Beraksi di Tol Dalam Kota, Satu Perampas HP dan E-Tol Sopir Truk Ditangkap Polisi
Dalam video yang beredar terlihat sekelompok orang itu merampas handphone dan Kartu E-Tol pengemudi truk berpelat B 9297 GI. Para pelaku menggunakan mikrolet dalam menjalankan aksinya.
Sekelompok orang melakukan aksi perampasan di dalam Tol Kemayoran arah Pluit, pada Senin (31/8) dini hari. Insiden yang terjadi di KM 18,400 tol dalam kota itu terekam kamera pengawas dan tersebar di akun Instagram tmcpoldametro.
Dalam video yang beredar terlihat sekelompok orang itu merampas handphone dan Kartu E-Tol pengemudi truk berpelat B 9297 GI. Para pelaku menggunakan mikrolet dalam menjalankan aksinya.
-
Di mana kemacetan parah di Jakarta sering terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Siapa yang mengunjungi Indah Permatasari di Jakarta? Mertua Indah Permatasari beberapa waktu lalu datang ke Jakarta mengunjungi anak, menantu dan cucu mereka.
-
Kapan Purnawarman meninggal? Purnawarman meninggal tahun 434 M.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
Polisi bergegas menelusuri kasus tersebut. Penelusuran dilakukan polisi setelah menerima laporan dari masyarakat.
"Iya (Telah terjadi perampasan), di dalam tol," kata Kapolres Metro Jakarta Utara Kombes Sudjarwoko saat dihubungi merdeka.com, Selasa (1/9).
Dia mengatakan, seorang terduga anggota kelompok tersebut telah ditangkap polisi. Terduga pelaku ditangkap di daerah Jakarta Utara.
"Pelaku diamankan di Arteri Jl. Kapuk Muara, Jakut. Selanjutnya Pelaku dan barang bukti kita bawa ke Polres Jakarta Utara," katanya.
Beberapa barang bukti seperti angkutan umum jenis mikrolet dan senjata tajam disita polisi dalam penangkapan ini. Polisi masih mengejar beberapa pelaku lainnya dalam aksi ini.
"Terkait kronologis dan motif masih kita dalami ya," pungkasnya.
Pelaku Perampasan Sopir Truk di Tol Dalam Kota Ditangkap Polisi 4 Orang
Satu dari empat orang pelaku perampasan handphone dan Kartu E-Tol dalam Tol Kemayoran, atah Ke Pluit, di KM 18,400, pada Senin (31/8) sekira pukul 02.30 WIB, di bawah umur. Pelaku kini masih menjalani pemeriksaan di Polres Metro Jakarta Utara.
"Pelaku sudah diamankan. Kurang lebih ada empat orang. Dari pihak PJR Polda kan awalnya sudah mengamankan satu dan kita kembangkan jadi empat orang. Dari empat orang itu satu ada yang di bawah umur ya," kata Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Utara Kompol Wirdhanto saat dikonfirmasi, Selasa (1/9).
Menurutnya, para pelaku merupakan speasilis perampasan di jalan tol. Di mana setiap beraksi menggunakan angkutan umum, Mikrolet.
Kendati demikian, Wirdhanto enggan membeberkan kronologis dan bagaimana cara para pelaku beraksi. Sebab, ia menduga masih ada pelaku lainnya.
"Nah itu nanti kita sampaikan di rilis aja Makanya nanti kita mau kembangkan dulu," ujarnya.