Remunerasi adalah Jenis Kompensasi yang Diterima Karyawan, Ketahui Jenis-jenisnya
Remunerasi adalah suatu bentuk kumpulan benefit yang ditawarkan oleh pemberi kerja pada karyawannya. Remunerasi biasanya mencakup gaji pokok atau upah, bonus, dan komisi.
Dalam dunia kerja, terdapat istilah remunerasi yang menggambarkan kompensasi yang diterima oleh seorang karyawan. Remunerasi, atau paket remunerasi, biasanya digunakan oleh perusahaan untuk menarik atau mempertahankan karyawan terbaiknya.
Remunerasi adalah suatu bentuk kumpulan benefit yang ditawarkan oleh pemberi kerja pada karyawannya. Remunerasi juga terkadang diberikan sebagai fasilitas yang disediakan oleh perusahaan kepada seseorang sebagai bentuk apresiasi atas pekerjaan yang dilakukan terhadap perusahaan tempat dia bekerja.
-
Apa arti "japri" dalam bahasa gaul? Jadi, japri adalah singkatan dari “Jalur Pribadi” atau “Jaringan Pribadi”, yaitu bentuk komunikasi online yang bersifat pribadi antara dua atau lebih melalui media online seperti email, pesan instan, atau aplikasi chatting.
-
Kenapa Padi Salibu dilirik Pemprov Jabar? Padi dengan teknologi salibu saat ini tengah dilirik Pemprov Jabar sebagai upaya menjaga ketahanan pangan.
-
Kapan calon jamaah haji plus berangkat? Dalam hal waktu tunggu, periode untuk haji plus biasanya lebih singkat dibandingkan haji reguler.Akibatnya, biaya untuk program haji plus cenderung lebih tinggi.
-
Bagaimana cara mengamalkan dzikir "Ya Jabbar"? Mengamalkan dzikir “Ya Jabbar” adalah sebuah praktik spiritual dalam Islam yang bertujuan untuk mengingat dan memohon kepada Allah SWT dengan menggunakan salah satu dari Asmaul Husna, yaitu “Al Jabbar” yang berarti “Yang Maha Perkasa”.
-
Siapa saja yang dapat mengamalkan dzikir "Ya Jabbar"? Cara mengamalkan Ya Jabbar ini perlu diketahui umat muslim.
-
Bagaimana bentuk Jurig Jarian? Mulai dari perempuan berambut panjang, sosok bertubuh tinggi dan besar sampai yang menyerupai tuyul karena ukurannya yang kecil dan berkepala botak.
Dilansir dari thebalancesmb.com, definisi remunerasi adalah uang dan jenis kompensasi lain yang diterima karyawan atau eksekutif perusahaan untuk pekerjaan mereka. Kompensasi ini biasanya mencakup gaji pokok atau upah, bonus, dan komisi dan terkadang tidak termasuk tip dan penggantian biaya.
Dalam artikel kali ini, kami akan membahas apa itu remunerasi dan apa saja jenis-jenis kompensasi yang tercakup di dalamnya.
Remunerasi
Dikutip investopedia, remunerasi adalah total kompensasi yang diterima oleh seorang eksekutif, yang tidak hanya mencakup gaji pokok orang tersebut tetapi juga opsi, bonus, dan bentuk kompensasi lainnya.
Besarnya remunerasi dan bentuknya bergantung pada banyak faktor, yaitu:
- Nilai karyawan bagi perusahaan — apakah orang tersebut bekerja secara penuh waktu atau paruh waktu, memegang posisi eksekutif atau level awal, dan lain semacamnya.
- Jenis pekerjaan — apakah itu gaji per bulan atau gaji per jam, apakah penghasilannya adalah komisi atau dari gaji pokok, posisi tip, dan lain sebagainya.
- Model bisnis perusahaan — beberapa perusahaan menawarkan bonus atau opsi saham karyawan, sementara yang lain tidak.
Sebelumnya kita sudah mengetahui bahwa remunerasi adalah kumpulan manfaat yang ditawarkan oleh perusahaan atau pemberi kerja kepada seorang karyawan. Mereka selalu menyertakan upah atau gaji, tetapi paket yang lebih menarik juga akan menawarkan bonus lain, seperti mobil perusahaan, telepon seluler, akomodasi, dan bahkan tunjangan lainnya.
