dan sereh hingga harum dan matang
- Lalu masukkan ke rebusan daging
- Tambahkan kentang dan wortel
- Beri garam dan sedikit gula
- Koreksi rasa
- Masak hingga daging empuk
- Sebelum diangkat, masukkan daun bawang dan bawang goreng.
Tengkleng Kambing
- 500 gram daging dan tulang iga kambing
- 1.5 liter air
- 3 sdm minyak sayur
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- 2 cm lengkuas, memarkan
- 3 cm kayu manis
- 5 butir cengkih
- 10 buah cabe rawit merah
Bumbu halus:
- 4 butir kemiri
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt jinten
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 cm jahe
- 3 cm jahe
- 1 sdt gula pasir
- 2 sdt garam
- Cuci bersih daging kambing lalu tiriskan.
- Didihkan air, masukkan daging kambing dan masak hingga kotoran dan busa mengambang di permukaannya. Angkat busa yang kotor.
- Masukkan serai, daun salam, lengkuas dan daun jeruk.
- Bumbu halus: Giling semua bahan hingga benar-benar halus.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga matang dan wangi.
- Angkat, masukkan ke dalam rebusan daging kambing.
- Masak dengan api kecil hingga daging benar-benar empuk dan bumbu meresap.
- Sebelum diangkat, masukkan cabe rawit merah. Masak hingga layu.
Tongseng Kambing
- 500 gr daging kambing, potong kecil
- 400 ml air
- 1 genggam kol, iris
- 1 batang daun bawang, iris
- 1 tomat, potong
- 4 sdm kecap manis
- 65 ml santan instan
- 1 batang sereh, geprek
- 2 cm lengkuas, geprek
- 2 lembar daun salam
- 2 lembar daun jeruk
- Cabai rawit utuh sesuai selera
- Garam secukupnya
- Kaldu bubuk secukupnya
- Lada bubuk secukupnya
Bumbu halus:
- 6 siung bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 3 butir kemiri
- 3 cm kunyit, bakar
- 2 cm jahe
- Tumis bumbu halus, sereh, lengkuas, daun salam, dan daun jeruk sampai harum
- Masukkan daging kambing yang sudah dipotong kecil, tambahkan air
- Masukkan garam, kaldu bubuk, dan lada bubuk
- Masukkan kecap, masak kambing sampai setengah matang
- Tambahkan santan instan, kol, daun bawang, cabai rawit utuh, dan tomat, masak sebentar sampai matang
- Koreksi rasa
- Tongseng kambing siap disajikan selagi hangat
Gulai Kambing
- 250 gram tulangan dan iga kambing muda
- 250 gram daging kambing muda
- 1 buah jeruk nipis
- 1 liter air
- 350 ml santan
- 1 batang serai, geprek
- 3 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 3 cm kayu manis
- Garam, gula, dan kaldu bubuk secukupnya
- Minyak untuk menumis
Pelengkap:
- Bawang goreng
- Sambal
- Jeruk nipis
- 7 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 1 cm lengkuas
- 1 cm jahe
- 1 cm kunyit sangrai
- 3 butir kemiri sangrai
- 1 sdt ketumbar
- 1/2 sdt merica
- 1/2 sdt jintan
- 3 butir cengkeh
- 2 butir kapulaga Jawa tanpa kulit
- 1/4 buah pala
- Cuci bersih tulangan iga dan daging kambing yang sudah dipotong-potong, beri air perasan jeruk nipis
- Diamkan sebentar lalu bilas
- Rebus iga dan daging selama 5 menit, angkat, buang airnya
- Rebus kembali dengan 1 liter air
- Tumis bumbu halus hingga matang, masukkan juga serai, daun jeruk, daun salam, dan kayu manis hingga harum
- Lalu masukkan ke dalam rebusan daging
- Beri garam, gula, dan kaldu bubuk, masak hingga daging empuk
- Terakhir masukkan santan aduk rata, biarkan mendidih
- Koreksi rasa
- Angkat dan sajikan dengan pelengkap.
Sop Kambing Kuah Susu Ala Betawi
- 500 gram daging kambing
- 3 lembar daun jeruk
- 2 lembar daun salam
- 1 ruas jari lengkuas, memarkan
- 2 batang sereh, memarkan
- 1 biji pala memarkan
- 3 batang bawang prei, iris-iris
- 2 buah tomat, iris-iris
- 1 ruas jari kayu manis
- 3 butir cengkeh
- 2 buah bunga lawang
- 3 biji kapulaga
- 1 kaleng susu evaporasi
- 1 sdt penyedap rasa kaldu sapi
- Garam dan merica secukupnya
- Minyak samin atau mentega untuk menumis
- Air kaldu dari rebusan daging secukupnya
- 12 butir bawang merah
- 5 siung bawang putih
- 1 ruas jari jahe
- 3 butir kemiri
Pelengkap:
- Sambal
- Bawang goreng
- Emping goreng
- Jeruk limau
Bahan untuk merebus daging kambing:
- 1 ruas jahe
- 1 batang sereh
- 2 lembar daun jeruk
- 1 lembar daun salam
- 3 bawang merah geprek
- 2 bawang putih geprek
- Rebus daging kambing hingga lunak dengan bahan rempah untuk merebusnya
- Tumis bumbu halus dan rempah hingga harum
- Masukkan daging kambing yang sudah direbus sebelumnya
- Tuangi secukupnya air kaldu, biarkan mendidih
- Kemudian masukkan susu evaporasi, masak lagi sebentar
- Beri bumbu-bumbu dan penyedap rasa
- Masukkan irisan daun bawang dan tomat
- Koreksi rasa
- Taburi bawang goreng, sajikan bersama pelengkapnya.