Misteri kematian PRT di Bellezza hingga dikira korban mutilasi
JN tewas karena kehabisan oksigen saat lehernya dililit.
Potongan tubuh manusia berjenis kelamin perempuan ditemukan dalam unit apartemen 23A LV 6 Apartemen Belezza, Permata Hijau, Kebayoran Lama Jakarta Selatan, sekitar pukul 17.00 WIB, Rabu (29/6). Potongan tubuh itu ditemukan oleh Isroji, pembantu pemilik apartemen yang hendak membersihkan apartemen yang tercatat milik Yulius Sukur itu.
"Sekira Jam 17.00 Wib telah dilaporkan penemuan mayat potongan tubuh manusia diduga tubuh seorang perempuan tanpa identitas yang dibungkus plastik hitam dan gorden warna krem di depan wastafel di dalam kamar mandi lantai 23A LV 6 Apartemen Belezza Permata Hijau," jelas Kasat Reskrim Polres Jaksel AKBP Eko Hadi.
Eko menjelaskan, Isroji mengaku diperintah oleh Yuli, salah satu karyawan pemilik apartemen untuk membersihkan ruangan. Isroji tiba di apartemen sekitar pukul 15.00 WIB dan membuka pintu.
"Saat pintu dibuka langsung tercium bau busuk, dan langsung mencari bau busuk tersebut, ternyata bau busuk tersebut berasal dari kamar mandi dan di dalamnya ditemukan mayat," ujarnya.
Dari keterangan saksi bernama Jimy, dia mengaku datang ke apartemen itu pada Senin 27 Juni lalu. Saat itu sudah tercium bau busuk namun Jimy tidak masuk ke ruangan dan keluar lagi.
Sementara itu, Kepala Kepolisian Resor Metro Jakarta Selatan, Kombes Tubagus Ade Hidayat mengungkapkan, diduga korban tewas karena dibunuh. Menurut dia, pembunuhan ini bukan mutilasi.
"Jadi korban penemuan mayat ini diduga korban pembunuhan, bukan mutilasi karena badan sudah hancur jadinya sudah agak terlihat tulangnya," kata Kombes Tubagus kepada wartawan.
Setelah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan identifikasi jasad korban yang hancur tersebut, diduga korban tewas sekitar 2-3 minggu yang lalu dan merupakan perempuan berinisial JN yang diketahui bekerja sebagai asisten rumah tangga alias pembantu.
"Jasad perempuan itu berinisial JN (24), asal Tulang Bawang, Lampung. Ia bekerja sebagai PRT di salah satu unit apartemen di lantai 30," lanjut Eko.
Eko menjelaskan, sebelum temuan itu salah satu keluarga yang tinggal di lantai 30 mengaku telah kehilangan PRT. Laporan itu dibuatnya di Polsek Kebayoran 5 Juni lalu.
Pihak kepolisian belum bisa meminta keterangan dari majikan JN karena sedang berada di luar kota.
Saat ini, polisi masih memeriksa CCTV di area apartemen tersebut. Diduga pelaku adalah orang yang kenal dekat dengan korban mengingat akses di apartemen itu sangat eksklusif.
Hanya saja, kata dia, hasil autopsi di RS Fatmawati, JN tewas karena kehabisan oksigen saat lehernya dililit.
"Tidak ditemukan adanya tanda kekerasan seksual, tidak ada janin juga dan JN bukan korban mutilasi," tandas Eko.
-
Apa yang dilakukan Dudung Abdurachman di Pekan Raya Jakarta? Eks Kepala Staff Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman kedapatan menghabiskan waktu luang bersama keluarga. Dia memilih untuk berkunjung ke Pekan Raya Jakarta (PRJ).
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Di mana letak permukiman terbengkalai di Jakarta yang diulas dalam video? Baru-baru ini sebuah kawasan di wilayah Jakarta Timur yang terbengkalai terungkap, dengan deretan rumah yang ditinggalkan oleh penghuninya.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kejatuhan cicak di paha pertanda apa? Arti kejatuhan cicak yang berikutnya adalah jika kamu mengalami kejatuhan cicak tepat pada paha. Musibah yang disebabkan oleh orang lain ini bisa diketahui dari posisi cicak jatuh.
-
Kapan puncak kemarau di Jawa Tengah? “Jadi kalau kita lihat di data saya, rata-rata dari ketersediaan kabupaten/kota baru sepertiga atau 45 persen yang baru digunakan. Sedangkan kita masa puncaknya pada Agustus dan September. Diharapkan pada November sudah mulai ada hujan. Artinya kalau kita petakan dengan permintaan masyarakat nantinya Insya Allah masih mencukupi. Itu baru sumber yang disiapkan oleh pemda setempat melalui BPBD,” kata Kalakhar BPBD Jawa Tengah, Bergas Catursasi Penanggungan, mengutip YouTube Liputan6 pada Kamis (24/8).
Baca juga:
Potongan tubuh dibungkus plastik ditemukan di Apartemen Belezza
Polisi kantongi identitas potongan tubuh wanita di apartemen Belezza
Mayat wanita di Belleza terbungkus plastik hitam dan gorden krem
Mayat di Belleza, polisi duga pembantu yang dibunuh 3 minggu lalu
Sebelum ditemukan tewas, PRT JN dilaporkan menghilang sejak 5 Juni