6 Resep Ote-Ote ala Rumahan Lezat Nan Renyah, Sangat Mudah Dibuat
Ote-ote, bakwan sayur, atau bala-bala ini terbuat dari aneka sayur dan campuran tepung dengan telur. Rasanya yang gurih dan renyah sangat pas untuk menemani waktu santai Anda di sore hari bersama keluarga, sebagai suguhan di berbagai acara, atau sekadar untuk camilan seorang diri di rumah. Ini resepnya.
Ote-ote adalah camilan gorengan yang populer dan sangat disukai oleh banyak orang. Mempunyai nama lain bakwan sayur atau bala-bala, ote-ote adalah nama yang populer digunakan di wilayah Jawa Timur.
Ote-ote, bakwan sayur, atau bala-bala ini terbuat dari aneka sayur dan campuran tepung dengan telur. Rasanya yang gurih dan renyah sangat pas untuk menemani waktu santai Anda di sore hari bersama keluarga, sebagai suguhan di berbagai acara, atau sekadar untuk camilan seorang diri di rumah.
-
Apa saja resep masakan sehari-hari yang murah meriah dan lezat? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera. Bahkan terkadang, hanya dibutuhkan bahan-bahan sederhana untuk membuatnya.
-
Kenapa resep kue mangkok dari berbagai sumber direkomendasikan sebagai pilihan yang mudah? Lantas apa saja kumpulan resep kue mangkok yang harum dan lembut favorit semua kalangan usia? Melansir dari berbagai sumber, Kamis (12/9), simak ulasan informasinya berikut ini.
-
Kenapa resep masakan sehari-hari yang murah meriah penting? Makanan enak tak mesti mahal. Faktanya, Anda bisa membuat masakan sehari-hari yang murah meriah namun tetap lezat dan menggugah selera.
-
Apa saja resep masakan lele berkuah yang mudah dan lezat? Ikan lele menjadi salah satu lauk makanan favorit sebagain masyarakat Indonesia. Selain murah, lele juga dikenal lezat dan bermanfaat bagi kesehatan. Ikan lele memiliki kandungan protein tinggi, rendah lemak serta mengandung fosfor yang bagus untuk tubuh.Biasanya, lele hanya diolah sebagai pecel lele atau lele bakar. Ternyata saat ini sudah banyak olahan ikan lele yang beragam dengan cita rasa yang berbeda.Tertarik untuk mencoba beragam olahan ikan lele berikut? Dirangkum merdeka.com dari briliofood.net, Jumat (3/11) berikut 9 resep masakan ikan lele berkuah yang lezat dan mudah dibuat di rumah.
-
Bagaimana cara membuat resep masakan sehari-hari menjadi lebih menarik? Kreasikan bahan-bahan yang ada, maka Anda akan mendapatkan sebuah menu masakan yang lezat.
-
Apa saja resep masakan simpel yang bisa dicoba di rumah? Berikut resep masakan simpel yang bisa dicoba di rumah: Resep Masakan Simpel: Gulai Ayam Bahan:- 1/2 ekor ayam- 1 buah jeruk nipis- 1 batang serai geprek- 2 lembar daun salam- 2 lembar daun jeruk- 200 ml santan encer- 200 ml santan kental- Air matang secukupnya- Garam dan kaldu bubuk Bumbu halus:- 6 siung bawang merah- 3 siung bawang putih- 3 butir kemiri sangrai- 4 cm lengkuas muda- 3 cm kunyit- 3 cm jahe- 1 sdm ketumbar- 1 sdt lada bubuk- 5 buah cabai rawit- 10 cabai merah keriting Cara membuat:1. Cuci bersih daging ayam dan lumuri dengan jeruk nipis, diamkan kurang lebih 10 menit.2. Tumis bumbu halus sampai wangi, masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai. Aduk sampai bumbu matang, masukkan ayam, aduk rata, masak sampai berubah warna, tambahkan garam dan kaldu.3. Masukkan santan encer dan air, masak dengan api sedang sampai daging ayam empuk. 4. Setelah kuah menyusut dan daging ayam empuk, masukkan santan kental. Masak sambil terus diaduk sampai santan mendidih dan bumbu meresap.
