5 Cara Membuat Dimsum yang Empuk dan Lembut, Mudah Dipraktikkan di Rumah
Bagi Anda yang tertarik, dimsum bisa dibuat dengan mudah di rumah. Bukan hanya itu, bahan-bahannya pun cukup mudah ditemukan. Dilansir dari Brilio.net, berikut beberapa cara membuat dimsum empuk dan lembut, yang bisa Anda coba.
Dimsum merupakan salah satu makanan ringan yang cukup populer di era saat ini. Bahkan bisa dikatakan, makanan kecil ini termasuk makanan kekinian yang digemari oleh banyak orang. Makanan ringan ini dibuat dari kulit pangsit yang diisi dengan campuran ayam, udang, sayuran, maupun bahan isi lainnya. Tekstrur lembut dan rasanya yang gurih tidak pernah gagal memanjakan lidah.
Dimsum diketahui sebagai makanan khas Hong Kong. Dalam bahasa Kantonis, dimsum sebenarnya berasal dari kata dianxin yang berarti makanan kecil. Makanan ini biasanya disantap sebagai menu sarapan maupun breakfast lunch (brunch). Kebiasaan orang Kanton, sering menikmati sajian dimsum ditemani dengan secangkir teh. Tidak heran jika makanan ini kerap hadir di acara minum teh, atau disebut juga dengan yamcha.
-
Kenapa Jaka merantau? Dengan penuh tekad, Jaka pun memutuskan untuk merantau ke negeri orang untuk mencari nafkah dan mewujudkan semua impian mereka berdua.
-
Kenapa bantuan pangan diberikan di Jateng? “Bantuan ini sebagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah kepada masyarakat. Hingga saat ini masih banyak masyarakat yang masih membutuhkan,” kata Nana.
-
Bagaimana cara membuat Jenang Saren? Mengutip Kemdikbud.go.id, bahan utama yang digunakan untuk membuat jenang saren adalah tepung ketan dan gula jawa.
-
Kapan Beji Sirah Keteng dibangun? Mengutip Instagram @purbosasongko_dalang, Situs Beji Sirah Keteng dibangun pada masa pemerintahan Raja Sri Jayawarsa.
-
Bagaimana cara membuat kue jipang? Berasnya dimasukkan ke situ,” ungkap pemilik kanal YouTube Brent Sastro sembari menunjuk sebuah alat pemanas yang dihubungkan ke gas elpiji. Di sebelahnya, tampak sebuah wajan berisi air gula yang dicampur minyak sedang dipanaskan.
-
Bagaimana cara membuat bakwan jagung? 1. Blender bahan 1 (bawang putih, temu kunci, daun jeruk, gula pasir, garam, desaku cabe bubuk, air, dan jagung pipil), pindahkan ke dalam bowl. 2. Masukkan telur, terigu, seledri, jagung pipil, dan air. Aduk rata hingga menjadi adonan. 3. Masukkan 1 sendok makan munjung adonan ke dalam wajan dengan minyak cukup panas. Lakukan hingga beberapa adonan di dalam minyak. 4. Goreng adonan hingga bagian bawah dadar jagung kuning keemasan, balik dan lanjutkan menggoreng hingga matang dan kuning kecoklatan merata. 5. Hidangkan selagi hangat.
Sedangkan di Indonesia, dimsum mulai banyak diperjual belikan. Mulai dari restoran hingga kedai kecil yang menyajikan berbagai macam varian dimsum. Makanan ini juga sangat cocok untuk disantap bersama dengan teman maupun keluarga.
Bagi Anda yang tertarik, dimsum bisa dibuat dengan mudah di rumah. Bukan hanya itu, bahan-bahannya pun cukup mudah ditemukan. Dilansir dari Brilio.net, berikut beberapa cara membuat dimsum empuk dan lembut, yang bisa Anda coba.
Cara Membuat Dimsum Udang Ayam
©2020 Merdeka.com/Instagram/@amai.budiutami
Bahan:
- 225 gr udang kupas
- 100 gr ayam fillet
- 75 gr labu siam, parut kasar
- 2 bawang putih, parut halus
- 3 sdm sagu/tapioka
- 1 sdm minyak wijen
- 1/2 sdm saus tiram
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- Lada bubuk
- Garam
- 20 lembar kulit pangsit/gyoza
Cara membuat dimsum udang ayam:
- Cincang halus udang dan ayam fillet (bisa pakai chopper), lalu tuang ke wadah.
- Masukkan semua bahan lainnya (kecuali sagu/tapioka), aduk rata.
- Masukkan sagu/tapioka, aduk rata kembali.
- Rebus sedikit adonan, cicipi, koreksi rasa.
- Ambil kulit pangsit, isi dengan 1/2 sdm adonan dimsum, rapikan.
- Kukus selama 20 menit dengan api sedang, atau hingga matang.
Cara Membuat Dimsum Ayam
©2020 Merdeka.com/Instagram/@gadis785
Bahan:
- 7 potong ayam bagian paha atas dan fillet bagian dagingnya saja.
