Rahasia Batik Dahon Pangandaran yang Mendunia, Pakai Warna Daun, Buah hingga Kulit Pohon
Batik Dahon memiliki berbagai jenis produk pakaian sampai sepatu. Yang menarik adalah penggunaan warna alam yang menaikkan nilai jual
Batik Dahon memiliki berbagai jenis produk pakaian sampai sepatu. Yang menarik adalah penggunaan warna alam yang menaikkan nilai jual
Rahasia Batik Dahon Pangandaran yang Mendunia, Pakai Warna Daun, Buah hingga Kulit Pohon
Batik Dahon bisa jadi alternatif oleh-oleh usai berlibur di pantai kawasan Pangandaran. Hasil ekonomi kreatif ini memiliki berbagai jenis produk, mulai dari pakaian sampai sepatu. Yang menarik adalah penggunaan pewarna yang berasal dari alam.
Jika rata-rata batik pewarnanya memakai bahan kimia, namun karya batik Dahon ini bahannya berasal daun, biji-bijian, kulit buah sampai batang pohon.
Walau demikian, peminatnya terbilang tinggi. Banyak konsumen yang menyukai warna teduh dari batik ini, bahkan hingga mancanegara. Keunikan Batik Dahon mampu mengangkat nama Pangandaran di kancah dunia.
-
Kapan motif batik kawung diciptakan? Mengutip iwarebatik.org, motif kawung diciptakan oleh Sultan Agung Hanyokrokusumo, Raja Mataram Islam (1593-1645).
-
Siapa pencipta motif batik Melati Pandanwangi dan Sejuta Bunga? Warga Kelurahan Pangongangan Kota Madiun ini menciptakan kedua motif batik ini pada tahun 2014 silam.
-
Apa makna dari motif batik Melati Pandanwangi? Batik ini memiliki pesan tersendiri. Batik motif Melati Pandanwangi berarti melati yang hidup. Setangkai melati bermekaran yang ujungnya berkuntum, dan bisa memberi harapan akan hadirnya bunga baru.
-
Apa ciri khas batik Tarakan? Batik tarakan sendiri memiliki motif khas, yakni nuansa melayu yang sesuai dengan khazanah masyarakat Tidung.
-
Kenapa Batik Pecel dibuat dengan berbagai variasi dan warna? Batik Pecel memiliki beragam variasi dan warna. Salah satunya yaitu motif pecel komplet. Motif ini memadukan berbagai bahan yang terdapat dalam kuliner pecel, seperti daun singkong, kacang panjang, kacang tanah, kembang turi, daun kemangi, hingga cabai.
-
Bagaimana para perajin batik Bayat mendapatkan inspirasi motif batik? Untuk motifnya kami membuat menurut kempuan dan kesukaannya, kadang kami dapat daun di kebun itu terus dipetik dan dibuat batik. Ada juga yang terjun ke sawah lalu lihat burung, kemudian dijadikan batik,” terangnya.
Gunakan Pewarna dari Pohon Dahon
Asal usul nama Dahon diketahui berasal dari sebuah tumbuhan bernama sama.
Foto: disparbud.jabarprov.go.id
Para perajin batik di Pangandaran kemudian menggunakan seluruh unsur dari tanaman tersebut untuk memberikan kombinasi warna yang cantik.
Mengutip laman Karya Kreatif Indonesia, Dahon merupakan sejenis pohon nipah. Warnanya beragam, namun yang paling mencolok adalah buahnya yang sedikit kemerahan bercampur putih. Selain itu, buah Dahon juga ada yang berwarna merah dan keabu-abuan.
Warna-warna tadi kemudian dikombinasikan dengan motif atau garis gambar yang sudah dibuat, lalu ditempelkan di kain yang sudah diproses agar warna makin meresap.
Tumbuhan Digeprek di Atas Kain
Dalam salah satu video di kanal Youtube Smilling West Java Pemprov Jabar dijelaskan proses pembuatan batik Dahon. Dalam salah satu video di kanal Youtube Smilling West Java Pemprov Jabar dijelaskan proses pembuatan batik Dahon.
Setelahnya, bahan-bahan tersebut ditempelkan di atas kain setelah melalui beberapa tahapan. Beri plastik bening lalu dipukul-pukul sampai warnanya menempel.
Setelah dirasa menempel, plastik bisa diangkat dan batik kembali diproses secara khusus agar warna meresap ke kain, dan menghasilkan motif yang indah.
Warna Tak Mudah Pudar
Proses penempelan unsur pohon Dahon bisa dilakukan berulang-ulang sampai hasilnya sesuai keinginan.
Walau menggunakan bahan alami, ketahanan warna serta motif jangan diragukan. Menurut para perajin, di unsur pohon Dahon terdapat getah yang pekat sehingga membuat warna menempel lebih lama.
Kombinasi merah muda, putih keabuan sampai sedikit kecokelatan menghasilkan kombinasi warna yang cantik.
- Kisah di Balik Keindahan Batik Madura, Ada Pria Gagah Tampil Menawan Pakai Batik hingga Jadi Buah Bibir Warga
- Uniknya Batik Kukun, Pohon Bermotif Batik Alami yang Jadi Buah Tangan Khas Tangkuban Parahu
- Perajin Batik Tulis Khas Bayat Klaten Ini Bawa Misi Ramah Lingkungan
- Intip Indahnya Batik Khas Kuningan, Ada Motif Kuda sampai Bokor Emas
Hadirkan Kemeja sampai Sepatu
Produk batik Dahon khas Pangandaran banyak macamnya. Para perajin kemudian menciptakan karya unggulan berupa kaus, kemeja, kain sampai sepatu yang unik.
Salah satu produk unggulan berupa sepatu, semakin terlihat keren dengan gambar dedaunan alami. Warnanya benar-benar menyatu, dengan warna sepatu yang putih kecokelatan.
Karena punya berbagai jenis produk itulah batik Dahon bisa dikenal dan menjadi incaran konsumen hingga mancanegara. Apalagi, harganya juga terbilang ramah di kantong muli dari Rp100.000-an.