11 Pegawainya Positif Covid-19, Pengadilan Negeri Surabaya Tutup Sementara
Pengadilan Negeri (PN) Surabaya resmi melakukan lockdown atau karantina mulai hari ini hingga 22 Januari 2021. Kebijakan ini ditempuh setelah sebanyak sebelas pegawainya dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani tes usap massal.
Pengadilan Negeri (PN) Surabaya resmi melakukan lockdown atau karantina mulai hari ini hingga 22 Januari 2021. Kebijakan ini ditempuh setelah sebanyak sebelas pegawainya dinyatakan positif Covid-19 usai menjalani tes usap massal.
Sebelumnya, tes usap massal terhadap pegawai Pengadilan Negeri Surabaya dilakukan pada Rabu (13/1/2021) lalu. Dari hasil tes usap tersebut, diketahui sebelas pegawai positif terinfeksi Covid-19. Sebagaimana penjelasan Humas PN Surabaya Martin Ginting dalam keterangan tertulisnya pada Senin (18/1/2021).
-
Apa yang terjadi pada Pilkada di Jawa Timur? Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di lima wilayah di Jawa Timur dipastikan akan melawan kotak kosong.
-
Siapa yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Kapan Jawa Timur meraih penghargaan insentif fiskal? Atas Keberhasilan itu, Pemerintah Provinsi Jawa Timur mendapatkan penghargaan insentif fiskal yang diserahkan langsung Wakil Presiden KH Ma’ruf Amin kepada Wakil Gubernur Jatim Emil Elistianto Dardak mewakil Khofifah, dalam acara Rakornas dan Penyerahan Insentif Fiskal atas Kinerja Penanggulangan Kemiskinan Ekstrem 2023, di Istana Wapres Jakarta, Kamis(9/11).
-
Mengapa Aming dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur? Keluarga jadi salah satu faktor terpenting bagi seorang anak. Hal ini dirasakan Aming Aminoedhin, seniman yang dijuluki Presiden Penyair Jawa Timur.
-
Apa yang menjadi sorotan Kantor Berita Amerika tentang OKU Timur? Potensi perikanan terutama kampung patin yang ada di OKU Timur menjadi lirikan dunia Internasional, di mana tim dari Kantor Berita Amerika Associated Press beraudensi dan wawancara bersama Bupati OKU Timur H Lanosin ST, Senin 24 Juli 2023 di Ruang Budensi Bupati OKU Timur.
-
Siapa yang menyatakan bahwa masyarakat Jawa Timur memiliki karakteristik khusus? Menurut Mohammad Noer, masyarakat Jawa Timur dinamis, agresif dan memiliki karakteristik khusus. "Agar diterima menjadi pimpinan di Provinsi Jawa Timur maka harus mau melayani rakyat, tahu menempatkan diri serta mampu mengayomi rakyat," ujarnya, dikutip dari laman resmi disperpusip.jatimprov.go.id.
Jumlah Pegawai Positif Covid-19
©2020 Merdeka.com/shutterstock
"Sebelas orang yang positif terpapar dan terbanyak adalah dari kalangan panitera pengganti," ujar Martin.
Dengan demikian, sampai saat ini, akumulasi jumlah pegawai PN Surabaya yang terpapar virus Corona jenis baru sebanyak 15 orang. Empat orang di antaranya sudah dirawat sebagai pasien Covid-19 sebelum dilakukan uji usap.
"Atas dasar kondisi tersebut maka Kepala PN Surabaya, Bapak Joni melaporkan kepada Pengadilan Tinggi Jatim dan mendapatkan arahan untuk melakukan lockdown di PN Surabaya mulai hari ini sampai 22 Januari," ungkapnya.
Pelayanan Publik Dihentikan Sementara
©2021 Merdeka.com/id.foursquare.com
Kepala Pengadilan Negeri Surabaya memandang keselamatan ASN PN Surabaya dan masyarakat pengguna jasa PN Surabaya penting, sehingga pilihan lockdown harus diambil.
"Diharapkan dengan adanya lockdown ini, maka PN Surabaya telah mengakomodir kebijakan pemerintah untuk memutus mata rantai penyebaran virus di lingkungan PN Surabaya," imbuh Martin.
Sebagai informasi, sebelum Covid-19 maupun setelahnya, intensitas kunjungan publik ke PN Surabaya sangat tinggi, sehingga kerumunan massa pada jam pelayanan sangat berpotensi menjadi pusat penyebaran virus.
"Apalagi pengguna jasa pengadilan berasal dari berbagai daerah, sehingga Kepala Pengadilan Negeri Surabaya merasa penting dihentikan pelayanan publik untuk sementara waktu," pungkasnya.