Jamu PSS di Lanjutan BRI Liga 1, PSIS Semarang Targetkan Kemenangan
Dari 5 laga kandang terakhir, PSIS sukses menyapu bersih laga dengan kemenangan.
Dari 5 laga kandang terakhir, PSIS sukses menyapu bersih laga dengan kemenangan.
Jamu PSS di Lanjutan BRI Liga 1, PSIS Semarang Targetkan Kemenangan
Kompetisi BRI Liga 1 musim 2023/2024 kini telah memasuki pekan ke-21. Salah satu laga yang paling ditunggu pada pekan ini adalah pertandingan antara PSIS Semarang melawan PSS Sleman yang berlangsung pada Minggu (3/12) pukul 15.00 WIB.
Pada laga kali ini, adu taktik antara dua pelatih berdarah Eropa yaitu Gilbert Agius dan Risto Vidakovic akan tersaji di Stadion Jatidiri. Mereka memiliki gairah akan kemenenangan yang cukup tinggi. PSIS targetkan enam kemenangan beruntun di laga kandang, sementara PSS bertekad raih poin penuh untuk bisa merengsek ke peringkat 10 besar.
Berdasarkan klasemen sementara hingga pekan ke-20, PSIS Semarang masih bertengger di posisi keempat dengan raihan 34 poin.
Sementara itu, Super Elja masih berada diperingkat 13 dengan 23 poin.
Percaya Diri Tinggi
Melansir dari bola.net (2/12), PSIS Semarang sebagai tuan rumah pada pertandingan besok sedang dalam kepercayaan diri yang tinggi setelah tidak pernah kalah dalam empat laga terakhir di BRI Liga 1 musim ini.Dari keempat laga itu, Laskar Mahesa Jenar ini mampu meraih 10 poin. Apabila meraih kemenangan melawan PSS Sleman besok, raihan 3 poin kemenangan bisa menjadi angka penting bagi PSIS dalam persaingan di papan atas.
Fase Sulit
Sementara itu, PSS Sleman sebelumnya sempat berada di fase sulit setelah lewati 10 laga tanpa kemenangan.Di tangan pelatih anyarnya, Risto Vidakovic, Laskar Sembada diharapkan bisa pelan-pelan merangkak ke peringkat 10 besar. Terakhir, PSS berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-1 melawan Barito Putera.
Dua pemain anyar PSS yakni Ajak Riak dan Elvis Kambosa jadi andalan untuk bisa curi poin penuh dari lawatan ke Semarang.
PSIS Lebih Diunggulkan
Pada laga ini tuan rumah PSIS sedikit lebih diunggulkan untuk bisa mencuri kemenangan.
Selain berada di posisi yang lebih baik di klasemen, Carlos Fortes dan kawan-kawan juga tampil sangat baik ketika bermain di laga kandang.
Dari 5 laga kandang terakhir, PSIS sukses menyapu bersih laga dengan kemenangan.
Meski begitu, bukan tidak mungkin jika PSIS lengah, PSS bisa mencuri poin penuh di Jatidiri.