Dishub DKI tidak akan buka JLNT Tanah Abang-Karet untuk motor
Rencananya, Sigit mengungkapkan, pada tanggal 5 sampai tanggal 25 Maret 2018 akan dilakukan bulan keselamatan lalu lintas. Momentum tersebut akan dimanfaatkan untuk menertibkan pengendara motor yang masih 'bandel'.
Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan melakukan penindakan untuk mencegah pengendara motor melintasi jalan layang non tol (JLNT) Tanah Abang-Karet, Jakarta Selatan. Untuk melakukannya, mereka berkoordinasi dengan Dirlantas Polda Metro Jaya.
Wakil Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta Sigit Wijatmoko mengatakan, pihaknya telah melakukan sosialisasi mengenai larangan tersebut. Bahkan, rambu-rambu lalu lintas, motor dilarang melintas juga telah dipasang.
-
Kapan Jalur Lingkar Barat Purwakarta dibangun? Sebelum dibangun jalan lingkar pada 2013, Kecamatan Sukasari yang berada paling ujung di Kabupaten Purwakarta aksesnya tidak layak.
-
Apa itu tanaman pengusir lalat? Tanaman pengusir lalat memanfaatkan sifat-sifat tertentu dari minyak esensial atau senyawa kimia yang dihasilkannya untuk menjauhkan lalat dan serangga dari area sekitar.
-
Kapan pantun palang pintu dilantunkan? Pantun palang pintu Betawi biasanya digunakan dalam acara pernikahan atau pertunangan sebagai bagian dari tradisi adat Betawi.
-
Apa itu lapisan lilin putih pada buah anggur? Lapisan lilin putih di kulit anggur bukan dari pestisida, tapi pelindung alami tanaman anggur.
-
Apa yang dilakukan Laksamana Malahayati untuk membalaskan dendam suaminya? Malahayati membunuh Cornelis de Houtman yang merupakan kapten Belanda untuk membalaskan dendam suaminya, Laksamana Tuanku Mahmuddin bin Said Al Latief yang tewas terbunuh dalam perang di perairan Selat Malaka.
-
Kapan Upacara Kukhuk Limau dilakukan? Mengutip situs kebudayaan.kemdikbud.go.id, ada dua rangkaian upacara untuk mengiringi kehamilan yaitu Kukhuk Limau yang dilaksanakan pada usia kandungan 5 sampai 8 bulan terhitung sejak sang ibu berhenti haid.
"Dishub sudah menempatkan rambu larangan sepeda motor melintas di JLNT tersebut. Pertimbangan utama adalah aspek keselamatan," katanya kepada merdeka.com, Kamis (1/3).
Mengenai koordinasi dengan Polda Metro Jaya, dia menjelaskan, tujuannya untuk dapat melakukan penindakan dan pemberian sanksi.
Rencananya, Sigit mengungkapkan, pada tanggal 5 sampai tanggal 25 Maret 2018 akan dilakukan bulan keselamatan lalu lintas. Momentum tersebut akan dimanfaatkan untuk menertibkan pengendara motor yang masih 'bandel'.
"Tadi pagi apelnya dipimpin Wakapolda Metro Jaya. Kami akan meminta Jajaran Ditlantas PMJ untuk merutinkan operasi penegakan hukum, momentum mulai hari ini dicanangkan bulan keselamatan berlalu lintas," jelasnya.
Dishub sendiri sudah menempatkan empat petugas untuk standby, namun tidak menutup kemungkinan akan ditambah petugas.
"Penempatan petugas plotingan sudah ada. Penambahan sesuai kebutuhan dan skala giat nya, bisa ditambah," tuturnya.
Baca juga:
Pelaporan Anies Baswedan, polisi minta pendapat saksi ahli
Iklan hujan duit di Kuningan bikin heboh pengendara
Pembangunan capai 91,86 persen, MRT ditargetkan selesai Desember 2018
Sprindik akan keluar, Anies segera dipanggil sebagai saksi kasus JL Jati Baru
Anies dilaporkan polisi, fraksi PDIP DKI sebut langkah tepat