4 Pengedar sabu ditangkap BNNP Jateng, 1 tewas ditembak
Kepala BNN Provinsi Jawa Tengah Brigjen Pol Tri Agus Heru mengatakan para pelaku disergap di tiga lokasi berbeda.
Empat pengedar narkoba jenis sabu ditangkap aparat Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Jawa Tengah. Seorang di antaranya terpaksa ditembak karena melawan petugas.
Kepala BNN Provinsi Jawa Tengah Brigjen Pol Tri Agus Heru mengatakan para pelaku disergap di tiga lokasi berbeda. "Tiga wilayah tersebut berada di Semarang, Cilacap, dan Kebumen. Proses pengungkapan dalam kurun waktu empat hari," ujarnya di kantor BNN Provinsi Jateng, Selasa (17/4).
-
Di mana banjir terjadi di Semarang? Banjir terjadi di daerah Kaligawe dan sebagian Genuk.
-
Kapan banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
-
Kenapa banjir terjadi di Semarang? Curah hujan tinggi yang mengguyur Semarang pada Rabu (13/3) hingga Kamis dini hari menyebabkan sejumlah daerah dilanda banjir dan tanah longsor.
-
Kapan wabah kelaparan terjadi di Semarang? Pada tahun 1901, muncul wabah kelaparan di Semarang dan Demak.
-
Bagaimana kondisi banjir di Semarang? Genangan banjir yang ada di Semarang cukup bervariasi antara 20 hingga 70 cm.
-
Di mana penangkapan kelima tersangka kasus narkoba terjadi? Dia mengatakan rute patroli di Sunggal, yakni Jalan KM 19,5 Kampung Lalang , Jalan PDAM Tirtanadi, Jalan Sunggal dan Jalan Lembah Berkah, Lingkungan 11, Medan.
Empat tersangka itu adalah Nurul Imam (29), Budi Suprianto, Tri Yuwono (38), dan Arianto (40). Mereka ditangkap pada 12 hingga 14 April 2018 dengan barang bukti total seberat 3,2 kilogram.
Nurul Imam tertangkap petugas BNNP Jateng di Stasiun Tawang, Semarang pada Kamis (12/4). Dari tangan Imam, sebanyak 1,2 kilogram sabu diamankan BNNP Jateng.
Tri Agus Heru menuturkan Imam mengaku dikendalikan dari seorang penghuni Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) di Pekalongan. "Kemudian pihak kami menelusuri lebih lanjut. Kami koordinasi ke Kanwil Kemenkumham Jateng untuk memeriksa orang yang dituju Imam. Dia adalah Budi yang tengah menjalani hukuman kasus narkotika di Lapas Pekalongan," terangnya.
Setelah itu, petugas BNNP Jateng membawa untuk pemeriksaan lebih lanjut. Petugas kemudian menangkap satu tersangka lagi bernama Tri Yuwono di Kebumen atas keterangan Budi.
Dari tangan Tri Yuwono, BNNP Jateng menyita dua bungkus kemasan teh cina warna hijau yang masing-masing seberat 1 kilogram. "Totalnya 2 kilogram. Tri mendapat sabu itu dari Palembang lewat pesawat. Rencananya barang bawaan Tri akan dikirimkan ke Cilacap," tambah Tri Agus.
Pengejaran BNNP Jateng pun berlanjut ke Cilacap dan berhasil menemukan jejak tersangka bernama Arianto. Dalam pengejarannya, petugas sempat memberikan tembakan peringatan kepada Arianto. Namun karena tetap masih melawan, dia ditembak hingga tewas.
"Tersangka Arianto tewas saat sudah dilarikan ke RSUD Cilacap. Kami sudah serahkan jenazah tersangka ke keluarganya di Cilacap," sambungnya.
Baca juga:
Setelah Riza Shahab, polisi bekuk tiga penyuplai narkobanya
3 Napi Lapas Tembilahan ditangkap karena simpan sabu di bantal guling
Cegah penyelundupan narkoba, Polri intensifkan patroli & periksa kapal ikan asing
Melawan, pengedar sabu kelas kakap didor
Pelajar SMA tepergok satpam asyik isap ganja di sekolah
Pegawai Dinas PU Sidoarjo jadi kurir narkoba jaringan internasional