Hindari Antrean, Begini Cara Menggunakan SIMRS untuk Pasien di RSUD Kota Bogor
Kartu BPJS sendiri kemudian discan di APM, untuk kemudian memasukkan nomor identitas BPJS kesehatan di kolom yang tersedia. Selanjutnya pasien bisa memilih poli yang akan dituju.
Sistem informasi manajemen rumah sakit (SIMRS) menjadi fasilitas baru yang kini tersedia di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor, Jawa Barat. Melalui alat ini, masyarakat bisa dengan mudah melakukan pendaftaran rawat inap lewat anjungan pendaftaran mandiri atau APM yang tersedia.
Dalam peluncuran SIMRS pada Selasa (15/2), Wali Kota Bogor, Bima Arya hadir dan mencoba menggunakan fasilitas baru tersebut. Ia didampingi Direktur Utama RSUD Kota Bogor Ilham Chaidir.
-
Apa yang terjadi pada sapi Presiden Jokowi di Blora? Tampak sapi tersebut mengamuk saat akan disembelih Dalam video yang diunggah akun YouTube Liputan6, tampak saat akan disembelih, muka sapi itu ditutup dengan sebuah kain. Diketahui, sapi tersebut mengamuk saat warga berupaya menjatuhkannya untuk kemudian disembelih.
-
Apa nama surat kabar pertama yang terbit di Jogja? Melalui sebuah unggahan pada 9 Mei 2024, akun Instagram @sejarahjogya menampilkan dua surat kabar yang pertama kali terbit di Jogja. Koran satu bernama “Mataram Courant” dan satunya lagi bernama “Bintang Mataram”.
-
Kenapa berita hoaks ini beredar? Beredar sebuah tangkapan layar judul berita yang berisi Menteri Amerika Serikat menyebut Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) bodoh usai Pusat Data Nasional Sementara (PDNS) 2 diserang hacker beredar di media sosial.
-
Siapa yang memperkenalkan asinan Bogor? Mengutip Youtube Trans7 Official, kehadiran asinan di Bogor sudah ada jauh sebelum Indonesia merdeka. Ketika itu makanan ini dikenalkan oleh seorang Kapiten Tionghoa bernama Tan Goan Piaw.
-
Kenapa Bogor disebut Kota Hujan? Karena jumlah milimeter air yang tercurah berada di atas angka 2.000, maka bisa dipastikan jika intensitas air hujan bisa terus turun sepanjang tahun. Ini yang membuat Bogor masih diselingi kondisi hujan saat musim kemarau karena jumlah kandungan air di awan yang tinggi.
-
Apa yang keluar dari sumur di Bogor? Beredar di media sosial semburan gas bercampur air di lahan belakang bangunan kontrakan, Kampung Leuwi Kotok, Desa Sukaraja, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (11/10).
"Saya titip kepada Pak Ilham semoga dapat mempermudah pasien agar tidak ada lagi yang sampai menunggu duduk di trotoar dan sistemnya diperluas untuk keterbukaan informasi rumah sakit, seperti siapa dokter yang mengabdi di sini," kata Bima, dikutip dari ANTARA.
Menggunakan Kartu BPJS Kesehatan
Dalam penggunaannya, Bima Arya diberikan kartu simulasi menjadi peserta BPJS Kesehatan. Bima pun menjajal layanan berobat rawat jalan ke Poli Gizi.
Kartu BPJS sendiri kemudian discan di APM, untuk kemudian memasukkan nomor identitas BPJS kesehatan di kolom yang tersedia. Selanjutnya pasien bisa memilih poli yang akan dituju.
Kemudian akan didapatkan kertas pelayanan, dengan berisi data pasien dan poli yang dituju pasien BPJS Kesehatan serta struk barcode tiket pendaftaran.
Selesai di mesin APM, warga bisa mendatangi Poli yang bersangkutan seperti yang dilakukan oleh Bima Arya. Ia langsung mendatangi Poli Gizi yang saat itu sedang banyak melayani pasien.
Mencegah Antrean yang Bisa Memicu Penularan Covid-19
Dalam kesempatan yang sama, Bima pun berpesan agar SIMRS bisa dioptimalkan dalam mengikis antrean panjang yang membuat masyarakat menunggu. Terlebih dalam suasana Pandemi Covid-19 diharapkan APM dapat menjauhkan baik pasien maupun keluarga dan pengunjung RSUD Kota Bogor dari berkerumun untuk menghindari penyebaran virus tersebut.
Akan tetapi, Bima juga menyampaikan terkait keadaan warganya yang masih belum terbiasa dengan sistem informasi pada setiap layanan.
Hingga saat ini warga lebih membutuhkan tidak dipersulit mendapatkan layanan kesehatan, dilayani dengan senyum sapa dari perawat dan maupun petugas lain.
"Akang, teteh, abah, nini di Kota Bogor butuh dilayani dengan 'someah', dengan ramah, karena terus terang masih ada yang mengeluh dijutekin," ungkapnya.
Menuju Layanan Digital Terpusat
©2022 Instagram @rsud_kotabogor/Merdeka.com
Ilham Chaidir menambahkan, SIMRS merupakan hajatan besar bagi rumah sakitnya untuk menjawab tantangan perubahan yang banyak menggunakan digitalisasi.
Menurutnya perjuangan RSUD Kota Bogor untuk merealisasikan SIMRS cukup panjang dibanding RSUD daerah lain yang telah lebih dulu menyediakannya. Sehingga pelayanan tersebut merupakan langkah untuk menjawab perubahan informasi menuju transformasi digital
Adapun SIMRS yang baru saja diluncurkan merupakan tahap awal untuk melakukan pendaftaran IGD, rawat jalan dan rawat inap.
Ke depan semua elemen layanan, keuangan, farmasi, termasuk dokter memakai satu teknologi keputusan-keputusan medis yang lebih baik.