Antisipasi TKI ilegal, Pemkab Flores Timur gandeng Nunukan
Membeludaknya para TKI ilegal asal Flores Timur ke Malaysia membuat pemerintah setempat pusing tujuh keliling.
Makin membeludaknya para TKI ilegal asal Flores Timur ke Malaysia membuat pemerintah daerah pusing tujuh keliling. Sejumlah cara ditempuh agar penempatan TKI di Negeri Jiran aman dan legal, salah satunya dengan melakukan kerja sama antar daerah
"Lebih banyak TKI itu lewat Nunukan bisa setiap hari. Dalam penganggaran dan rencana ini dalam waktu dekat sudah melakukan persiapan semaksimal mungkin dilakukan MoU antara Flores Timur dengan Nunukan," jelas Ketua Badan Legislasi di DPRD Flores Timur Agustinus Payong Boli di Larantuka, NTT (16/2).
Dalam kunjungan singkat dia bersama rekannya ke Nunukan. Pemerintah daerah di Nunukan pun sepaham dan menyambut positif rencana ini.
"Dia pusing juga ngurus orang kita di sana. Malah datang musiman mau kerasin nanti dibilang langgar HAM," imbuh dia lagi.
Dari catatan DPRD kabupaten Flores Timur, sekitar 30 persen penduduk usia produktif mengadu nasib di Malaysia. Badan Penilaian Statistik tahun 2014, penduduk Flores Timur sudah ada 120 ribu orang yang menjadi TKI ilegal atau tidak.
Kebanyakan mereka bukan lulusan sarjana sehingga pekerjaan yang didapat adalah buruh kasar atau pembantu rumah tangga.
Baca juga:
Kades di Lowograran manfaatkan Facebook pantau TKI di Malaysia
Niat jadi TKI sukses,warga Adonara terbelit utang di kampung sendiri
Dipenjara di Malaysia, TKI ilegal ngaku disiksa
Panen tak lancar, warga NTT pilih jadi TKI ilegal
Malaysia hobi rekrut TKI ilegal dari NTT karena mau digaji murah
Demi rumah berdinding tembok, warga Malaka NTT kerja ke Malaysia
-
Apa yang dilakukan prajurit TNI kepada anggota KKB? Peristiwa penyiksaan yang dilakukan sejumlah prajurit TNI terhadap seorang warga Papua diduga merupakan anggota Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) viral di media sosial.
-
Bagaimana TKW tersebut menghibur majikannya? TKW berkerudung yang bernama Fitri itu terlihat duduk di samping majikan yang sedang memegangi kepalanya. Ia kemudian menawarkan diri untuk membacakan sholawat.
-
Kenapa prajurit TNI menganiaya anggota KKB? Penyiksaan itu dilakukan prajurit TNI diduga kesal atas sikap Denius Kogoya yang ingin menebar teror membakar puskesmas kala itu.
-
Apa yang sering dilakukan oleh para penambang timah ilegal di wilayah IUP PT Timah Tbk? Saksi kasus dugaan korupsi timah, Agung Pratama mengungkapkan penambang timah ilegal di wilayah izin usaha pertambangan (IUP) PT Timah Tbk kerap kembali meski sudah ditertibkan oleh PT Timah maupun aparat penegak hukum (APH)."Pada hari penertiban itu, mereka keluar. Setelah itu kadang beberapa minggu atau beberapa hari masuk lagi," ujar Agung selaku Direktur Operasi dan Produksi PT Timah periode 2020-2021 dalam sidang pemeriksaan saksi di Pengadilan Tindak Pidana Korupsi (Tipikor) Jakarta, Rabu (4/9).
-
Apa alasan KWI menolak izin kelola tambang? Karena itu, KWI sepertinya tidak berminat untuk mengambil tawaran tersebut," kata Marthen, melalui keterangan tertulis, dikutip Senin (10/6).
-
Apa yang terjadi di Intan Jaya yang menyebabkan anggota KKB tewas? Lima anggota KKB tewas dalam peristiwa itu. Kaops Damai Cartenz-2024 Kombes Faizal Ramadhani awalnya empat orang dilaporkan tewas. "Adapun identitas KKB yang tewas yakni, Oni Kobagau, Jaringan Belau, Agustia, dan Ones," tutur Faizal kepada wartawan, Rabu (24/1/2024).