Wagub DKI Tegaskan Kepala BPAD Mundur Tak Ada Paksaan
Wakil Gubernur DKI Riza Patria menegaskan, mundurnya Kepala Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta Pujiono tanpa tekanan siapa pun. Menurut Riza, spekulasi terkait politik yang membuat Pujiono meninggalkan jabatan tersebut adalah keliru.
Wakil Gubernur DKI Riza Patria menegaskan, mundurnya Kepala Badan Pengelola Aset Daerah (BPAD) DKI Jakarta Pujiono tanpa tekanan siapa pun. Menurut Riza, spekulasi terkait politik yang membuat Pujiono meninggalkan jabatan tersebut adalah keliru.
"Tidak ada paksaan, tidak ada tekanan, juga politik, hubungannya apa politik?, Ini kan pemerintahan, bukan politik. pemerintahan tidak ada hubungannya dengan tekanan politik," kata Riza dalam keterangannya, Jumat (21/5).
-
Apa yang diuji coba oleh Pemprov DKI Jakarta? Penjelasan Pemprov DKI Uji Coba TransJakarta Rute Kalideres-Bandara Soekarno Hatta Dikawal Patwal Selama uji coba dengan menggunakan Bus Metro TransJakarta dikawal dengan petugas Patwal hingga ada penutupan sementara di beberapa persimpangan Penjabat Gubernur DKI Jakarta, Heru Budi Hartono bersama jajaran Pemprov DKI Jakarta menjajal langsung TransJakarta menuju Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang dimulai dari Terminal Kalideres.
-
Kapan Prabowo tiba di Kantor DPP Partai Golkar? Prabowo tiba sekitar pukul 17.00 WIB dengan mengenakan pakaian berwarna hitam dan celana berwarna hitam.
-
Kapan KM Rezki tenggelam? Peristiwa tenggelamnya KM Rezki diperkirakan terjadi sekira pukul 13.25 WITA, Sabtu, 2 Desember 2023.
-
Kapan Prabowo dan Gibran mendaftar ke KPU? Bacapres Prabowo Subianto dan Bacawapres Gibran Rakabuming Raka resmi mendaftarkan diri ke KPU hari ini, Rabu (25/10).
-
Kapan Ganjar Pranowo hadir di Rakernas PDIP? Mantan calon Presiden (Capres) nomor ururt 03 Ganjar Pranowo menghadiri agenda rapat kerja nasional (rakernas) PDIP di Beach City International Stadium (BCIS), Ancol Jakarta pada Jumat (24/5).
-
Apa yang dilakukan anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta saat rapat paripurna? Anggota Fraksi PDIP DPRD DKI Jakarta Cinta Mega kedapatan tengah bermain game slot saat rapat paripurna penyampaian pidato Penjabat (Pj) Gubernur terhadap Raperda Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2022 di Gedung DPRD DKI, Jakarta Pusat, Kamis (20/7).
Riza mengatakan, lingkungan politik di Balai Kota sangat supportif. Karenanya, keputusan Pujiono mengundurkan diri diyakini Riza sebagai hak pribadinya sebagai seorang pejabat.
"Kepala BPAD mengundurkan diri itu kan hak setiap pejabat untuk mundur. Parpol di DKI sangat baik tidak melakukan intervensi justru membantu bersama sama wakilnya di DPRD bersinergi," ujar dia.
Diketahui, mundurnya Pujiono telah dikonfirmasi Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Maria Qibtya. Menurut Maria, Pujiono mundur karena merasa tak mampu memenuhi target kinerja.
"Iya, Pak Puji sudah mengundurkan diri. Alasan mengundurkan dirinya target-target kinerja yang kurang memenuhi capaian yang ditargetkan," kata Maria Qibtya dalam keterangannya saat dihubungi hari ini.
Maria menambahakan, posisi Pujiono akan digantikan dengan seorang pelaksana tugas atau Plt. Sebab posisi ditinggalkan Pujiono cukup krusial mengingat urusan yang mencakup soal administrasi kepegawaian, keuangan, penugasan dan lainnya.
"Kalau nggak ada (Plt), organisasi itu nggak berjalan. Jadi, kalau ada kekosongan, kalau sifatnya tetap, itu harus dengan Plt," dia menandasi.
Reporter: Muhammad Radityo Priyasmono
Sumber: Liputan6.com
Baca juga:
Target Kerja Tak Tercapai, Kepala Badan Pengelola Aset Daerah DKI Mundur
Anies Buka Akses Permudah Warga Ke Pantai Kita dan Maju
Dinas Pendidikan DKI Batasi Kuota Peserta Didik Non-Jakarta Maksimal 2 Persen
Pemprov DKI Prediksi Warga Pendatang ke Jakarta Menurun Tahun Ini
Pemprov DKI Jakarta Konfirmasi Satu Kasus Mutasi Virus Varian India