Sekwan benarkan ketua DPRD DKI ke AS dan politisi PKS umroh
Beredar kabar hadiah itu terkait pembahasan raperda Zonasi dan rencana strategis pantai utara Jakarta.
Selain Sanusi, sejumlah anggota DPRD DKI Jakarta disebut-sebut turut menerima hadiah dari pengembangan terkait pembahasan Raperda zonasi wilayah pesisir dan pulau-pulau kecil (RZWP3K) dan raperda tata ruang strategis Jakarta Utara. Hadiah itu berupa, jalan-jalan ke Amerika Serikat, perjalanan umrah sampai mendapatkan Alphard.
Disebut pula, hadiah perjalanan ke Amerika Serikat dilakukan menyambut pergantian tahun 2016. Sekretaris Dewan DKI Jakarta, Muhammad Yuliadi, membenarkan di akhir tahun lalu ada anggota DPRD DKI yang meminta izin untuk melakukan perjalanan ke luar negeri.
"Yang jelas waktu itu ada Pak Prasetio dan keluarganya ke USA. Kami memberikan surat ke kedutaan bahwa yang bersangkutan ini ketua DPRD. Itu saja, hanya untuk mempermudah mendapatkan visa," kata Yuliadi saat ditemui di Gedung DPRD DKI Jakarta Rabu (6/4).
Selain Prasetio, ada anggota DPRD lainnya yang mengajukan izin perjalanan ke luar negeri. Yakni Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Triwisaksana dan anggota DPRD DKI, Selamat Nurdin. Keduanya dari Fraksi PKS. Semua izin ke luar negeri itu dipastikannya tak ada yang berkaitan dengan tugas kedinasan.
"Yang ke Amerika enggak ada lagi, hanya Pak Pras saja," tambahnya.
Dijelaskannya pula, untuk anggota DPRD yang akan melakukan perjalanan dinas untuk keperluan pribadi, aturan yang harus diikuti hanya menginformasikan pada sekwan saja.
Sebelumnya, dari informasi yang didapat merdeka.com, tiga nama itu yakni Prasetio, Triwisaksana dan Selamat Nurdin, mendapat hadiah terkait pembahasan raperda tentang reklamasi. Prasetio disebut-sebut mendapat hadiah jalan-jalan ke AS, Triwisaksana dan Selamat Nurdin mendapat jatah perjalanan umrah dan mobil Alphard.
Baca juga:
KPK cekal dua orang lagi terkait kasus pembahasan reklamasi
Sandiaga Uno sarankan Ahok setop sementara proyek reklamasi
Potret nelayan terkikis proyek reklamasi Pulau G
Ahok sebut Sunny tak bisa pengaruhi kebijakan soal Raperda zonasi
Begini komentar Bupati soal reklamasi di Pantai Tangerang
Melihat pembangunan reklamasi pulau G milik Agung Podomoro Land
Melihat pembangunan pulau reklamasi di Pantai Utara Jakarta
-
Siapa yang menyambut kedatangan Prabowo di Kantor DPP Partai Golkar? Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto hingga Sekjen Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus menyambut langsung kedatangan Prabowo.
-
Bagaimana TKN Prabowo-Gibran menanggapi putusan DKPP? Meski begitu, dia menyampaikan TKN Prabowo-Gibran menghormati keputusan DKPP. Namun, kata dia keputusan tersebut tidak bersifat final.
-
Siapa yang ditahan oleh KPK? Eks Hakim Agung Gazalba Saleh resmi ditahan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) pada Kamis (30/11/2023).
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Kapan Ma'ruf Amin datang ke kantor DPP PKB? Berdasarkan pantauan merdeka.com, Ma'ruf datang sekira 15.46 WIB.
-
Apa yang dirayakan oleh Ahok dan Puput? Ahok dan Puput merayakan ulang tahun putri mereka dengan acara yang sederhana, namun dekorasi berwarna pink berhasil menciptakan atmosfer yang penuh semangat.