Hilang dicuri, 25 tutup saluran air underpass Mampang kembali dipasang petugas
Penutup lubang air di underpass Mampang-Kuningan, Jakarta Selatan, kembali dipasang, setelah sebelumnya sempat hilang. Kepala Suku Dinas Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto mengatakan, pemasangan kembali dilakukan pada Senin (4/6) malam dan setidaknya ada 25 tutup saluran yang dipasang.
Penutup lubang air di underpass Mampang-Kuningan, Jakarta Selatan, kembali dipasang, setelah sebelumnya sempat hilang. Kepala Suku Dinas Bina Marga Kota Administrasi Jakarta Selatan, Agustio Ruhuseto mengatakan, pemasangan kembali dilakukan pada Senin (4/6) malam dan setidaknya ada 25 tutup saluran yang dipasang.
"Tutup saluran air yang sempat hilang sudah mulai dipasang lagi tadi malam. Total ada 25 lubang yang kembali ditutup," kata Agustio dalam keterangan tertulis yang diterima merdeka.com, Selasa (5/6).
-
Apa yang terjadi pada rombongan pesepeda di Jalan Jenderal Sudirman? Rombongan pesepeda ditabrak oleh pengendara motor trail merek Kawasaki KLX 150 dengan pelat nomor B 3700 PCY di jalur sepeda kawasan Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Pusat pada Sabtu (22/7) kemarin.
-
Kenapa jalan dibuat melingkar di sekitar petilasan? Karena tidak bisa dipindahkan atau dihilangkan, akhirnya jalan dibuat melingkar untuk memudahkan pengguna jalan.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Kapan Jembatan Parhitean diresmikan? Saat jembatan ini rampung dikerjakan pasca Kemerdekaan, bangunan ini akhirnya diresmikan oleh Wakil Presiden RI, Drs. Mohammad Hatta pada tahun 1950 yang didampingi oleh Gubernur Sumatera, TM Hassan.
-
Siapa saja yang terlantar di jalanan Pekanbaru? Polisi mengamankan sebanyak 13 orang etnis Rohingya yang masuk wilayah Kota Pekanbaru, Riau. Mereka terlantar di jalan protokol yakni di pinggir Jalan Sudirman, Kota Pekanbaru.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
Agustio mengatakan, agar tidak kembali hilang dicuri, tutup saluran diperkuat dengan cara dilakukan pengelasan. Namun, pengelasan yang dilakukan tidak permanen, sehingga ke depan saluran masih dapat selalu dirawat.
"Tidak dipermanenkan hanya diperkuat. Ini masih tanggung jawab kontraktor karena masih dalam masa pemeliharaan," ujarnya.
Sementara itu Lurah Kuningan Barat, Erwin Lobo mengatakan, pihaknya akan terus memantau lokasi sekitar underpass dengan mengerahkan petugas. Pemantauan akan dilakukan siang dan malam hari, sehingga diharapkan aksi pencurian tidak terulang lagi.
"Kami akan monitor terus baik siang dan malam. Sehingga aksi pencurian atau vandalisme di sekitar Underpass Mampang ini tidak terulang lagi. Jika melihat adanya aksi pencurian maupun vandalisme segera laporkan ke pihak berwajib," kata Erwin.
Baca juga:
Polisi akui sulit tangkap maling penutup gorong-gorong Mampang
Penutup gorong-gorong hilang, Sandiaga minta masyarakat bantu awasi
Sandiaga pastikan penutup gorong-gorong di Mampang segera dipasang
Sandiaga sebut maling penutup saluran di Undepass Mampang tak Pancasilais
Underpass Mampang berlubang, penutup gorong-gorong diduga dicuri