Dilansir dari berbagai sumber, berikut resep ote-ote yang mudah dibuat, yang telah kami rangkum secara khusus hanya untuk Anda. Selamat mencoba!
1. Ote-Ote (Bakwan Sayur)
Bahan-bahan:
- 100 gr wortel parut korek api
- 100 gr kubis iris tipis
- 50 gr tauge
- 2 batang daun bawang
- 3 batang seledri
- 1 liter minyak goreng
Bahan adonan:
- 250 gr tepung terigu
- 50 gr tepung beras
- 4 siung bawang putih halus
- 3/4 sdt lada bubuk
- 1 sdt kaldu bubuk
- Secukupnya garam
- 1 sdm gula pasir
- Secukupnya air
Cara membuat resep ote-ote:
- Siapkan semua bahan sayuran, sisihkan.
- Siapkan mangkuk besar, taruh semua bahan adonan dan beri air secukupnya. Aduk rata hingga kental. Masukkan semua sayuran kemudian aduk rata.
- Siapkan minyak panas untuk menggoreng. Gunakan sendok sayur untuk menyetak adonan. Sebelumnya, celupkan sendok sayur ke dalam minyak panas dahulu kemudian tuang adonan ke dalam sendok sayur tersebut.
- Celupkan adonan yang sudah dicetak disendok sayur ke dalam minyak. Kemudian goyang-goyangkan sendok sayur hingga adonan terlepas.
- Goreng adonan ote-ote hingga kuning kecokelatan. Angkat, tiriskan. Sajikan dengan cabai rawit ataupun sambal petis.
©2022 Tantri Setyorini
2. Ote-Ote Surabaya
Bahan-bahan:
- 2 btg wortel
- 1/4 bulat kol, kecil
- 2 btg daun bawang
- 250 gr tepung terigu
- 4 sdm tepung beras
- 350 ml air, sesuaikan
Bumbu halus:
- 4 bh bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt garam, sesuaikan
- 1 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt merica bubuk
Cara membuat resep ote-ote:
- Parut kasar wortel, iris tipis kol dan daun bawang. Tambahkan bumbu halus.
- Masukkan tepung terigu dan tepung beras. Aduk rata.
- Tuang air sedikit demi sedikit, aduk hingga didapat adonan yang sedang kentalnya.
- Masukkan adonan ke dalam cetakan bakwan. Setelah adonan set pindahkan ke wajan penggorengan yang telah panas. Masak hingga matang.
- Bisa disajikan hangat dengan ceplusan rawit.
3. Ote-Ote Udang Renyah
Bahan-bahan:
- 150 gr udang peci, buang kepala
- 300 gr tepung terigu
- 50 gr tepung beras
- ½ sdt baking powder
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 4 batang daun seledri, iris tipis
- 3 buah wortel, potong korek api
- 2 butir telur
- 100 gr tauge
- 250 ml air
- Minyak secukupnya untuk menggoreng
Bumbu halus:
- 6 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 2 sdt ketumbar bubuk
- ½ sdt garam
- ½ sdt merica putih bubuk
- 1 sdt penyedap rasa
Cara membuat resep ote-ote:
- Aduk rata tepung terigu, tepung beras, dan baking powder dalam satu wadah besar. Tuangkan air dan masukkan bumbu halus dan serta penyedap rasa, aduk rata.
- Masukkan telur, seledri, tauge, wortel, dan daun bawang ke dalam adonan serta aduk rata.
- Panaskan minyak dalam wajan. Celupkan sendok sayur ke dalam minyak panas, keluarkan. Sendokan adonan ote-ote kemudian taruh udang utuh di atasnya.
- Masukkan ke dalam minyak panas sambil ditahan hingga bagian bawah ote-ote kering dan mudah dilepas dari sendok sayur.
- Goreng hingga kecokelatan dan matang lalu angkat. Kemudian ulangi proses serupa hingga sisa adonan habis.
