Sosok Kiai Hasyim Pendiri NU Bojonegoro, Perintahkan Anaknya Menikahi Perempuan Kota demi Syiarkan Ajaran Aswaja
Keilmuannya diakui banyak orang, banyaj murid-muridnya jadi kiai besar, salah satunya Mustofa Bisri atau Gus Mus
Keilmuannya diakui banyak orang, banyak murid-muridnya jadi kiai besar, salah satunya Mustofa Bisri atau Gus Mus
Sosok Kiai Hasyim Pendiri NU Bojonegoro, Perintahkan Anaknya Menikahi Perempuan Kota demi Syiarkan Ajaran Aswaja
Nahdlatul Ulama (NU) Bojonegoro lahir di Padangan pada tahun 1938 Masehi. Pemrakarsanya Kiai Hasyim Padangan. Demi memperluas pengaruh NU di Bojonegoro, Kiai Hasyim punya strategi unik, yakni menyuruh anaknya menikah.
-
Siapa yang melaporkan Ketua KPU Hasyim Asy'ari? Hasyim Asy'ari sebelumnya dilaporkan seorang wanita anggota Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag, Belanda berinisial CAT ke DKPP.
-
Bagaimana Ketua KPU Hasyim Asy'ari diberhentikan? DKPP juga mengabulkan pengaduan pengadu seluruhnya. Hasyim Asy'ari sebelumnya dilaporkan seorang wanita anggota Panitia Pemilihan Luar Negeri (PPLN) Den Haag, Belanda berinisial CAT ke DKPP.
-
Siapa yang mendirikan Universitas Simalungun? Predikat terbesar Radjamin ketika menjabat sebagai Bupati yaitu mendirikan perguruan tinggi yang diberi nama Universitas Simalungun (USI) yang terletak di Pematangsiantar pada tahun 1966.
-
Mengapa NU didirikan oleh KH. Hasyim Asy’ari? NU didirikan oleh KH. Hasyim Asy’ari untuk menampung gagasan keagamaan para ulama tradisional sebagai reaksi atas prestasi ideologi gerakan modernisme Islam yang mengusung gagasan purifikasi puritanisme.
-
Kenapa Ketua KPU Hasyim Asy'ari diberhentikan? Dalam sidang digelar oleh Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP) RI pada hari ini, Rabu (3/7), Hasyim Asy'ari dijatuhi sanksi pemberhentian tetap sebagai Ketua KPU RI."Menjatuhkan sanksi pemberhentian tetap kepada teradu Hasyim Asy'ari selaku ketua merangkap anggota Komisi Pemilihan Umum RI terhitung putusan ini dibacakan," kata Ketua DKPP RI Heddy Lugito dalam sidang pembacaan putusan di kantor DKPP RI, Jakarta Pusat.
-
Apa saja peran Hasan Gipo di NU? Meski memiliki peran besar terhadap NU, sosok ini sangat misterius Hasan Basri Sagipodin atau yang akrab disapa Hasan Gipo merupakan Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) pertama. Dialah yang mendampingi Hasyim Asyari yang saat itu menjadi Rais Akbar PBNU.
Strategi
Kiai Hasyim meminta putranya Kiai Sholeh untuk menikahi perempuan kota. Tujuannya agar putranya bisa mengepakkan sayap NU di pusat Kota Bojonegoro. Pada tahun 1940, Kiai Sholeh mengawali syiar NU di kawasan kota Bojonegoro. Namun, hingga ia meninggal dunia pada 1948, NU Bojonegoro belum resmi lahir.
Sosok Kiai Hasyim
Kiai Hasyim tinggal dan membangun masjid di sebuah dusun kecil bernama Jalakan, Padangan, Bojonegoro. Sosoknya dikenal ulama spesialis nahfu sharaf. Kepandaiannya tidak hanya diakui di Indonesia, tetapi juga dikenal hingga Singapura dan Malaysia.
Mengutip Liputan6.com, banyak ulama Jawa Timur dan Jawa Tengah yang dahulu menjadi santri Kiai Hasyim. Salah satunya Kiai Mustofa Bisri alias Gus Mus, pimpinan Pondok Pesantren Raudlatut Thalibin Rembang.
Para Guru
Kiai Hasyim tercatat pernah menjadi santri pada sejumlah kiai. Mulai dari Sayyid Abdurrahman Hasyim Basyaiban di Padangan, Mbah Kholil Bangkalan, hingga menuntut ilmu di tanah Haramain pada ulama-ulama besar pada zamannya.
Karya
Mengutip NU Online, karya Kiai Hasyim antara lain Tasrifan Padangan, terjemah Imrithi, terjemah Alfiyah Ibnu Malik, hingga terjemah Nadham Maqsud. Sayangnya, saat ini hanya Tasrifan Padangan yang masih bisa dijumpai.
Akhir Hayat
Kiai Hasyim meninggal saat tentara Jepang masuk Indonesia sekitar 1942. Saat ia meninggal, banyak masyarakat berdatangan. Bahkan saat prosesi pemakaman, keranda jenazah Kiai Hasyim terlihat seperti berjalan sendiri karena banyaknya orang yang ingin memikul keranda.
- Sosok Kiai Yusuf Hasyim, Anak Bungsu Pendiri NU yang Pernah Pimpin Banser hingga Dirikan Kampus Islam Bergengsi
- Suami Usia 80 Tahun Istri 42 Tahun, Bahagia Akhirnya Dikaruniai Anak Pertama Kisahnya jadi Sorotan
- Kisah Cinta Kiai Bisri Syansuri, Menikah karena Dijodohkan hingga Bangun Pesantren di Desa Rawan Kekerasan
- Sosok 2 Jenderal TNI Beda Bintang Dulu Atasan & Bawahan, Kemudian Hari si Anak Buah Melejit Sama-sama Bintang 5