Serunya Mudik Lebaran Lewat Jalur Pantai Selatan, Anti Macet Bonus Pemandangan Indah Sepanjang Perjalanan
Banyak objek wisata dan kuliner di sepanjang jalan yang bakal memanjakan pemudik
Banyak objek wisata dan kuliner di sepanjang jalan yang bakal memanjakan pemudik.
Serunya Mudik Lebaran Lewat Jalur Pantai Selatan, Anti Macet Bonus Pemandangan Indah Sepanjang Perjalanan
Jalur Pantai Utara (Pantura) dan jalur tengah Jawa terkenal sebagai kawasan macet saat musim mudik tiba. Hal ini berbeda dengan Jalur Pantai Selatan (Pansela) yang cenderung lengang.
- Serunya Berwisata ke Umbul Pelem Klaten, Manfaatkan Mata Air Alami Cocok Hilangkan Gerah karena Cuaca Panas
- Sepuluh Tahun Kelola Bimbel Kini Banting Setir Jualan Minuman di Kawasan Wisata, Pria Asal Madiun Ini Ungkap Alasannya
- Serunya Berwisata ke Waduk Sempor, Salah Satu Spot Eksotis di Kebumen
- Menjelajah Desa Wisata Pronojiwo di Lumajang, Surga Wisata Berlatar Gunung Semeru
Jalur Pansela
Jalur Pansela membentang dari Banten sampai dengan Banyuwangi. Saat ini jalur yang sudah terbangun sepanjang 1.311,32 kilometer dari rencana total panjang jalan yang akan dibangun sekitar 1.545 kilometer.
Ditjen Bina Marga secara bertahap juga sudah membangun jalan dan jembatan di jalur Pansela.
Jalur ini sejajar dengan garis pantai selatan Jawa dan melewati lima provinsi di pesisir selatan Pulau Jawa, yakni Provinsi Banten, Jawa Barat, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, dan Jawa Timur.
Cocok untuk Mudik
Jalur yang membentang dari Banten hingga Jawa Timur ini bisa jadi pilihan cocok untuk mudik lebaran. Selain lengang, jalur ini juga menyuguhkan pemandangan alam yang indah.
Sepanjang jalur Pansela banyak spot wisata dan kuliner yang menarik dikunjungi pemudik. Sejumlah kuliner yang wajib dicoba antara lain Gulai Melung Bu Hadi Purbalingga, Sate Galunggung Pangandaran, Sop Senerek Magelang, Mi Ongklok Wonosobo, dan masih banyak lagi.
Jalur PanselaPilihan Jalur
Kehadiran jalan Pansela menambah pilihan bagi para pemudik. Kini, para pemudik bisa memilih melintas Pulau Jawa lewat jalur utara, jalan tol Trans Jawa, jalur tengah, atau pilihan jalur selatan.
Perluasan pilihan ini diharapkan membawa pengaruh baik pada pola lalu lintas di pulau Jawa. Khususnya dapat mengurai kepadatan kendaraan serta memangkas waktu tempuh.
Sementara itu, mengutip Liputan6.com, pembangunan jalur Pansela berdampak terhadap peningkatan perekonomian masyarakat di sekitar. Hal ini terlihat banyaknya masyarakat yang berjualan di tempat wisata sepanjang jalur selatan. Jalan ini juga dioptimalkan dengan dibangunnya rest area agar para pengguna jalan bisa istirahat sejenak.