©2020 Tantri Setyorini
4. Ote-Ote Spesial
Bahan-bahan:
- 300 gram tepung terigu rendah protein
- 3 lembar daun kol atau kubis
- 3 batang daun bawang
- 1 buah wortel berukuran kecil
- Toge atau kecambah secukupnya
- 400 mililiter air
- 1 sendok teh penyedap
- 1 sendok teh garam
- 1 sendok teh ketumbar bubuk
- 1 sendok margarin cair
- 5 siung bawang putih
- 2 buah kemiri
- cabe rawit atau bumbu petis (opsional)
Cara membuat resep ote-ote:
- Cuci bersih sayuran, setelah itu potong tipis-tipis kol atau kubis. Tidak lupa juga, potong kecil-kecil daun bawang dan serut wortel.
- Tuangkan tepung terigu, kubis, daun bawang, serutan wortel, dan toge ke dalam wadah. Tuangkan air secara bertahap dan aduk hingga merata. Pastikan adonan tidak terlalu encer atau bahkan kering.
- Jika sudah mulai tercampur, tambahkan penyedap, ketumbar bubuk, margarin cair, dan garam.
- Tuangkan bawang putih dan kemiri yang sebelumnya telah dihaluskan. Kemudian aduk kembali hingga bumbunya tercampur dengan rata. Adonan pun siap digoreng.
- Panaskan minyak goreng, setelah itu tuangkan adonan ote-ote ke minyak panas dan bentuk sesuai selera.
- Goreng dengan api sedang atau kecil. Jika sudah mulai berwarna cokelat keemasan pada bagian bawah, maka balik ote-ote. Jika semua sisi sudah matang, maka segera angkat dan tiriskan.
- Ote-ote pun siap disantap dengan cabai rawit atau bumbu petis, sesuai selera masing-masing. Gorengan ini renyah hingga seharian. Cocok dimakan saat masih hangat.
5. Ote-Ote Jawa Timur
Bahan-bahan:
- 150 gram udang
- 300 gram tepung terigu
- 50 gram tepung beras
- ½ sdt baking powder
- 2 batang daun bawang, iris tipis
- 4 batang daun seledri, iris tipis
- 3 buah wortel, potong seperti korek api
- 2 butir telur
- 100 gram tauge
- 250 ml air
- Bawang merah
- Bawang putih
- Ketumbar
- Merica
- Garam
- Penyedap rasa, opsional
Cara membuat resep ote-ote:
- Haluskan bumbu bawang merah, bawang putih, merica, dan ketumbar.
- Campurkan bumbu halus dengan tepung terigu, tepung beras, baking powder, dan air.
- Tambahkan garam, penyedap rasa, dan telur.
- Masukkan sayuran seperti tauge, daun bawang, seledri, dan wortel.
- Aduk adonan sampai rata.
- Panaskan minyak goreng dan sendok sayur.
- Masukkan adonan ke sendok sayur, tambahkan udang, lalu celupkan ke minyak goreng lagi.
- Tunggu sampai ote-ote lepas dari sendok sayur, ulangi cara yang sama.
- Tunggu ote-ote sampai matang kecokelatan.
- Ote-ote siap disajikan.
©2020 Tantri Setyorini
6. Ote-Ote Kriuk
Bahan-bahan:
-
250 tepung terigu
-
2 sdm tepung beras
-
1/4 kol
-
1 buah wortel
-
2 batang daun bawang
-
1/2 bungkus tauge
-
1/2 sdt baking powder
-
1 sdt garam
-
1/2 sdt kaldu
-
1/2 sdt merica bubuk
-
1 sdt bawang putih bubuk
-
secukupnya air
-
Minyak goreng untuk menggoreng
Cara membuat resep ote-ote:
- Campur tepung terigu, tepung beras, garam, kaldu, baking powder, bawang putih bubuk, merica bubuk dengan air. Aduk rata hingga tidak ada gumpalan.
- Iris kol, daun bawang, dan wortel. Masukkan sayuran ke dalam adonan tepung.
- Panaskan minyak, dan goreng adonan hingga kuning keemasan dengan api sedang.
- Ote-ote siap disajikan dengan berbagai cocolan maupun cabai rawit.