Ini dia sistem pemerintahan Presidensial, apa ciri-cirinya?
Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah salah satu negara yang memakai sistem pemerintahan presidensial.
Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah salah satu negara yang memakai sistem pemerintahan presidensial. Apa sih pemerintahan presidensial itu? Supaya kamu mengerti, kita bisa langsung membahas tentang ciri-ciri pemerintahan presidensial. Berikut ini adalah ciri-ciri sistem pemerintahan presidensial, yaitu:
1. Penyelenggara negara ada di tangan presiden. Presiden punya peran sebagai kepala negara dan kepala pemerintahan. Presiden nggak dipilih oleh parlemen, tapi dipilih langsung oleh rakyat melalui pemilu yang punya asas Langsung, Bebas, Rahasia, Umum, Jujur, dan Adil. Otomatis presiden langsung bertanggung jawab ke rakyat.
2. Kabinet atau staf menteri dibentuk oleh presiden. Kabinet nggak bertanggung jawab ke parlemen atau legislatif. Kabinet cuma bertanggung jawab ke presiden.
3. Presiden nggak bertanggung jawab ke parlemen karena dia nggak dipilih oleh parlemen, tapi oleh rakyat.
4. Presiden nggak bisa membubarkan parlemen seperti di sistem parlementer.
5. Parlemen punya kekuasaan legislatif dan punya jabatan jadi lembaga perwakilan. Karena ini adalah lembaga perwakilan, anggotanya dipilih oleh rakyat.
6. Presiden nggak ada di pengawasan langsung parlemen.
Nggak cuma punya kelebihan saja, sistem pemerintahan ini juga punya kekurangan misalnya saja kekuasaan eksekutif ada di luar pengawasan legislatif hingga bisa mendapatkan kekuasaan mutlak, sistem pertanggungjawabannya mutlak, dan pembuatan kebijakan umum biasanya hasil dari tawar menawar antara eksekutif dan legislatif sehingga makan waktu yang lama. Namun, sistem ini lebih jelas kekuasaannya karena masa jabatan eksekutif lebih jelas di jangka waktu tertentu.
Sudah jelas kan tentang ciri-ciri pemerintahan presidensial? Ternyata, banyak banget hal penting yang perlu kita tahu tentang sistem pemerintahan negara kita. Nah, kamu mau kan belajar tentang bab PKN yang satu ini?