Neduh saat hujan badai di Lebak bulus, Doni tewas tertimpa pohon
Doni tertimpa bangunan saung sedangkan empat orang lainnya menyelamatkan diri keluar dari puing bangunan.
Wahyu Ramadhani alias Doni (23) tewas lantaran tertimpa pohon yang merobohkan bangunan saung tempat korban berteduh di Lebak Bulus Jakarta Selatan pada Kamis (1/9) petang. Pohon ambruk akibat diterjang hujan deras disertai angin kencang.
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Awi Setiyono mengatakan, kejadian berawal saat hujan deras dan angin kencang terjadi di wilayah Lebak Bulus dan sekitarnya pada Kamis sekitar pukul 18.20 WIB. Saat itu, Doni bersama Gladi, Ari, Maikel dan Welly berteduh di saung milik Iris Rengganis di Perumahan Bumi Harumanis Jalan Lebak Bulus I Nomor 62 Lebak Bulus Kecamatan Cilandak Jakarta Selatan.
"Akibat hujan deras disertai angin kencang tersebut menyebabkan pohon roboh menimpa saung hingga patah pada bagian atasnya," kata Awi, Jumat (2/9).
Doni tertimpa bangunan saung sedangkan empat orang lainnya menyelamatkan diri keluar dari puing bangunan. Doni yang tewas di lokasi kejadian selanjutnya dibawa petugas pemadam kebakaran ke Rumah Sakit Mayapada Lebak Bulus.