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 1 sdm minyak wijen
- 1/2 sdt lada halus
- 3/4 sdm kecap asin
- 3/4 sdm saus tiram
- 25 gram sagu tani
- 1 lembar daun bawang, iris.
- 4 lembar besar kulit lumpia/pangsit/siomay. Bagi masing-masing menjadi 4 bagian.
- 1 sdm parutan wortel untuk topping.
Bahan saus:
- 5 sachet saus sambal
- 1 sdt gula pasir
- 3 sdm air panas, campur semua bahan saus jadi satu.
Cara membuat dimsum ayam:
- Ambil 1/3 ayam fillet, cincang halus.
- Blender 2/3 sisa ayam fillet sebentar saja (sekitar 3-5 detik) dan jangan terlalu halus. Campur jadi 1, lalu sisihkan.
- Tambahkan garam, gula pasir, minyak wijen, lada halus, kecap asin, saus tiram, sagu tani, daun bawang, dan campur sampai rata.
- Ambil 1 lembar kulit, isi sekitar 1 sdm adonan, lalu bentuk adonan dimsum. Lakukan sampai adonan habis.
- Gunting ujung kulit yang bersisa agar adonan lebih rapi. Beri topping parutan wortel.
- Kukus adonan selama kurang lebih 20 menit. Angkat dan sajikan dengan saus sambal sesuai selera.
Cara Membuat Dimsum Dori Keju
©2020 Merdeka.com/Instagram/@tsmrmmtz
Bahan:
- 200 gr ikan dori
- 3 sdm tepung kanji
- 1/2 sdm tepung terigu
- 3 sdm telur
- Daun pree
- Keju parut
- 1 siung Bawang putih
- Wortel
- Bubuk lada
- 1 sdm minyak wijen
Cara membuat dimsum dori keju:
- Giling dori atau haluskan sesuai selera. Bisa diganti dengan bahan lain ayam atau udang atau bahan lainnya sesuai selera.
- Parut wortel, daun pree, keju untuk isi dan hiasan. Campurkan sebagian pada ikan dori yang sudah dihaluskan. Sisihkan sebagian untuk hiasan.
- Setelah tercampur, masukkan tepung terigu, kanji, dan 3 sdm telur aduk hingga merata. Jangan lupa tambahkan lada dan garam sesuai selera.
- Kemudian bentuk dimsum. Jangan lupa alas untuk mengukus dilapisi minyak goreng terlebih dahulu agar tidak lengket. Kukus kurang lebih 15-30 menit.
- Sajikan dimsum selagi hangat.
Cara Membuat Dimsum Ayam Jamur
©2020 Merdeka.com/Instagram/@hobby.masak_
Bahan:
- 1 bungkus kulit gyoza/pangsit.
- 250 gr ayam giling.
- 1 cup jamur kuping.
- 3 sdm kecap ikan.
- 6 sdm minyak wijen.
- 1 sdt lada bubuk.
- 1 sdt bumbu penyedap rasa.
- 3 sdm tepung maizena.
Cara membuat dimsum ayam jamur:
- Panaskan terlebih dahulu alat pengukus.
- Ambil wadah kemudian campurkan, ayam, jamur dan bumbu-bumbu. Aduk hingga rata, masukkan kecap ikan dan minyak wijen.
- Kemudian ambil kulit gyoza yang sudah diolesi minyak wijen. Bentuk adonan dimsum sesuai selera, kemudian masukkan ke dalam kukusan selama 12-15 menit.
- Dimsum siap disajikan.
Cara Membuat Dimsum Mozzarela
©2020 Merdeka.com/Instagram/@retno_ayu_apriani
Bahan:
- 225 gr paha ayam cincang.
- 2 atau 3 buah bawang putih, haluskan
- 1-2 sdm kecap ikan
- 2 lembar daun bawang yg putihnya saja, iris-iris
- 4 sdm minyak wijen
- Kulit dimsum/siomay sebanyak 24-27 pcs
- Lada 1/2 set
- Garam
- Gula
- 150 gr tepung sagu
- 1 butir telur
- Mozzarela potong dadu
Bahan saus:
- Saus sambal asam
- Gula
- Air hangat
Cara membuat dimsum mozzarela:
- Masukkan semua bahan ke dalam wadah, kecuali telur dan kulit siomay. Aduk sampai semua tercampur dan adonan kalis.
- Jika sudah rata, masukkan telur. Aduk lagi sampai rata.
- Siapkan kulit dimsum, masukkan ukuran 1 sendok makan pada posisi tengah dan lipat mengitari bagian sisi dimsum.
- Letakkan keju mozzarela sebagai topping. Lakukan sampai adonan habis.
- Panaskan alat pengukus, jika sudah panas masukkan dimsum. Kukus selama kurang lebih 15-20 menit.
- Jika sudah matang sajikan hangat-hangat bersama keluarga.