Banjir Bandang di Aceh Tengah Hanyutkan Rumah dan Kendaraan Warga
Hujan lebat dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor dan banjir bandang di Gampong Oaya Tumpi, Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh, Rabu (13/5) sekira pukul 14.00 WIB. Sejumlah rumah dan kendaraan hanyut terbawa arus.
Hujan lebat dengan intensitas tinggi mengakibatkan longsor dan banjir bandang di Gampong Oaya Tumpi, Kecamatan Kebayakan, Kabupaten Aceh Tengah, Provinsi Aceh, Rabu (13/5) sekira pukul 14.00 WIB. Sejumlah rumah dan kendaraan hanyut terbawa arus.
Ruas Jalan Takengon-Bireuen tidak dapat dilintasi, karena tertumpuk material dan banjir yang belum berhenti. Sedangkan hujan masih terjadi di dataran tinggi Gayo.
-
Di mana banjir di Cirebon timur terjadi? Banjir di wilayah Cirebon timur ini kemudian viral di media sosial pada Rabu (6/3). Dalam video yang beredar terlihat sejumlah karyawan kesulitan mengevakuasi kendaraan roda dua miliknya yang terparkir di area pabrik.
-
Di mana banjir bandang ini terjadi? Gubernur Sumatera Barat (Sumbar) Mahyeldi meminta bantuan dana Rp1,5 triliun untuk penanganan bencana alam banjir bandang di daerahnya.
-
Siapa saja yang terdampak oleh banjir? Dampak banjir sangat luas dan kompleks, melibatkan aspek kesehatan, ekonomi, dan lingkungan. Banjir sering kali menyebabkan penyakit yang disebarkan melalui air, seperti kolera dan leptospirosis, yang dapat menyebar dengan cepat di antara populasi yang terdampak. Dari sisi ekonomi, banjir dapat menghancurkan tanaman pangan, merusak infrastruktur, dan menghentikan aktivitas bisnis, mengakibatkan kerugian finansial yang signifikan.
-
Bagaimana banjir terjadi di Kota Padang? Hujan tidak berhenti dari Kamis (13/7) malam hingga Jumat (14/7) dini hari. Saat ini air di dalam rumah sudah setinggi 7 centimeter,” tuturnya.
-
Dimana banjir bandang terjadi? Terjangan banjir bandang telah meluluhlantakkan rumah-rumah warga di Ganting, Pesisir Selatan, Sumatera Barat.
-
Di mana banjir terjadi di Jakarta? Data itu dihimpun hingga Jumat 15 Maret 2024 pada pukul 04:00 WIB. "Kenaikan status Bendung Katulampa dan Pos Pantau Depok menjadi Siaga 3 (Waspada) dari sore hingga malam hari serta menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta," kata Kepala Pelaksana BPBD DKI Jakarta, Isnawa Adji dalam keterangan tertulis, Jumat (15/3).
"Ada beberapa rumah dan mobil hanyut akibat banjir bandang. Jalan enggak bisa dilintasi," kata warga bernama Muhammad Husni saat dihubungi.
Kata Husni, pihaknya sudah menghubungi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Tengah. Petugas yang berada di lokasi menunggu banjir surut untuk membersihkan material lumpur dibantu dengan alat berat.
"Mereka (BPBD) sedang mengusahakan alat berat sekarang," jelasnya.
Husni mengimbau kepada warga lainnya agar berhati-hati, karena ada dua titik longsor. Salah satunya di KM 95 Singgah Mata. Hingga berita ini tayang, belum ada laporan korban jiwa.
Bupati Aceh Tengah Minta Warga Mengungsi
Bupati Aceh Tengah, Shabela Abubakar meminta kepada warga untuk segera mengungsi, mengingat cuaca yang belum aman untuk mengantisipasi banjir bandang susulan.
"Warga sudah kita ingatkan segera mengungsi, kita siapkan tempat. Kita imbau segera mengungsi bisa ke SD dan Meunasah (Surau) yang sudah disiapkan," kata Shabela.
Saat ini Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) sudah menyiapkan tempat penampungan sementara dan telah membuka dapur umum.
Sedikitnya ada 11 rumah terbawa banjir bandang yang terjadi setelah hujan lebat melanda dataran tinggi Gayo sekira pukul 14.00 WIB. Shabela belum bisa merincikan berapa jumlah kerugian akibat banjir tersebut. Demikian juga dengan jumlah warga yang terdampak.
"Kerugian belum terdata, kalau secara kasat mata ada tiga mobil yang terdampak, dan 11 rumah," jelas dia.
Kepala BPBD Aceh Tengah, Ishak melaporkan, banjir bandang melanda Gampong Paya Tumpi, Gampong Paya Tumpi Induk dan Gampong Daling Bebese, Kecamatan Kebayakan, Aceh Tengah dan 4 ruas jalan lebih Takengon-Bireuen ikut terputus akibat banjir bandang.
"BPBD Aceh Tengah sedang melakukan penanganan dan menurunkan alat berat," jelas Ishak.
Pada saat ini, kata Ishak, pihaknya sedang melakukan pembukaan jalan yang tertimbun longsor untuk membuka akses jalan. Selain itu telah membuka posko pengungsian untuk 2 kampung, yaitu di Paya Tumpi induk dan Paya Tumpi.
(mdk/cob)