BBM turun, tarif angkutan umum di Jakarta tak berubah
Keputusan ini dilakukan mengingat harga BBM masih fluktuatif.
Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Benjamin Bukit memastikan tidak akan ada penurunan tarif angkutan umum di Jakarta pasca keputusan pemerintah yang menurunkan harga Bahan Bakar Minyak (BBM) bersubsidi beberapa waktu lalu.
"Enggak akan turun lah. Harga BBM kan nanti turun naik. Harga BBM nanti kan floating," kata Benjamin saat ditemui di Balai Kota DKI, Jakarta, Senin (5/1).
Walaupun sudah memastikan tidak akan ada penurunan tarif, namun ia mengaku sempat membahas dengan Organda DKI untuk menurunkan harga angkutan umum. Pembahasan tersebut terjadi karena melihat daerah lain yang menurunkan tarif angkutan umum walaupun hanya sedikit.
"Sempat dibahas sama Organda. Karena melihat juga di Manado turun Rp 500. Tapi untuk menurunkan tarif itu kan banyak melibatkan komponen. Apalagi BBM turun naik," katanya.
Diketahui, Pemerintah secara resmi mengoreksi harga jual Premium dan Solar di Indonesia. Harga Premium turun menjadi Rp 7.600 per liter dan Solar menjadi Rp 7.250 per liter. Turunnya harga BBM ini karena pemerintah telah mengubah mekanisme pemberian subsidi menjadi subsidi tetap dan juga karena rendahnya harga minyak dunia saat ini.
Dari informasi yang dihimpun, setelah harga BBM turun, di Bogor dan Manado tarif angkutan umum turun Rp 500.
Baca juga:
Soal BBM, Fahri sebut Jokowi dapat dituduh melanggar konstitusi
Yusril: Pemerintahan Jokowi untungkan kapitalis & rugikan rakyat
Harga sembako tak kunjung turun meski harga BBM melandai
BBM Shell turun, ini rincian harga di Jakarta dan Bandung
Jokowi dituding bohong besar, Premium seharusnya Rp 5.714/liter
Pemerintah untung jual Premium, Faisal Basri dituding gagal
-
Mengapa transportasi umum di Jakarta beralih ke mobil? Perkembangan pembangunan membuat kondisi jalan di DKI Jakarta yang padat membuat transportasi beralih ke mobil yang disebut oplet.
-
Apa saja transportasi umum di Jakarta yang dulu diandalkan oleh tenaga manusia dan binatang? Selain kereta yang semula berfungsi mengangkut hasil bumi dan menjadi alat transportasi, angkutan umum di DKI Jakarta masih mengandalkan tenaga manusia dan binatang yakni delman dan becak.
-
Kapan uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung dimulai? Uji coba Kereta Cepat Jakarta Bandung (KCJB) akan dimulai besok, Jumat 15 September 2023 hingga 30 September 2023.
-
Apa yang menjadi pilihan utama warga Jawa Tengah untuk transportasi yang murah meriah? Tahun demi tahun, pengguna moda transportasi ini terus meningkat. Sejak pertama kali diluncurkan pada tahun 2017, Bus Trans Jateng semakin menjadi pilihan moda transportasi masyarakat Jawa Tengah.
-
Bagaimana transportasi umum di Jakarta tahun 1989? Bajaj Masih Jadi Favorit Bajaj oranye masih berkeliaran di jalan.
-
Kapan trem di Jakarta digantikan oleh bus Robur sebagai alat transportasi utama? Saat itu, bus ini perlahan-lahan ditambah armadanya sebelum akhirnya dijadikan transportasi umum utama, setelah trem dimatikan dengan alasan merusak wajah Jakarta.