Jadi, sebagai seorang karyawan, paket remunerasi total yang Anda dapatkan harus mewakili nilai diri Anda bagi bisnis, dan ingat bahwa Anda selalu dapat menegosiasikan hal ini dengan atasan Anda.
Jumlah Remunerasi
Jumlah remunerasi yang diterima seseorang dan apa saja bentuknya, bergantung pada beberapa faktor. Pertama, penting untuk diperhatikan bahwa nilai dan jenis remunerasi akan berbeda bergantung pada nilai karyawan bagi perusahaan.
Mempertimbangkan hal-hal seperti status pekerjaan individu (bekerja penuh waktu atau secara paruh waktu), dan apakah mereka berposisi di tingkat eksekutif atau anggota tingkat awal perusahaan juga dapat membuat perbedaan yang signifikan dalam menghitung jumlah akhir.
Selain itu, remunerasi dapat bervariasi tergantung pada bagaimana seseorang biasanya dibayar. Artinya, apakah mereka adalah pekerja yang digaji, apakah mereka dibayar berdasarkan komisi, dan apakah mereka secara teratur menerima tip sebagai bagian dari pekerjaan yang mereka lakukan.
Penting juga untuk diperhatikan bahwa banyak perusahaan terkadang mencoba menarik atau mempekerjakan karyawan yang diinginkan dari perusahaan lain dengan menawarkan remunerasi yang lebih baik, yang berarti, gaji yang lebih tinggi, lebih banyak benefit, dan fasilitas yang lebih baik. Taktik bisnis ini dikenal sebagai "golden hello".
Jenis Remunerasi
Jenis remunerasi atau kompensasi yang diterima karyawan tergantung pada jenis pekerja dan /atau jenis pekerjaan yang menjadi tanggung jawab mereka. Beberapa jenis remunerasi adalah sebagai berikut:
Gaji
Bentuk umum remunerasi adalah gaji. Karyawan eksekutif, administrasi, profesional, komputer, dan sales lapangan yang dibebaskan dari upah lembur menurut Fair Labour Standards Act dibayar gaji untuk pekerjaan yang mereka lakukan.
Gaji biasanya dinyatakan dalam istilah tahunan, seperti $ 50.000 per tahun. Tetapi umumnya, ini juga bisa dibayarkan secara mingguan, bulanan, atau setengah bulanan (24 kali setahun), atau setiap minggu, yang berarti 26 kali setahun.
Gaji dibayarkan bahkan selama liburan, hari libur, dan cuti yang dibayar, tetapi tidak selama cuti yang tidak dibayar. Beberapa eksekutif yang digaji memiliki kontrak kerja yang menentukan jumlah gaji yang akan mereka terima.
Upah
Selain gaji, bentuk lain dari remunerasi adalah upah. Beberapa karyawan dibayar dengan tarif per jam atau hanya pada saat jam-jam mereka benar-benar bekerja. Pemberi kerja diharuskan untuk membayar ketika mereka lembur untuk setiap jam kerja di luar jadwal kerja standar mereka, dan mereka diklasifikasikan sebagai karyawan non-exempt.
Komisi
Tenaga penjualan biasanya dibayar berdasarkan komisi. Mereka diberi kompensasi berdasarkan penjualan mereka selama periode waktu tertentu, biasanya sebagai persentase dari penjualan.
Bonus dan Insentif
Karyawan dapat menerima bonus pada berbagai waktu dan karena berbagai alasan. Beberapa bonus terkait dengan kinerja sementara yang lain diberikan kepada semua karyawan di perusahaan atau kelompok kerja di akhir proyek besar atau di tahun-tahun yang sangat bagus. Bonus liburan akhir tahun juga menjadi bentuk remunerasi yang umum diberikan.
Program insentif adalah metode umum yang digunakan untuk memotivasi staf penjualan, dan dapat mencakup hadiah non tunai seperti program perjalanan atau kesehatan. Banyak perusahaan menawarkan insentif tunai dan non tunai kepada para eksekutif, termasuk opsi saham.