Selundupkan 16 Kg sabu lewat jalur laut, WN China dibekuk polisi
Polisi masih mengembangkan penyelidikan terkait dugaan WNA lain yang juga menjadi pengedar barang haram ini.
Kepolisian Resort Jakarta Barat berhasil menangkap seorang warga negara China berinisial LF, bandar narkoba jenis sabu di Apartemen Mediterania Palace Unit A/29 Kemayoran Jakarta Pusat. Dalam penangkapan tersebut polisi mengamankan sabu seberat 16 kilogram dengan nilai omzet hingga Rp 24 miliar rupiah.
"Penangkapan ini didahului dari hasil pengembangan kasus narkoba, warga asing turunan dari Tiongkok. Sudah beberapa kali ke Indonesia, dia sudah tahu Jakarta." ujar Kapolres Jakarta Barat Kombes Rudy Heryanto Adi Nugroho di kantornya, Rabu (23/3).
Polisi masih mengembangkan penyelidikan terkait dugaan WNA lain yang juga menjadi pengedar. "Yang mesen barang ini masih DPO. Untuk mengelabui dia menyimpan di apartemen lain," tambah Rudy.
Untuk modusnya sendiri, LF memasukkan sabu ke alat rumah tangga lewat jalur laut. "Impor dari luar. Kita masih kembangkan modus seperti itu. Jalur masuk lewat jalur laut," imbuh Rudy.
Tidak mudah ternyata menangkap LF, polisi harus berusaha keras mengungkap kasus ini. "Kemarin saat pengungkapan anggota kami ada yang meninggal dan tertembak tangannya tetapi tidak menyurutkan anggota kami. Kami terus berjuang perang terhadap narkoba," imbuh Rudy.
Atas perbuatannya, LF dijerat dengan pasal 114 ayat 2, sub pasal 112 ayat 2, UURI Nomor 35 Tahun 2009 tentang narkotika dengan ancaman hukuman 20 tahun sampai seumur hidup.
Baca juga:
Geledah lapas, petugas sita buku rekening berisi transaksi Rp 2,9 M
Edarkan sabu dan miliki senjata api, 2 preman masuk bui
Berdalih buat uang saku, AS nekat jual 'Pil Yesus' di Maros
Ayah bandar sabu, sang anak jadi penjualnya
Puluhan kokain berbentuk batu bata diamankan polisi Peru
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
-
Siapa saja yang ditangkap dalam kasus narkoba ini? Polisi mengatakan, penangkapan ini dilakukan polisi karena adanya laporan dari masyarakat terhadap pihaknya. Polisi telah menangkap Aktor senior Epy Kusnandar (EK) atau yang akrab disapa Kang Mus dalam sinetron ‘Preman Pensiun’. Penangkapan ini dilakukan diduga terkait penyalahgunaan narkotika. Kasat Narkoba Polres Metro Jakarta Barat AKBP Panjiyoga mengatakan, tak hanya menangkap Kang Mus. Polisi juga menangkap satu orang lainnya yakni Yogi Gamblez (YG) yang bermain di film 'Serigala Terakhir'.
-
Apa yang terjadi pada kasus Covid-19 di Jakarta menjelang Nataru? Kasus Covid-19 meningkat di Ibu Kota menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024.
-
Kapan kemacetan di Jakarta terjadi? Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, Rani Mauliani menerangkan, kemacetan parah di beberapa titik di Jakarta kerap terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
-
Bagaimana polisi menangani kasus narkoba di Makassar? Doli mengaku, menjelang tahun baru 2024 pihaknya telah melakukan pemetaan terhadap lokasi atau titik rawan peredaran narkotika di Makassar."Tentunya kita sudah mulai melaksanakan operasi dan gencar-gencar kita gelar razia di tempat-tempat yang sudah kita mapping di Makassar raya, dan di tempat hiburan juga kita gelar jelang tahun baru," terang Doli.