Mendagri: Kami tidak ingin menyandera APBD DKI
Dia meminta Ahok segera bekerja cepat mengingat tahun anggaran 2015 tinggal delapan bulan lagi.
Pemprov DKI Jakarta dan Kementerian Dalam Negeri telah mencapai kesepakatan untuk APBD DKI Jakarta 2015 yakni Rp 69,28 triliun. Nilai ini mengalami penurunan dari yang diajukan Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama, Rp 72,9 triliun.
Menteri Dalam Negeri, Tjahjo Kumolo menegaskan, pihaknya tidak pernah bermaksud mempersulit proses pengesahan Rancangan Peraturan Gubernur (Rapergub) tentang APBD DKI Jakarta 2015. Dia menyadari banyak PNS DKI Jakarta yang menggantungkan nasibnya dari gaji mereka tersebut.
"Saya kira April sudah selesai. Yang penting kami tidak ingin menyandera anggaran itu. Jangan sampai Pak Gubernur, Pak Wagub diprotes anak buahnya. Masalah gaji, masalah intensif dan sebagainya harus berjalan dengan baik," jelasnya di Balai Kota DKI Jakarta, Selasa (14/4).
Dia menambahkan, dengan cairnya APBD DKI Jakarta ini diharapkan kinerja Pemprov DKI dapat semakin cepat. Untuk itu, politisi PDI Perjuangan ini mengharapkan program-program prioritas dapat segera dimulai.
Namun, Tjahjo juga meminta Pemprov DKI Jakarta segera melakukan persiapan anggaran 2016. Caranya dengan menyelesaikan Musyawarah Rencana Pembangunan Daerah (Musrenbang) secara detail.
"Musrenbang ini dipersiapkan dengan detail, dengan baik untuk persiapan Musrenbang Nasional yang kemungkinan akan bisa lebih ditingkatkan. Ada percepatan yang harus disiapkan, ada proses yang sudah disiapkan sejak awal. Sehingga apa yang menjadi program pemerintah DKI sejalan dengan apa yang diinginkan oleh masyarakat," tutupnya.
Baca juga:
Karena Jokowi, Ketua DPRD tak bisa tolak dipertemukan dengan Ahok
Usai bertemu Jokowi, Ahok senang dapat kepastian F-PDIP tak ikut HMP
Setelah ribut dengan DPRD, Ahok kini perang lawan Kemendagri
Ahok sebut pertemuan dengan Jokowi & Prasetyo jadi digelar hari ini
Pertemukan Ahok dengan Prasetyo, Jokowi ngaku cuma mau ngopi bareng
Prasetyo sebut ide Jokowi tengahi Ahok dan DPRD dari Megawati
Gara-gara ribut Ahok dan DPRD, pembahasan 7 Raperda terkatung-katung
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.
-
Apa yang diminta oleh DPRD DKI Jakarta kepada Pemprov DKI terkait Wisma Atlet? Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua meminta Pemprov memanfaatkan Wisma Atlet Kemayoran sebagai tempat rekapitulasi dan gudang logistik Pemilu 2024.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Apa yang dikatakan Hasto mengenai peluang Anies dan Ahok di Pilgub DKI 2024? Hasto mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan terkait peluang PDI Perjuangan memasangkan dua mantan gubernur DKI Jakarta yakni Anies Baswedan dan Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok sebagai calon gubernur - wakil gubernur DKI Jakarta.
-
Apa yang diumumkan oleh BPBD DKI Jakarta? Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta mengumumkan, cuaca ekstrem berpotensi melanda Ibu Kota hingga 8 Maret 2024.
-
Bagaimana Ahok terlihat dalam fotonya saat kuliah? Tampak pada foto, Ahok tengah bergaya bersama teman-temannya saat awal masa kuliah di Trisakti.