Banyak diminati warga, Pemprov DKI rancang Perda pengelolaan RPTRA
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana DKI Jakarta Dien Emmawati menjelaskan, perda terkait pengelolaan RPTRA untuk segera disahkan.
Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat menerima Tim Raperda Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) guna melaporkan progress naskah akademik rancangan Peraturan Daerah (Raperda) RPTRA. Karena Pemprov DKI Jakarta ingin mengajukan rancangan aturan tersebut ke DPRD.
Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Pengendalian Penduduk, dan Keluarga Berencana DKI Jakarta Dien Emmawati menjelaskan, perda terkait pengelolaan RPTRA untuk segera disahkan.
"Karena banyak ya nanti akhir tahun jumlahnya 292 kalau enggak ada dasar hukum yang jelas kan bahaya nanti dieksekusi warga dan sebagainya bagaimana dengan pembiayaan yang jagain apalagi sekarang mulai tumbuh pemberdayaan dan sebagainya lah ya itu harus kita buat. Yang kecil aja ada perdanya kok masa yang besar enggak ada," katanya di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (11/8).
Dia mengungkapkan, minimal warga berkunjung ke RPTRA adalah 280 orang per hari. Seperti contoh di RTPRA Kalijodo, orang yang berkunjung bisa mencapai 2.000 per hari.
"Itu kalau gak dikelola dengan baik, kemarin ada lapak listrik mati dan sebagainya habis lah," ujarnya.
Dengan jumlah kunjungan yang besar itu, RPTRA harus dikelola dengan baik supaya masyarakat tetap bisa menggunakan taman dengan nyaman kualitasnya bagus. Dien menjelaskan, setelah perda disahkan, RPTRA akan menjadi tanggung jawab kelurahan.
"Kalau sudah banyak, enggak mungkin (jadi tanggung jawab) saya atau Wali Kota," tutupnya.
Baca juga:
Wajah baru kawasan kumuh di bantaran rel Kalibata
Gagasan Happy Djarot & Shinta Sirait jadikan Jakarta kota layak anak
Djarot harap Anies-Sandi teruskan pembangunan RPTRA
Pemprov DKI menang di MA, Djarot minta reklamasi segera dilanjutkan
Bank DKI layani pembayaran pajak kendaraan bermotor
Tagih pajak kendaraan mewah, BPRD DKI sambangi kediaman penunggak
Pemprov DKI harus tegas dalam pembukaan akses jalan
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menindak tegas PPKS? Pemprov DKI Jakarta menindak tegas para PPKS tersebut dengan melakukan razia selama 9 Februari sampai 13 Maret 2023
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta dalam mengatasi kemacetan? Pemprov DKI Jakarta melalui Dishub DKI Jakarta bersama Ditlantas Polda Metro Jaya tengah mengkaji pengaturan pembagian jam kerja.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Bagaimana Pemprov DKI Jakarta berencana untuk meningkatkan kondisi TK Gudang Peluru? Heru menyampaikan, revitalisasi justru dilakukan guna memperindah taman dan gedung TK Gudang Peluru. Warga, kata Heru hanya dipindahkan sementara karena revitalisasi sedang berlangsung. "Kita memperbaiki taman dan gedung itu supaya lebih bagus. Mereka boleh di situ setelah dirapikan, silakan menjalankan kegiatan belajar mengajar di TK," ucap Heru.
-
Bagaimana cara Pemprov DKI Jakarta menangani kasus DBD? Heru menyampaikan, Dinas Kesehatan (Dinkes) telah menangani kasus DBD yang cenderung meningkat dengan melakukan fogging atau tindakan pengasapan dengan bahan pestisida yang bertujuan membunuh nyamuk khususnya pembawa (vektor) penyakit DBD.