40 Laptop di SMP Negeri 33 Kota Bekasi Digasak Kawanan Pencuri
"Di simpan di ruang kepsek karena sebelumnya ada banjir," kata Inay.
Kawanan pencuri menggasak sedikitnya 40 komputer jinjing atau laptop di SMP Negeri 33 Kota Bekasi yang berada di Jalan Narogong Ceria IX, Pengasinan, Rawalumbu. Polisi setempat sekarang tengah menyelidiki.
Kepala Dinas Pendidikan Kota Bekasi, Inayatullah mengatakan, kasus pencurian diketahui pada Rabu (15/1) pagi oleh penjaga sekolah. Kondisi ruang kepala sekolah sudah berantakan, setelah diperiksa puluhan laptop yang tersimpan di ruangan itu hilang.
-
Apa yang terjadi di gudang peluru di Bekasi? Gudang peluru di Bantargebang, Bekasi meledak. Api membumbung tinggi. Ledakan juga terjadi berkali-kali.
-
Apa yang ditemukan di Bekasi? Warga Bekasi digegerkan temuan kerangka manusia di sebuah lahan kosong. Polisi pun melakukan penyelidikan.
-
Kapan kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
-
Dimana kerangka manusia ditemukan di Bekasi? Dia menjelaskan, kerangka manusia ditemukan di lahan Kosong Grand Wisata, Kampung Bulak Jambu, Tambun Selatan Kabupaten Bekasi pada pukul 17:00 WIB pada Rabu, 4 September 2024.
-
Kapan Curug Parigi di Bekasi mulai sepi pengunjung? Sudah satu bulan terakhir Curug Parigi di Desa Cikiwul, Kecamatan Bantar Gebang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, sepi pengunjung.
-
Kapan Desa Panggungharjo dibentuk? Desa Panggungharjo dibentuk berdasarkan maklumat monarki Yogyakarta tahun 1946 yang mengatur tentang tata kalurahan saat itu.
"Di simpan di ruang kepsek karena sebelumnya ada banjir," kata Inay ketika dikonfirmasi pada Kamis (16/1).
Inay menuturkan, pelaku pencurian diduga lebih dari satu orang, pelaku masuk ke lokasi antara Selasa malam sampai dengan Rabu dini hari. Pelaku mengakses ke lokasi kejadian melalui pintu belakang dan merusak kunci ruang kepala sekolah. Di sana, puluhan laptop tersebut disimpan.
"Sudah dilaporkan ke polisi, kemarin pagi langsung dilakukan olah tempat kejadian perkara (TKP)," ucap Inay.
Inay menambahkan, puluhan laptop yang dicuri merupakan pengadaan tahun anggaran 2018. Karena itu, baru sekali dipakai untuk ujian nasional berbasis komputer (UNBK). Adapun kegiatan sekolah dalam waktu dekat yang menggunakan laptop atau perangkat komputer yaitu UNBK tahun 2020.
"Masih ada sisa sekitar 50, karena waktu pengadaan sekitar 90 unit," ujar Inay.
(mdk/ray)